Sukses

Lina Mantan Istri Sule Dikabarkan Meninggal Dunia, Ini 4 Faktanya

Lina dikabarkan meninggal dunia di RS Al Islam Bandung, Sabtu (4/1/2020).

Liputan6.com, Jakarta Kabar duka datang dari keluarga artis Rizky Febian. Mantan istri pelawak Jawa Barat, Entis Sutisna alias Sule, dikabarkan meninggal dunia di Rumah Sakit Al Islam, Kota Bandung, Sabtu (4/1/2020).

Sontak kabar duka ini menghebohkan publik Tanah Air. Terlebih beberapa waktu lalu, Lina dan anak-anaknya sempat bertemu di Bandung. Pada kesempatan itu Lina membawa bayi hasil dari pernikahannya dengan suami barunya usai bercerai dengan Sule.

Berikut Liputan6.com rangkum dari berbagai sumber, fakta meninggalnya Lina mantan istri Sule yang dikabarkan mengalami serangan jantung, Sabtu (4/1/2020).

2 dari 5 halaman

1. Disampaikan Panji Komara Manager Sule

Kabar tersebut disampaikan secara langsung oleh manajer Sule, Panji Komara di Instagram. Ia menyampaikan permohonan maaf lantaran tidak bisa hadir ke suatu acara karena insiden tersebut.

"Assalamualaikum. Kabar duka datang dari keluarga besar Rizky Febian di mana ibu tercinta telah berpulang ke rahmatullah dini hari. Saya sebagai manager kang Sule mewakili kang Sule dan Rizky Febian dengan berat hati memohon maaf yang sebesar besarnya kepada glafidsyamedika_surabaya tidak dapat hadir di acara grand opening surabaya, dikira dapat dimengerti dan mohon doa dari teman teman sekalian rezagladys dan attaubah.mufid," tulis Panji, Minggu (4/1/2020).

3 dari 5 halaman

2. Penyebab Meninggal

Belum diketahui secara pasti penyebab meninggalnya ibunda dari Rizky Febian tersebut. Namun, informasi yang berkembang, Lina mengalami serangan jantung. Lina dikabarkan meninggal dunia di RS Al Islam Bandung. Namun, belum mengetahui kabar meninggalnya Lina tepat pukul berapa.

4 dari 5 halaman

3. Dibenarkan oleh Pengacara Lina

Kabar kepergian Lina juga dibenarkan oleh Abdurahman T Pratomo selaku pengacara. Namun sayangnya, ia belum bisa menjelaskan secara rinci terkait hal itu.

"Benar. Saya baru dapat kabar, sekarang saya mau ke sana," kata Abdurahman seperti dilansir dari Kapanlagi.com, Sabtu (4/1/2020).

5 dari 5 halaman

4. Lina Sempat Bertemu Anak-anaknya

Akhir bulan Desember 2019, Lina sempat bertemu dengan anak-anaknya, Rizky Febian, Putri Delina, Rizwan dan Ferdinan Ardiansyach di Bandung. Di momen pertemuan tersebut, Lina juga membawa bayinya dari pernikahannya dengan suami yang sekarang bernama Teddy.

Rezky Febian bahkan menggendong bayi Lina. Momen pertemuan anak-anak Sule dan ibunya, Lina tak disia-siakan untuk saling melepas rindu. Mereka tampak berbelanja di salah satu mall ternama di Kota Bandung.