Sukses

7 Potret Kelakuan Anak Bikin Rumah Berantakan Ini Bikin Gemas

Baru ditinggal sebentar, anak kecil bisa melakukan hal tak terduga hingga bikin rumah berantakan.

Liputan6.com, Jakarta Memiliki anak berumur tiga sampai lima tahun memang menjadi momen mengasuh anak yang cukup melelahkan. Karena pada umur seperti itu banyak anak yang sedang aktif-aktifnya.

Rasa penasaran dan susah untuk diam menjadi alasan orangtua harus selalu mengawasinya. Selain untuk menjaganya, bisa juga untuk mencegahnya berbuat sesuatu yang tak diinginkan dan mencelakakan dirinya sendiri. Maka dari itu jangan alihkan perhatian saat mengasuh anak, apalagi ditinggal sendirian di rumah.

Membuat rumah berantakan memang sudah hal lazim yang dilakukan anak-anak. Pasalnya, anak umur tiga sampai lima tahun berlum terlalu paham akan apa yang sedang ia lakukan. Biasanya ia akan memainkan berbagai barang-barang yang ada di rumah tanpa pikir panjang.

Hal inilah yang sering membuat orangtua pusing. Karena selain berantakan, rumah pun terkadang bisa rusak. Baik dari perabotan hingga tembok yang penuh dengan karya seni khas anak kecil.

Berikut 7 potret kelakuan anak bikin rumah berantakan yang Liputan6.com kutip dari Twitter @GospelJosiah, Kamis (13/2/2020).

2 dari 8 halaman

1. Mencorat-coret tembok menjadi kelakuan paling klasik yang dilakukan anak umur tiga sampai lima tahun.

3 dari 8 halaman

2. Bermain dengan bedak di kasur sudah jadi kebiasaan yang sering bikin orangtua emosi.

4 dari 8 halaman

3. Jauhkanlah benda-benda cair seperti cat dari jangkauan anak-anak.

5 dari 8 halaman

4. Bermain dengan palu, anak ini menghancurkan lantai di dapur.

6 dari 8 halaman

5. Sedang lapar, anak ini mencari makanan yang ia sukai sambil menghamburkan sereal.

7 dari 8 halaman

6. Lelah habis bermain dengan lotion, anak ini malah tertidur dengan pulas.

8 dari 8 halaman

7. Tak hanya bikin rumah kotor dan berantakan, anjing peliharaan keluarga pun tak luput dari coretannya.