Sukses

Wanita Ini Diajak Kencan Usai Berbagi Tisu di Momen 'Panic Buying', Kisahnya Viral

Kisah cinta bisa datang disaat yang tak disangka-sangka, bahkan di momen 'panic buying' akibat virus corona.

Liputan6.com, Jakarta Jepang terkenal sebagai negara yang disiplin dalam menjaga kebersihan. Namun, sejak adanya virus corona merebak di negara bunga sakura ini, banyak warganya yang didera kepanikan. Di mana-mana terjadi 'panic buying' 

Akibat virus mematikan tersebut, terjadi 'panic buying' di berbagai toko ritel di Jepang. Stok masker, tisu toilet, dan antiseptik ludes terjual. Bahkan, beberapa oknum ada yang nekat untuk mencuri tisu toilet di fasilitas umum.

Bahkan, di sebuah toilet umum di daerah Nakano Tokyo, pengelola sengaja memasang peringatan dan gembok agar tak kecolongan tisu toilet. Hal ini dikarenakan telah terjadi beberapa kali kasus pencurian.

Di saat semua orang berubah menjadi egois dan hanya mementingkan diri sendiri, tetap saja ada kisah lain yang menyertai. Di tengah 'panic buying', seorang wanita di Jepang menemukan cintanya. Kisah cinta mereka berawal dari 'panic buying' dan mereka berbagi tisu.  Dilansir dari worldofbuzz oleh Liputan6.com, pada Jumat (6/3/2020), berikut kisah selengkapnya.

2 dari 3 halaman

Seorang wanita menawarkan persediaan tisu terakhir pada pria yang telah kehabisan stok

Ibarat pepatah sambil menyelam minum air. Sambil melengkapi persediaan akibat dampak virus corona, wanita ini malah bertemu dengan pria yang kemudian mengajaknya untuk pacaran. Seorang warganet Twitter asal Jepang, @shihon029 membagikan kisah uniknya tersebut.

Kejadian tersebut terjadi di sebuah toko obat di Jepang. Seperti situasi toko ritel pada umumnya, sedang terjadi 'panic buying' untuk persediaan tisu toilet, masker, dan antiseptik. Saat itu, wanita ini sedang beruntung karena ia masih mendapatkan beberapa stok terakhir tisu toilet di toko obat tersebut.

Tapi keberuntungan tersebut tidak terjadi pada semua orang. Ada seorang pria malang yang tak mendapatkan apapun karena semua persediaan habis terjual. Di dekat kasir, pria tersebut kemudian menanyakan stok lain kepada pelayan toko, namun benar-benar tak ada stok yang tersisa.

Kemudian, wanita tersebut @shihon029, merasa iba atas kejadian itu. Ia pun berbaik hati dan menawarkan 2 sisa tisu terakhir yang berhasil ia dapatkan. Ternyata tanpa disangka-sangka, hal tersebut membawanya menuju sebuah kisah romantis yang tak ia bayangkan.

3 dari 3 halaman

Pria tersebut ingin berterimakasih dan mengajak sang wanita berkencan

Merasa sangat berterimakasih, sang pria pun mengajak wanita tersebut untuk bertukar kontak. Setelahnya, mereka mulai berkirim pesan melalui aplikasi Line.

"Terimakasih atas kemurahan hatimu. Anda benar-benar menyelamatkan saya. Saya ingin menunjukkan rasa terima kasih saya dengan benar, jadi apakah anda bersedia untuk pergi makan malam bersama? Jika anda bersedia, saya akan merasa senang," ucap pria tersebut seperti dikutip dari worldofbuzz.

Mendapatkan ajakan tersebut, wanita ini pun awalnya ragu, baginya hal tersebut benar-benar menggelikan dan tidak terbayang sama sekali. Ia pun akhirnya menerima ajakan dari sang pria untuk makan malam.