Sukses

Manggung Lagi, Ini 7 Potret Penampilan Momo Geisha yang Curi Perhatian

Sempat vakum, penampilan terbaru Momo Geisha dianggap mirip Barbie

Liputan6.com, Jakarta Narova Morina Sinaga atau kerap disapa Momo Geisha saat ini jarang terlihat di layar kaca. Usai menikah, Momo memang sudah jarang manggung bersama band Geisha yang membesarkan namanya. Ia kini lebih memilih fokus untuk mengurus keluarga.

 

Penampilan Momo sebagai personel band dengan penampilannya saat ini tentu sudah sangat berbeda. Penampilannya saat ini lebih glamor dengan gaun dan busana yang menawan.

Namun, baru-baru ini Momo mengejutkan publik dengan tampil di panggung. Penampilan Momo saat manggung ini pun menjadi perbincangan penggemar dan netizen. Penammpilannya yang menawan dianggap mirip Barbie hidup.

Berikut 7 potret Momo Geisha kembali manggung yang Liputan6.com kutip dari Instagram @therealmomogeisha, Rabu (11/3/2020).

2 dari 8 halaman

1. Sempat vakum untuk fokus mengurus keluarga kecilnya, kini Momo Geisha sudah kembali manggung lagi.

3 dari 8 halaman

2. Penampilannya di atas panggung yang ia unggah di media sosial baru-baru ini mencuri perhatian penggemar.

4 dari 8 halaman

3. Penampilan Momo dianggap seperti Barbie karena tampil cantik menawan.

5 dari 8 halaman

4. Penampilannya saat ini terlihat berbeda saat ia manggung bersama band Geisha yang telah membesarkan namanya.

6 dari 8 halaman

5. Kendati Geisha memiliki vokalis baru, Momo dinyatakan belum keluar dari band tersebut.

7 dari 8 halaman

6. Banyak para penggemar membanjiri kolom komentar Momo yang rindu akan suara emasnya.

8 dari 8 halaman

7. Banyak yang berharap Momo kembali manggung baik on air maupun off air lagi.

Video Terkini