Sukses

Suka Menyimpan Dendam, 6 Zodiak Ini Sukar Memaafkan Orang Lain

Mereka tidak mudah melupakan kesalahan yang diperbuat orang lain terhadap dirinya.

Liputan6.com, Jakarta Respon apa yang akan Anda berikan kepada orang yang membuat masalah besar dengan anda? Apakah akan Anda maafkan? Ataukah akan terus Anda ingat sebagai dendam dalam hidup? Tentu saja cara masing-masing orang akan berbeda-beda.

Banyak faktor yang dapat memengaruhi respon kita terhadap kesalahan besar yang diperbuat orang lain. Bisa saja kita mempertimbangkan kedekatan kita dengan yang bersangkutan, apakah berhubungan dengan orang ini akan menguntungkan atau malah semakin merugikan di kemudian hari.

Bisa pula dari tingkat fatal kesalahan yang diperbuat. Semakin besar kesalahan orang tersebut, tentu saja akan semakin sulit untuk tidak menyimpan memori buruk tentangnya.

Terkait dengan menyimpan dendam terhadap seseorang, ternyata ada hubungannya dengan zodiak yang Anda miliki. Beberapa zodiak di bawah ini, cenderung tak bisa lupa pada kesalahan yang diperbuat orang lain padanya. Bahkan, enggan untuk memaafkan kejadian tersebut.

Penasaran dengan siapa saja zodiak yang sering menyimpan dendam? Berikut ulasan lengkapnya dilansir dari yourtango oleh Liputan6.com, Minggu (16/3/2020).

2 dari 7 halaman

1. Taurus (20 April - 20 Mei)

Taurus tak terbiasa memulai hubungan dengan cepat, tapi mereka bisa saja mengakhirinya dengan cepat. Taurus biasanya tak suka pada orang yang menyepelekan, sehingga tentu saja sekali kamu mengecewakannya, jangan harap ada kesempatan kedua hadir untukmu. Begitu sudah menyimpan memori buruk, Taurus sulit untuk mengubah pikiran mereka.

3 dari 7 halaman

2. Scorpio (23 Oktober - 21 November)

Jika Anda berkhianat pada Scorpio, maka jangan harapkan bahwa mereka dapat memaafkan kesalahan Anda. Zodiak ini menyimpan dendam dan akan berusaha membalas perbuatan Anda bagaimana pun caranya. Mungkin terkadang mereka nampak lengah, tapi seperti itulah Scorpio ingin menunjukkan dirinya. Tapi sekali Anda memanfaatkan celah tersebut, maka tamat sudah riwayat Anda.

4 dari 7 halaman

3. Cancer (21 Juni - 22 Juli)

Sebagai zodiak yang dikenal penuh kasih dan pengertian, Cancer tak pernah bermain-main dengan perasaan mereka. Maka dari itu, jika ada kesalahan fatal yang Anda perbuat, jangan harap mereka bisa memaafkan Anda. Melukai hati Cancer sama saja dengan meruntuhkan semua kepercayaannya. Maka dari itu, pergunakan kesempatan Anda sebaik mungkin.

5 dari 7 halaman

4. Capricorn (22 Desember - 19 Januari)

Capricorn tak suka dengan hal yang tak pasti. Mereka tegas dengan apa yang mereka inginkan. Jika ada orang yang berbuat kesalahan fatal dalam rencana mereka, maka jangan harap Capricorn akan lupa. Sehingga jika Anda mengacau, mungkin mereka masih mau memaafkan tapi tidak untuk dekat dengan mereka lagi. Perhatikan setiap langkah anda jika tak mau kehilangan Capricorn kesayangan anda.

6 dari 7 halaman

5. Leo (23 Juli - 22 Agustus)

Leo terkenal sebagai zodiak yang memiliki harga diri yang sangat tinggi. Bagi mereka, harga diri adalah segalanya. Jika ada seseorang yang datang dan melukai hal tersebut, maka jangan harap Leo dapat memaafkan. Bahkan untuk menoleh dan bertegur sapa, Leo tak akan sudi. Baginya, memberikan maaf dan kesempatan kedua kepada orang yang telah berbuat salah adalah sebuah penghinaan bagi harga dirinya.

7 dari 7 halaman

6. Virgo (23 Agustus - 22 September)

Virgo memiliki batasan dan gagasan yang jelas tentang apa yang ia inginkan dari pasangan maupun teman. Maka dari itu, jika dikecewakan, maka Virgo pun tahu kapan harus mundur dan mengakhiri semuanya. Baginya, kesalahan fatal merupakan hal yang tak termaafkan, maka dari itu tidak ada hal bagus dari kesempatan kedua.

Video Terkini