Sukses

7 Potret Rosiana Dewi Saat Pakai Hijab, Makin Memesona

Rosiana Dewi dipuji makin memesona saat pakai hijab

Liputan6.com, Jakarta Artis cantik Rosiana Dewi merupakan pesinetron yang mengawali karier sejak umur 9 tahun. Pada tahun 2005 ia sudah beradu akting dengan Yuki Kato dalam sinetron berjudul Pelangi-pelangi Cinta. Sampai saat ini ia pun tetap menghiasi layar kaca.

Memiliki paras cantik, selain menjadi seorang aktris ia juga seorang model. Banyak sinetron maupun FTV telah ia perankan. Hingga kini pun ia telah memiliki banyak penggemarnya dari aksi aktingnya di layar kaca.

Kekasih dari Handika Pratama ini pun kerap mengunggah potretnya dalam media sosial Instagram @rsn.dw. Baik kesehariannya maupun momen mesranya dengan Handika.Selain itu, artis kelahiran Jawa Barat ini sempat mengunggah potretnya saat umroh dengan menggunakan hijab, Jumat (24/4/2020).

Melalui unggahan tersebut artis kelahiran 1996 ini pun banjir pujian. Pasalnya, penampilan Rosiana terlihat berbeda saat pakai hijab. Pemain sitkom OB OK ini ini terlihat lebih anggun dan semakin memesona. 

Berikut 7 potret Rosiana Dewi saat pakai hijab yang Liputan6.com kutip dari Instagram @rsn.dw, Jumat (1/5/2020).

2 dari 8 halaman

1. Begini pesona Rosiana Dewi dalam balutan hijab. Wanita 23 tahun ini terlihat lebih anggun dengan hijab putihnya.

3 dari 8 halaman

2. Momen kekasih Handika Pratama saat pakai hijab ini banyak saat ia umrah ke Tanah Suci.

4 dari 8 halaman

3. Perjalanan umrah ini pun dilakukan oleh Rosiana Dewi pada penghujung tahun 2019.

5 dari 8 halaman

4. Dalam momen tersebut, wanita kelahiran Jawa Barat ini banyak mengabadikan momen saat ia memakai hijab.

6 dari 8 halaman

5. Penampilan hijabnya pun sesekali ia padukan dengan jaket denim dan celana.

7 dari 8 halaman

6. Tampil stylish, penampilan aktris sekaligus model saat berhijab pun banyak dipuji netizen.

8 dari 8 halaman

7. Bahkan ada yang mendoakan gadis cantik ini agar nyaman memakai hijab dalam kehidupan sehari-hari.

Video Terkini