Sukses

7 Potret Terbaru Gaston Castano, Nikmati Momen Mengurus Dua Anaknya

Gaston Castano dikabarkan telah pensiun dari dunia sepak bola.

Liputan6.com, Jakarta Christian Gaston Castano atau yang biasa dipanggil Gaston Castano ini mulai dikenal luas masyarakat Indonesia setelah bergabung dengan PSS Sleman pada 2007 lalu dan bermain dalam Liga Indonesia.

Tak hanya dikenal sebagai pemain sepak bola saja. Akan tetapi pria asal Argentina ini juga dikenal karena sempat menjalin hubungan dengan Julia Perez. Namun, setelah kepergian Julia Perez nama Gaston Castano sendiri tak lagi terdengar oleh publik. Pria kelahiran 8 Juli 1985 ini pun diketahui telah berkeluarga bersama wanita bernama Luna Montico dan menetap di Pulau Dewata, Bali.

Rupanya Gaston Castano pun beberapa kali membagikan foto bersama keluarga kecilnya pada akun Instagram pribadinya. Pria yang dikabarkan telah pensiun dari dunia sepak bola ini juga kerap mengunggah aktivitas bersama kedua anaknya.

Potret terbaru Gaston yang telah memiliki dua orang anak ini pun menjadi sorotan publik. Dirangkum Liputan6.com dari akun Instagram @gastoncastano32, Selasa (12/5/2020) berikut ini beberapa potret terbaru Gaston Castano bersama keluarga kecilnya.

2 dari 8 halaman

1. Gaston Castano pun terlihat sangat menikmati momen menjadi seorang ayah.

3 dari 8 halaman

2. Ini dia potret Gaston bersama keluarga kecilnya.

4 dari 8 halaman

3. Gaston pun beberapa kali mengunggah foto bersama putra pertamanya.

5 dari 8 halaman

4. Kini Gaston Castano pun diketahui tengah menetap di Bali bersama keluarga kecilnya.

6 dari 8 halaman

5. Meski telah dikeruniai dua orang anak, akan tetapi Gaston belum menunjukkan wajah anak keduanya.

7 dari 8 halaman

6. Potret anak pertama Gaston pun berhasil mencuri perhatian netizen.

8 dari 8 halaman

7. Ia juga beberapa kali mengunggah foto mesra dengan sang istri.

Video Terkini