Sukses

Golda Coffee KapanLagi Buka Puasa Bareng Chef Yuda Bustara, 5 Resep Menu Ini Bisa Dicoba

Chef Yuda Bustara akan masak live di Golda Coffee KapanLagi buka puasa bareng edisi 5 pada Kamis (21/5/2020).

Liputan6.com, Jakarta Golda Coffe KapanLagi Buka Bareng edisi 5 akan kembali digelar pada hari Kamis, 21 Mei 2020. Keseruan pada momen buka puasa bareng ini selalu dimeriahkan oleh artis ternama, musisi Tanah Air, dan ada juga chef selebriti yang akan hadir.

Pada momen Golda Coffe KapanLagi Buka Bareng edisi 5 ini akan dihibur oleh penampilan musisi Tanah Air yakni Monita Tahalea dan juga LALAHUTA yang akan memeriahkan event online ini. Selain musisi, Chef Yuda Bustara juga akan menghibur kamu di mana pun berada. 

Ikut serta dalam Golda Coffee KapanLagi Buka Bareng edisi 5 bersama Chef Yuda Bustara, tentunya dapat menambah inspirasi resep menu buka puasa bersama keluarga.

2 dari 5 halaman

1. Masak Secara Live

Ya, tentunya Chef Yuda Bustara akan menghibur kamu dengan memasak secara live lewat streaming di vidio.co atau buka bareng.kapanlagi.com pada sore hari tepatnya pukul 16.00 - 17.30.

Selain Chef Yuda Bustara dan juga musisi Tanah Air, Monita Tahalea serta LALAHUTA, event online Golda Coffe KapanLagi Buka Bareng edisi 5 ini juga dihadiri oleh Pevita Pearce yang akan menemani buka puasa kamu. Tentunya buka puasa kamu menjadi lebih asyik dengan menyaksikan Golda Coffee KapanLagi Buka Bareng edisi 5.

3 dari 5 halaman

2. Pastikan Sudah Daftar

Pastikan kamu sudah mendaftar ya. Jangan sampai lewatkan event online Golda Coffe KapanLagi Buka Bareng pada edisi 5 hari Kamis, 21 Mei 2020. Agar bisa ikut meramaikan event online tersebut pastikan kamu sudah mendaftarnya di bukabareng.kapanlagi.com ya.

Untuk cara daftrnya, kamu hanya perlu KLIK DI SINI 

 

4 dari 5 halaman

3. Ragam Resep Olahan Agar-Agar untuk Buka Puasa

1. Resep Menu Buka Puasa: Agar-Agar Cokelat Roti Tawar

Selain mengintip aksi Chef Yuda Bustara memasak di acara Golda Coffee KapanLagi Buka Bareng Edisi 5, kamu juga bisa sembari masak menu buka puasa. Menu buka puasa satu ini bisa dihidangkan saat buka puasa bersama keluarga. Agar-agar cokelat roti tawar bisa menjadi pilihan untuk menu buka puasa bersama keluarga. Agar-agar mengandung serat yang baik untuk pencernaan setelah seharian berpuasa. Tekstur lembut dari agar-agar tentunya dapat mengembalikan semangat kamu dan keluarga.

Bahan:

1. 800 ml susu UHT cokelat

2. 1/4 sdt garam

3. 4 lembar roti tawar

4. 2 sdm bubuk cokelat

5. 1 bungkus agar-agar plain

6. 100 gram gula pasir

7. 100 gram dark cokelat (iris atau potong kecil-kecil)

8. 2 sdm chochochip

 

Cara Membuat:

1. Blender roti tawar dan susu UHT cokelat. Sisihkan.

2. Masukkan gula pasir, bubuk agar-agar plain, garam, potongan dark cokelat, dan bubuk cokelat ke panci. Lalu tuang adonan roti tawar tadi, masak sembari diaduk hingga meletup-letup.

3. Tuang ke cetakan, beri topping sesuai selera.

 

2. Resep Menu Buka Puasa : Agar-agar Cokelat Brownies

Resep praktis untuk menu buka puasa selanjutnya yang bisa dicoba adalah agar-agar cokelat brownies. Rasa cokelat yang terdapat pada agar-agar tentunya dapat mengembalikan mood dan semangat setelah seharian berpuasa. Selain tekstur lembut dan rasanya yang menggugah selera, cara membuat resep satu ini tentunya sangat praktis. Resep yang praktis tentunya bisa dipakai untuk menyiapkan menu buka puasa.

Bahan :

1. 1 bungkus nutrijell plain

2. 1 kaleng SKM cokelat

3. 1 bungkus swallow plain

4. 1 sdm maizena

5. 6 lembar roti tawar kupas

6. 100 gram DCC

7. 1 liter air

8. 2 sdm bubuk cokelat

9. 4 sdm gula pasir (sesuai selera)

10. 2 butir kuning telur

 

Cara Membuat:

1. Blender SKM, air, kuning telur dan roti tawar.

2. masukan ke panci, tambahkan swallow, nutrijell, gula, bubuk cokelat, maizena, dan DCC. Aduk rata. Masak dengan api sedang sembari diaduk terus sampai mendidih.

3. Tuang ke cetakan, tunggu dingin. Masukan ke kulkas.

 

3. Resep Menu Buka Puasa : Agar-agar Cokelat Marie

Memadukan agar-agar dengan biskuit marie tentunya dapat menjadi hidangan yang sehat dan cocok untuk buka puasa. Resep praktis satu ini bisa menemani waktu buka puasa bersama keluarga. Tekstur lembut agar-agar baik untuk kesehatan pencernaan kamu.

Bahan:

1. 2 agar-agar swalow putih/cokelat

2. 1500 cc air

3. 20 keping biskuit marie

4. vanili secukupnya

5. 1 kaleng susu cokelat

6. 1 sdm cacao cokelat bubuk

7. 1 sdm susu bubuk full cream

8. pasta cokelat secukupnya

9. 1/2 sdm garam

 

Cara Membuat:

1. Campur semua bahan jadi satu, masukan bergantian dan perlahan sambil diaduk sampai rata. Jika perlu gunakan pengocok telur, agar tidak menggumpal

2. Panaskan api, rebus dan aduk terus hingga mendidih, setelah mendidih matikan api dan tuang sebagian adonan ke dasar cetakan

3. Biarkan hingga mengeras, lalu tuang adonan, kurang lebih 2 sdm tiap lapisnya sebagai perekat

4. Lalu susun sesuai selera, biarkan marie benar-benar lengket, baru tuang lagi seluruh sisa adonan hingga terendam semua dan biarkan dingin.

5 dari 5 halaman

4. Macam Resep Ayam Bakar untuk Buka Puasa

1. Resep Menu Buka Puasa : Ayam Bakar Kecap

Ayam tak jarang menjadi pilihan untuk dihidangkan saat buka puasa. Ayam merupakan salah satu protein yang bisa disajikan dengan ragam menu. Olahan ayam yang lezat dan menggugah selera tentunya cocok menemani waktu berbuka puasa.

Bahan:

1. 700 gram ayam, potong sesuai selera

2. 5-6 sdm kecap manis

3. 1 sdm mentega

4. 1 sdm gula merah sisir

5. 1 sdm air asam jawa

6. Air putih secukupnya

7. Garam, merica dan kaldu jamur secukupnya

8. 2 lembar daun salam

9. 1 batang sereh geprek

10. 1 ruas lengkuas geprek

11. 4 lembar daun jeruk sobek-sobek

 

Bumbu halus:

1. 3 butir kemiri sangrai

2. 1 sdt ketumbar sangrai

3. Sedikit jahe dan kunyit

4. 8 butir bawang merah

5. 5 siung bawang putih

 

Cara Memasak:

1. Cuci bersih ayam

2. Beri perasan air jeruk nipis lalu sisihkan

3. Tumis bumbu halus dengan minyak dan sedikit mentega sampai wangi dan mengeluarkan minyak

4. Beri gula merah, kecap dan air asam lalu aduk sebentar

5. Masukkan ayam, lalu masak hingga kaku dan berubah warna

6. Tuang air hingga ayam terendam

7. Taburi garam, merica, dan kaldu jamur secukupnya

8. Masak dengan api sedang lalu tutup hingga bumbu meresap dan air surut

9. Angkat ayam dan bakar di atas arang sembari dioles dengan sisa bumbu dan mentega

10. Bakar hingga wangi namun jangan sampai gosong

11. Sajikan dengan lalapan dan sambal sesuai selera.

 

2. Resep Menu Buka Puasa : Ayam Bakar Rica-Rica

Olahan ayam selanjutnya yang bisa dicoba adalah ayam bakar rica-rica. Bagi kamu penyuka masakan pedas, resep menu buka puasa satu ini bisa dijadikan pilihan untuk buka puasa. Rasa pedas yang dihasilkan dari hidangan ini tentunya dapat menambah nafsu makan kamu ketika buka puasa bersama keluarga.

Bahan:

1. 1 ekor ayam ukuran sedang

2. 2 butir jeruk nipis, ambil airnya

3. 2 sdt garam

4. 4 sdm minyak untuk menumis

 

Bumbu halus:

1. 9 butir bawang merah

2. 22 buah cabai merah keriting

3. 2 buah cabai merah besar, buang bijinya

4. 5 cm jahe

5. 2 sdt garam

6. 3 batang serai, memarkan

7. 200 ml air

 

Cara Memasak:

1. Cuci dan bersihkan ayam, lalu potong menjadi empat bagian

2. Lumuri seluruh ayam dengan air jeruk nipis dan garam

3. Diamkan selama 15 menit

4. Lalu bakar hingga dagingnya kaku dan kulit sedikit mengering

5. Setelah itu pukul-pukul ayam sedikit jangan sampai hancur

6. Panaskan minyak, tumis bumbu halus dan serai hingga harum, lalu beri air dan biarkan mendidih

7. Masukkan ayam dan biarkan sebentar

8. Angkat ayam dan bakar lagi sebentar saja sembari dioles bumbu sisa

9. Sajikan dengan nasi selagi hangat.

Â