Sukses

Makin Selektif Pilih Pasangan, Ini 4 Tipe Pria Idaman Ranty Maria

Meski sudah jomblo selama kurang lebih 2 tahun, Ranty Maria mengaku masih betah sendiri.

Liputan6.com, Jakarta Kehidupan artis memang selalu menjadi topik bahasan yang menarik untuk dikulik. Terlebih lagi artis yang sedang berada di puncak popularitas dan sering hilir mudik di layar kaca. Salah satunya yakni pesinetron cantik Ranty Maria.

Sedang naik daun melalui sinetron stripping, artis yang dikenal melalui perannya sebagai Luna di Heart Series ini selalu jadi sorotan. Bahkan, kehidupan asmara Ranty Maria pun masih menjadi topik yang hangat untuk diperbincangkan.

Sempat menjalin kasih dengan aktor tampan, Ammar Zoni selama kurang lebih 3 tahun, akhirnya perjalanan cinta Ranty Maria harus kandas. Keduanya berpisah karena alasan perbedaan keyakinan.

Tak ingin mengulangi kesalahan yang sama, hingga kini artis kelahiran 26 April 1999 ini pun masih betah menjomblo. Kira-kira seperti apakah tipe pria idaman dari Ranty Maria? Berikut ulasan selengkapnya dilansir dari YouTube Channel Samuel Franda VLOG bertajuk "NGULIK EPS 16 with RANTY MARIA" oleh Liputan6.com, Selasa (16/6/2020).

2 dari 5 halaman

1. Seiman dengan Ranty Maria

Sempat mengalami cinta lokasi dengan aktor Ammar Zoni ketika menjalani syuting sinetron 7 Manusia Harimau, jalinan cinta Ranty-Ammar pun harus kandas di tengah jalan karena perbedaan keyakinan.

Tak ingin mengulangi pengalaman pahit di masa lalu, kini wanita berusia 21 tahun ini pun makin selektif dalam memilih pasangan.

"Dari terakhir kali aku pacaran, banyak yang akhirnya aku tau apa yang aku mau dan aku gak mau. Jadi kalau dideketin aja udah beda agama gitu contohnya, jadi mending enggak deh," ungkap Ranty Maria dalam obrolan singkatnya bersama Samuel Zylgwyn di video bertajuk "NGULIK EPS 16 with RANTY MARIA".

3 dari 5 halaman

2. Secara fisik tak punya patokan khusus

Selain harus seiman dengan Ranty, wanita yang memerankan tokoh Vika di Anak Langit ini mengaku tak memiliki patokan khusus. Namun, karena ia sedang benar-benar selektif dalam memilih pasangan, ketika sudah merasa tak cocok ia akan langsung mundur.

"Udah lebih selektif karena gak mau buang-buang waktu lagi. Terus kalau ada hal yang kayaknya gak bisa aku toleransi, dan punya bad feeling jadi aku mending enggak deh," ujar mantan kekasih dari Ammar Zoni ini.

4 dari 5 halaman

3. Memiliki style yang eye catching

Untuk segi fisik memang Ranty tak memiliki kriteria khusus, namun kini ia sedang mengagumi cowok-cowok yang dinilai memiliki style baju yang eye catching baginya.

"Sekarang lagi suka cowok yang punya style tertentu, bagi aku eye catching. Menurut aku cowok-cowok yang pakai (celana) joger, kaos yang oversize. Sekarang sih aku kalo liat cowok dari style outfitnya dulu gak tau kenapa," jelas Ranty.

Agar lebih spesifik, ia pun menyebut gaya berpakaian Rayn Wijaya dan Giorgino Abraham sebagai tipe idealnya saat ini.

5 dari 5 halaman

4. Tak menyusahkan secara finansial

Ketika disinggung oleh Samuel Zylgwyn tentang finansial pria idamannya, Ranty Maria mengaku tak suka dengan cowok yang tak bermodal karena ia tak berharap banyak. Baginya, cukup pria yang tak menyusahkan secara finansial.

"Aku ilfeel sih, masa iya makan aja gak dibayarin, aku kan gak minta mobil atau apartemen," pungkas wanita 21 tahun tersebut.

Video Terkini