Sukses

Jangan Salah Beli, Ini 20 Jenis Kertas Sesuai dengan Kegunaannya

Ada sangat banyak jenis kertas di pasaran, namun jangan sampai salah beli dan pastikan sesuai kebutuhan.

Liputan6.com, Jakarta Berbagai jenis kertas yang ada di pasaran memiliki kegunaannya masing-masing. Pada tiap kertas tersebut juga terdapat ukuran berat atau yang biasa disebut dengan gramasi, penampilan, daya tahan, serta hasil akhir yang akan berbeda. Itulah mengapa, memilih jenis kertas yang sesuai dengan kebutuhan menjadi sangat penting.

Berbicara mengenai gramasi atau yang juga disebut gsm, semakin tinggi gramasi maka akan membuat jenis kertas semakin berat dan tentunya ketahanan kertas juga semakin baik. Gramasi ini akan sangat berpengaruh terhadap tujuan penggunaan kertas, seperti kertas fotokopi yang akan baik jika menggunakan kertas dengan gramasi antara 60gsm hingga 100gsm. Lalu, untuk kebutuhan kartu nama dapat menggunakan gramasi mulai dari 210gsm hingga 310gsm yang tentunya lebih tebal.

Tidak hanya untuk kartu nama, buku, iklan, serta berbagai jenis proyek cetak lainnya, setiap produk percetakan memiliki takaran atau standar gramasi yang sangat bisa untuk disesuaikan. Sebab, apabila memilih gramasi kertas yang salah akan menimbulkan hasil cetakan yang kurang baik, seperti jika memilih kertas untuk kalender namun gramasinya terlalu tipis, maka akan membuatnya transparan dan kurang sedap dipandang.

Selain dari sisi gramasi, untuk memilih jenis kertas juga perlu mempertimbangkan tingkat kehalusan, kecerahan, ketahanan, keawetan, serta ketebalan. Indikator tersebut yang akan membantu Anda agar tidak salah dalam memilih jenis kertas yang sesuai kebutuhan. Di bawah ini Liputan6.com telah merangkum informasi mengenai berbagai jenis kertas tersebut, Senin (6/7/2020).

2 dari 6 halaman

Jenis Kertas HVS, Buram, Art Paper, NCR

1. HVS

Jenis kertas HVS menjadi yang paling umum digunakan oleh berbagai lapisan masyarakat, baik digunakan untuk kegiatan printing, fotokopi, membuat selebaran, dan lain sebagainya. Biasanya kertas ini tersedia di perkantoran. Ciri dari kertas ini sudah pasti berwarna putih bersoh dan permukaannya kesat sedikit kasar. Jenis kertas ini di pasaran memiliki berat sebesar 80gsm hingga 100gsm.

2. Buram

Kertas ini sebenarnya merupakan jenis kertas daur ulang. Dari segi warna lebih redup dibandingkan kertas HVS. Biasanya kertas ini memang tujuannya hanya digunakan sementara. Anda bisa menemukan jenis kertas ini di surat kabar dan beberapa buku dengan harga murah. Selain itu, kertas buram biasa digunakan sebaga kertas untuk corat-coret perhitungan matematikan ketika sekolah.

3. Art Paper

Jenis kertas ini memiliki warna putih dan terlihat berkilau. Permukaannya halus dan licin. Sayangnya, kertas ini tidak cocok untuk digunakan menulis. Malahan, jenis kertas ini banyak digunakan untuk flyer, katalog, serta voucher.

4. NCR

NCR memiliki fisik yang serupa dengan HVS, akan tetapi pilihan warnanya lebih lama. Kertas ini biasa digunakan untuk kertas buku nota, bukti transaksi, atau kwitansi.

3 dari 6 halaman

Jenis Kertas Art Carton, Ivory, Matt Paper, Linen Jepang

5. Art Carton

Jenis kertas ini serupa dengan art papaer, akan tetapi kertas ini lebih tebal. Bahkan karena ketebalannya, kertas ini cocok digunakan sebagai sampul majalah, katalog, dan buku-buku berkualitas tinggi.

6. Ivory

Ciri kertas ini yaitu dengan kedua sisi yang berbeda warna, tidak seperti kertas lainnya. Pada kertas ivory, satu sisi permukaannya memiliki tampilan mengkilap dan sisi lain lebih redup. Jenis kertas ivory biasanya digunakan sebagai paper bag, atau tas souvenir.

7. Matt Paper

Permukaan pada jenis kertas matt paper tidak berkilau dan terlihat redup. Kertas ini sangat baik untuk menyerap tinta. Biasanya, majalah-majalah menggunakan jenis kertas ini sebagai bagian isi dari majalah tersebut.

8. Linen Jepang

Linen Jepang terlihat lebih redup dan memiliki permukaan kasar. Biasanya jenis kertas ini digunakan sebagai kertas untuk sertifikat dan kertas penting lainnya.

4 dari 6 halaman

Jenis Kertas Duplex, BW Carton, Fancy, Kraft

9. Duplex

Jika Anda pernah membeli makanan yang dibungkus untuk dibawa pulang, maka kertas inilah yang digunakan. Kertas ini cukup tebal dan memang aman untuk membungkus makanan.

10. BW Carton

Kertas ini terlihat hampir sama dengan matt paper, akan tetapi berbeda dari ketebalannya. Kertas BW Carton biasa digunakan untuk kalender, kartu nama, poster.

11. Fancy

Kertas ini dapat dikatakan merupakan kertas dengan harga yang cukup mahal. Kertas ini bisa digunakan sebagai kartu nama dan undangan yang membutuhkan nuansa mewah dan kualitas premium.

12. Kraft

Jenis kertas kraft memiliki warna coklat dan tampilan permukaan yang kasar serta cukup redup. Biasanya kertas ini baik digunakan sebagai paper bag.

5 dari 6 halaman

Jenis Kertas Corrugated, Jasmine, Doorslag, Yellow Board

13. Corrugated

Kertas ini memiliki warna cokelat dan bergelombang di bagian tengahnya. Anda bisa menemukan jenis kertas ini digunakan menjadi kardus dan semacamnya.

14. Jasmine

Kelebihan dari kertas ini yaitu banyaknya warna yang ditawarkan. Dengan kelebihan dari segi piihan warna, maka kertas ini sangat menarik jika digunakan sebagai bahan dasar pembuatan undangan yang menarik.

15. Doorslag

Jenis kertas ini sangat tipis dan cenderung sangat terlihat transparan. Jenis kertas doorslag umumnya digunakan sebagai nota, karena bisa dilapisi karbon agar tulisan dapat tembus ke bawahnya. Namun, kertas ini sudah mulai ditinggalkan dan terganti dengan kertas NCR.

16. Yellow Board

Selanjutnya, jenis kertas ini sangat baik digunakan sebagai hardcover jilid buku dan undangan pernikahan. Biasanya kertas ini tidak dicetak, namun dipercantik degan cara dilapisi kertas lain yang sudah dicetak, misalnya dilapisi dengan art paper dan matt paper.

6 dari 6 halaman

Jenis Kertas Manila, Concorde, Buffalo, Asturo

17. Manila

Secara karakteristik, kertas ini sebenarnya serupa dengan BW carton. Fungsi dari kertas manila ini juga sama saja dengan BW carton. Namun, kertas manila memiliki kelebihan yaitu banyak pilihan warna yang menarik.

18. Concorde

Pada jenis kertas ini tekstur serat garisnya sedikit timbul tapi terlihat tidak beraturan. Biasanya, kertas ini cocok jika dijadikan media melukis dengan pensil. Sebab kertas ini akan membantu memunculkan kesan artistik dari lukisan.

19. Buffalo

Tekstur dari kertas ini sekilas mirip guratan kayu dan permukaannya cukup kasar. Jenis kertas ini sangat banyak menyediakan pilihan warna. Kertas ini sangat populer digunakan sebagai sampul jilid buku, map, serta berbagai bahan yang akan dijadikan kerajinan dari kertas.

20. Asturo

Jenis kertas yang terakhir juga tidak kalah populer dari berbagai jenis kertas di atas, termasuk HVS. Kertas astuor memiliki warna yang berbeda di kedua sisinya, dan biasanya satu sisi berwarna putih. Lalu, pada sisi satunya warnanya akan beragam. Jenis kertas asturo biasa digunakan sebagai jilid buku, bahan untuk membuat mading, dan berbagai kebutuhan lainnya.