Sukses

Beda Penampilan 5 Pemeran Sinetron Dia Dulu Vs Kini, Bikin Pangling

Sinetron Dia sempat populer di Indosiar pada 2003.

Liputan6.com, Jakarta Bukan rahasia lagi kalau sinetron menjadi tontonan favorit masyarakat Indonesia sejak dahulu. Seperti sinetron berjudul Dia yang tayang perdana di layar kaca Indosiar pada 3 Juli 2003. Sinetron ini begitu populer hingga mencapai 115 episode dan berakhir pada 29 September 2005.

Sinetron Dia begitu digandrungi karena totalitas pemerannya dalam berakting. Dua pemeran yang saat itu mencuri perhatian banyak orang adalah dipasangkannya Lulu Tobing dan Ari Wibowo sebagai sepasang kekasih. Chemistry keduanya berhasil membuat pecinta sinetron baper.

Kini 17 tahun berselang sejak tayang perdana, para pemeran sinetron Dia penampilannya sudah semakin menawan. Meski rata-rata para pemeran sudah masuki usia kepala 4, namun penampilan mereka semakin terlihat awet muda.

Penasaran kan bagaimana beda penampilan pemeran sinetron Dia dulu vs kini? Berikut Liputan6.com rangkum dari berbagai sumber, beda penampilan pemeran sinetron Dia dulu vs kini, Kamis (6/8/2020).

2 dari 6 halaman

1. Ari Wibowo, pemeran Ivan sudah masuki usia ke-49 tahun. Meski begitu, ayah dua anak ini tetap terlihat tampan.

3 dari 6 halaman

2. Lulu Tobing, pemeran Nadia ini aura kecantikannya semakin terpancarkan setelah menikah pada tahun lalu.

4 dari 6 halaman

3. Pemeran Isma, Teuku Ryan semakin terlihat awet muda. Gaya penampilannya berambut gondrong bak anak muda.

5 dari 6 halaman

4. Dwi Yan, pemeran ayah Isma, nyatanya masih tetap eksis perankan spesialis karakter bapak-bapak di berbagai sinetron.

6 dari 6 halaman

5. Pemeran Vivi, Sheny Andrea kini semakin terlihat menawan. Ia putuskan untuk tinggal di Belanda bersama suaminya.