Sukses

7 Manfaat Yogurt untuk Kecantikan, Kenali Cara Menggunakannya

Manfaat yogurt untuk kecantikan bisa kamu terapkan dengan menggunakannya sebagai perawatan sehari-hari.

Liputan6.com, Jakarta Manfaat yogurt untuk kecantikan ternyata tidak kalah hebat dibandingkan dengan khasiatnya untuk kesehatan. Minuman hasil fermentasi susu ini tidak hanya baik untuk kulit wajah, namun juga sangat bagus untuk perawatan rambut.

Manfaat yogurt untuk kecantikan tidak lepas dari kandungannya yang melimpah. Hal ini membuat yogurt dapat dijadikan sebagai alternatif perawatan kulit dan rambut harian. Apalagi, yogurt terkenal dengan efek melembapkan pada kulit.  

Manfaat yogurt untuk kecantikan bisa kamu terapkan dengan menggunakannya sebagai perawatan sehari-hari. Dengan berbagai manfaatnya, kamu perlu mengenali juga cara menggunakannya agar mendapatkan manfaat yang diinginkan untuk kulit atau rambut.

Berikut Liputan6.com rangkum dari berbagai sumber, Rabu (12/8/2020) tentang manfaat yogurt untuk kecantikan.

2 dari 4 halaman

Melembapkan Kulit dan Mengatasi Jerawat

Melembapkan Kulit

Salah satu manfaat yogurt untuk kecantikan adalah dapat melembapkan kulit. Hal ini sangat baik digunakan pada kulit kering. Bahkan, khasiat ini tidak hanya bisa digunakan pada kulit wajah saja, namun juga di seluruh bagian tubuh. Kulit akan terasa lembut dan halus dengan khasiat yoghurt ini.

Kamu bisa menggunakan yogurt dengan menjadikannya masker wajah untuk meremajakan kulit. Cukup dengan mengoleskannya secara merata di wajah. Tunggu beberapa menit, lalu bilas hingga bersih.

Mengatasi Jerawat

Manfaat yogurt untuk kecantikan selanjutnya adalah membantu mengatasi jerawat. Hal ini karena kandungan yogurt yang kaya akan zinc dan asam laktat membuatnya mampu mengurangi jerawat.

Cara menggunakannya mudah saja, siapkan 1 sendok teh yogurt dan kapas. Celupkan kapas ke dalam yogurt dan tempelkan ke area yang berjerawat. Biarkan semalaman, dan jangan gunakan di area lainnya karena dapat membantu menyebarkan jerawat lebih banyak. Basuh wajah dengan air dingin di pagi hari.

3 dari 4 halaman

Mengatasi Penuaan Dini dan Menghilangkan Bekas Jerawat

Mengatasi Penuaan Dini

Kerutan dan garis pada wajah juga dapat diatasi dengan menggunakan manfaat yogurt untuk kecantikan. Kandungan asam laktat yang terkandung dalam yogurt berguna untuk eksfoliasi atau mengangkat sel kulit mati. Menggunakan yoghurt dapat membantu proses regenerasi kulit, sehingga mengatasi penuaan dini.

Kamu bisa mengurangi tanda-tanda penuaan dini dengan menggunakan scrub yang terbuat dari yoghurt. Gunakan sekali seminggu untuk mendapatkan manfaat masker yogurt untuk kecantikan ini.

Menghilangkan Bekas Jerawat

Manfaat yogurt untuk kecantikan berikutnya adalah membantu menghilangkan noda gelap, seperti bekas jerawat di wajah. Hal ini lagi-lagi berkat kandungan asam laktat pada yogurt. Asam laktat dalam yogurt akan membuang lapisan kulit terluar yang akan membantu lapisan kulit di bawah untuk naik ke atas, sehingga akan menghilangkan noda pada wajah.

Cara menggunakannya mudah saja, kombinasikan yogurt dan perasan air lemon untuk hasil yang lebih cepat dan maksimal. Siapkan 1 sendok makan yogurt dan ½ sendok teh perasan air lemon. Campur keduanya di dalam mangkok, kemudian oleskan pada jerawat. Biarkan selama 15 menit, lalu basuh dengan air dingin.

4 dari 4 halaman

Mengatasi Mata Panda dan Melembapkan Rambut

Meredakan Kulit yang Terbakar Sinar Matahari 

Gejala sunburn atau kulit terbakar sinar matahari juga bisa reda dengan manfaat yogurt untuk kecantikan. Hal ini karena yogurt mengandung zinc, yang dapat mendinginkan kulit dari rasa terbakar dan gatal akibat sengatan matahari.

Kulit yang terbakar sinar ultraviolet dari matahari akan merusak kulit sehingga tampak kemerahan dan dapat mengelupas. Cukup dengan mengoleskan yoghurt dingin ke kulit kamu, lalu diamkan selama 20 menit, kemudian bilas dengan air dingin.

Mengurangi Lingkaran Hitam di Bawah Mata

Bagi kamu yang memiliki lingkaran hitam di bawah mata, manfaat yogurt untuk kecantikan juga bisa menjadi solusinya. Kandungan anti-peradangan dalam yogurt dapat mengurangi bengkak di bawah mata. Asam laktat juga membantu kurangi lingkaran hitam tersebut.

Biasanya, kurang tidur selama beberapa malam serta warisan genetik dari orang tua merupakan penyebab utama terbentuknya lingkaran hitam di bawah mata. Hal ini tentunya dapat mengganggu penampilan kamu. Yogurt ternyata dapat menjadi solusi masalah ini.

Tinggal tempelkan kapas yang mengandung yogurt ke area bawah mata panda kamu, kemudian diamkan selama 15 menit, lalu basuh dengan air dingin. 

Melembapkan Rambut

Manfaat yogurt untuk kecantikan juga bermanfaat untuk rambut. Yogurt bisa jadi alternatif penggunaan kondisioner, agar rambut lebuh mudah diatur. Kandungan yang terdapat dalam yogurt dapat melembapkan dan mengatasi rambut yang kering dan rusak.

Campurkan 4 sendok teh yogurt, 2 sendok teh gel aloe vera, serta 2 sendok teh minyak kelapa, ke dalam mangkok. Oleskan pada helaian rambut kamu dan diamkan selama 1 jam. Kemudian, basuh rambut dengan menggunakan sampo.

Itulah beberapa manfaat yogurt untuk kecantikan dan cara menggunakannya yang perlu kamu kenali. Gunakan perawatan alami ini secara teratur agar mendapatkan hasil yang maksimal.