Sukses

Viral Tamu Pernikahan Wajib Pilih Menu Makanan Sesuai Besaran Uang Sumbangan

Menu hidangan di pernikahan ini dibedakan sesuai uang amplop.

Liputan6.com, Jakarta Pernikahan adalah momen bahagia yang tak hanya dirasakan oleh pasangan yang menikah tetapi juga bagi keluarga dan para sahabat sebagai tamu undangan. Sudah menjadi hal yang lumrah jika pesta penikahan digelar dengan mengundang para tamu dan makan bersama.

Bagi para tamu undangan, memberikan kado atau sumbangan berupa uang angpau bagi pasangan yang tengah bahagia menyandang status baru sebagai suami-istri, adalah wajar. Biasanya acara pernikahan ini akan menyediakan berbagai makanan dan dapat bebas dipilih oleh para tamu undangan.

Namun berbeda dengan acara pernikahan satu ini. Para tamu undangan dibedakan berdasarkan uang sumbangan atau uang amplop yang mereka berikan kepada pasangan tersebut. Seorang pengguna di forum online mengunggah foto RSVP yang memperlihatkan 4 kategori menu yang berbeda.

Setelah diunggah di forum online, foto ini pun mendadak menjadi perbincangan netizen. Tak sedikit dari mereka yang menyebut jika hal itu adalah Wedding Shaming karena membedakan menu makanan berdasarkan uang amplop.

2 dari 3 halaman

Wajib Pilih Menu Berdasarkan Uang Amplop

Dilansir dari Fox News Network oleh Liputan6.com, Selasa (22/9/2020) sebuah pesta pernikahan pasangan asal Amerika Serikat ini mendadak dikecam oleh banyak netizen. Hal tersebut setelah seorang pengguna di forum online membagikan foto kartu undangan yang berisi ketentuan memilih menu makanan berdasarkan uang sumbangan atau uang amplop yang diberikan. 

Terlihat dalam foto itu menu makanan para tamu undangan dibedakan menajdi 4 kategori yang bisa dipilih. Semakin besar uang sumbangan yang diberikan maka tamu tersebut berhak mendapatkan makanan yang semakin lengkap dan terbaik. 

Tamu yang memberikan sumbangan 250 euro atau sekitar Rp 4,3 juta akan diberikan pilihan ayam panggang atau ikan. Bagi yang memberikan 251 euro hingga 500 euro atau hingga Rp 8,6 juta akan diberikan irisan steak dan salmon rebus, sebagai tambahan bisa memilih tambahan ayam panggang atau ikan.

Pilihan selanjutnya bagi yang memberi uang amplop hingga 1.000 euro atau Rp 17,3 juta dapat menikmati lobster dan steak terbaik. Untuk kategori yang paling tinggi yang mereka sebut sebagai Platinum Gift, para tamu bisa menikmati salah satu hidangan di level apapun serta mendapatkan lobster eksklusif seberat 900 gram dan "piala champagne" yang terbaut dari kaca sebagai sovenir. Kategori terakhir ini bisa dinikmati jika para tamu yang menyumbang uang hingga Rp 43,4 juta.

3 dari 3 halaman

Diktritik Netizen

Meskipun identitas pasangan tersebut tak diungkap, banyak yang memperkirakan jika pasangan yang menikah tersebut adalah orang Inggris. Banyak netizen yang memperdebatkan soal pembagian makanan di acara pernikahan tersebut. 

Beberapa komentar kritik netizen menyebutkan jika mereka lebih memilih membawa makanan mereka sendiri ketimbang harus mengalami perbedaan menu di acara tersebut. Bahkan ada yang lebih memilih untuk menghabiskan uang mereka untuk makan di tempat makan lainnya.Â