Sukses

Kerja Sampingan Jadi Kurir Antar Tabung Gas, Wanita Ini Diselingkuhi Kekasihnya

Wanita ini diselingkuhi sang kekasih setelah sang pacar mengetahui ia mempunyai pekerjaan sebagai kurir antar tabung gas.

Liputan6.com, Jakarta Saat menjalin suatu hubungan, kepercayaan, menerima kekurangan maupun kelebihan masing-masing adalah beberapa kunci agar hubungan tetap langgeng dan awet. Pasalnya, jika kekurangan tidak bisa diterima, tentunya sang pasangan menginginkan sang kekasih untuk selalu sempurna menurut penilaiannya.

Tak sedikit hubungan seseorang yang harus berakhir lantaran pasangan sejoli yang tidak bisa menerima kekurangan dan kelebihan pasangannya masing-masing. Bahkan tak jarang salah satunya berselingkuh dibelakang sang kekasih karena merasa bahwa kekasihnya tidak sesuai dengan kriteria atau keinginannya.

Belum lama ini viral di TikTok seorang wanita yang membagikan cerita cintanya, yang dimana ia diselingkuhi sang kekasih lantaran sang kekasih mengetahui ia mempunyai pekerjaan sampingan sebagai kurir pengantar tabung gas. Pada video yang diunggahnya, wanita tersebut menjelaskan bahwa sang pacar hanya mengetahui ia bekerja sebagai perawat di salah satu rumah sakit.

Kisah viral wanita yang diselingkuhi sang kekasih karena bekerja sebagai kurir pengantar tabung gas ini dilansir Liputan6.com dari laman TikTok @novitasarimoncan pada Kamis (14/1/2021).

2 dari 3 halaman

Wanita Diselingkuhi Kekasihnya karena Bekerja Sebagai Kurir

Menerima kekurangan dan kelebihan merupakan kunci agar hubungan yang dijalin antara dua individu bisa awet dan langgeng. Namun, jika pasangan sudah tidak nyaman dan tidak menerima kekurangan pasangannya. Bisa saja salah satu diantara dua orang dalam suatu hubungan tersebut berselingkuh. Selingkuh adalah perbuatan yang tak jarang dilakukan apabila ingin lari dari hubungan yang menurutnya sudah tidak sesuai dengan kehendak ataupun keinginannya.

Seperti yang belum lama ini viral, seorang wanita membagikan kisah cintanya yang dimana ia diselingkuhi sang kekasih lantaran ia mempunyai pekerjaan sampingan sebagai kurir antar tabung gas. Menurut kekasihnya, pekerjaan tersebut hanya akan membuat malu dan mendapatkan komentar dari orang lain. Namun wanita tersebut menjelaskan bahwa ia harus mempunyai pekerjaan lain karena ia adalah tulang punggung keluarga. 

Curhatan yang ia bagikan di laman TikToknya @novitasarimoncan ini bahkan menuai ragam komentar dari warganet. Bagaimana tidak, perbuatan yang dilakukan oleh sang kekasih sudah membuat warganet kesal. Pasalnya sang kekasih meninggalkan dirinya hanya karena pekerjaan sampingannya sebagai kurir antar tabung gas.

@novitasarimoncan

Curhat sedikit ya 🥺 #fyp #fypdong #fypシ #fypage #fypdongggggggg #temukan2021mufyp #temukan2021mu

♬ original sound - DJ RYCKO RIA - DJ RYCKO RIA

Dalam video tersebut ia sang pemilik akun @novitasarimoncan menjelaskan bahwa sang kekasih hanya mengetahui dirinya bekerja sebagai perawat di salah satu rumah sakit. Namun setelah sang kekasih mengetahui pekerjaan sampingannya hanya sebagai kurir antar tabung gas, sang kekasih merasa malu apabila dilihat oleh teman-temannya. 

Seharusnya, jika ia memang mencintai kekasihnya, pria tersebut bisa menerima pekerjaan apa saja yang dilakukan sang kekasih. Namun dalam video tersebut terlihat bahwa ia sudah merasa malu jika teman-temannya melihat kekasihnya mempunyai pekerjaan sebagai kurir antar tabung gas. Oleh karena itu, penting untuk menerima kelebihan dan kekurangan pasangan dalam suatu hubungan.

Dalam curhatan selanjutnya, wanita tersebut menuliskan bahwa beberapa minggu setelah hilang kabar ternyata sang kekasih selingkuh dibelakangnya dan sudah memiliki pacar baru. Sang pemilik akun @novitasarimoncan juga menambahkan bahwa ia harus melakukan pekerjaan tersebut lantaran ia adalah tulang punggung keluarga yang harus membiayai hidup keluarganya.

 

3 dari 3 halaman

Komentar Warganet

Video yang diunggah pada 11 Januari 2021 ini menuai ragam komentar dari warganet. Tak sedikit warganet yang memberi semangat untuk sang pemilik akun @novitasarimoncan. 2000 komentar dibubuhkan warganet di kolom komentar, bahkan video tersebut sudah dibagikan lebih dari 200 kali. Video singkat tersebut juga mendapatkan 69 ribu likes dari para pengguna TikTok. 

"Kamu beruntung mbak, dijauhkan dari laki model rengginan gitu." tulis lintang senja disertai dengan emot love.

"Bukan kakak yang ga cocok buat dia, dia yang gapantes dapetin wonder girl kek kakak." timpal adeimasa disertai dengan emot love.

"Justru malah bangga sama apa yang sudah dicapai dirimu neng, membantu orangtua lebih terhormat daripada mengutamakan seorang cowo yang gak bisa menerima apa adanya." imbuh Andrahr24.

"Junjung tinggi wanita martabat wanita yang mau bekerja keras tanpa kenal lelah dan malu. Joss Wehh." komentar herikoes89.

"Jangan didengerin kak, kamu cantik, kamu pekerja keras, kamu berharga." tambah Surya Elvaro.

"Kalau aku yang jadi pacarnya, aku support dan kasih semangat terus, jarang loh liat nakes yang seperti ini." kata R.sora.

Video Terkini