Sukses

Bocah 5 Tahun Dinikahkan Usai Orang Tua Percaya Anaknya Berjodoh di Masa Lalu

Percaya anaknya berjodoh di kehidupan masa lalu, orang tua ini nikahkan anaknya,

Liputan6.com, Jakarta Pernikahan tentu menjadi tujuan hidup banyak pasangan. Untuk menuju jenjang pernikahan, tak jarang banyak perisapa yang dibutuhkan. Mulai dari persiapan acara hingga persiapan mental serta fisik masing-masing calon mempelai.

Selain itu, pernikahan juga tentu dilandasi oleh dua orang yang memiliki perasaan cinta dan kasih sayang. Namun rupanya, persiapan itu tak tampak dalam pernikahan satu ini.

Baru-baru ini mendadak viral sebuah acara pernikahan yang digelar oleh keluarga. Pernikahan ini rupanya adalah acara untuk bocah kembar yang masih berusia 5 tahun. Kedua bocah ini dipaksa menikah oleh orang tua mereka, lantaran percaya soal kehodupan masa lalu.

Orang tua mereka percaya jika anak-anak ini adalah pasangan di kehidupan sebelumnya. Acara pernikahan ini pun langsung ramai dibicarakan dan menjadi viral di media sosial.

2 dari 3 halaman

Pernikahan Bocah 5 Tahun

Dilansir dari World of Buzz oleh Litupan6.com, Selasa (9/3/2021) sepasang bocah kembar berusia 5 tahun di Thailand mendadak jadi sorotan. Keduanya dipaksa menikah orang tuanya usai mereka menganut sebuah kepercayaan.

Orang tua bocah ini memaksa pernikahan itu untuk memenuhi kepercayaan takhayul Buddha bahwa mereka adalah kekasih di kehidupan lampau. Anak laki-laki dan anak perempuan itu menikah di rumah mereka di Nakhon Si Thammarat, Thailand pada Kamis (4/3/2021) lalu.

Menurut The Sun, orang tua mereka percaya bahwa si kembar dilahirkan bersama karena hubungan sebelumnya dari kehidupan masa lalu. Mereka juga mengklaim bahwa si kembar berbagi 'karma' karena mereka pernah menjadi kekasih yang tidak menikah sebelum hubungan mereka berakhir.

3 dari 3 halaman

Pernikahan untuk Jauhkan Hal Buruk

Orang tua ini akhirnya mendesak agar si kembar menikah sedini mungkin agar hidup mereka tidak dihantui nasib buruk dari hubungan mereka di masa lampau. Selama upacara pernikahan, tampak dihadiri oleh teman dan keluarga. Terlihat pula seorang biksu Budha mengucapkan berkah untuk anak laki-laki dan perempuan yang diikuti perayaan tradisional Thailand dengan musik, tarian dan parade.

“Kami percaya bahwa jika anak-anak Anda lahir kembar dengan jenis kelamin berbeda, mereka pasti sudah menikah atau salah satu dari mereka akan jatuh sakit di kemudian hari,” tutur sang ayah, dikutip dari World of Buzz.

“Kami hanya melakukan ini untuk memastikan anak-anak kami aman. Kami tidak ingin mereka sakit dan tidak ada ruginya jika kami mengikuti keyakinan ini." lanjutnya.

"Saya merasa sangat beruntung memiliki anak kembar, tetapi saya khawatir ada sesuatu yang mengikuti mereka dari kehidupan mereka sebelumnya. Kami percaya bahwa mereka harus menikah untuk membersihkan karma itu." ucap sang ibu.

Video Terkini