Sukses

5 Pemotretan Maternity Shoot Audi Marissa dengan Gaun Hitam, Tampil Elegan

Maternity shoot Audi Marissa dengan tema black gold yang curi perhatian

Liputan6.com, Jakarta Sejak menikah pada 12 September 2020, pasangan Audi Marissa dan Anthony Xie akan segera menjadi orang tua. Tak butuh waktu lama usai menikah, kini Audi Marissa tengah hamil anak pertama dan telah terlihat baby bumpnya.

Menjalani hari-hari bahagianya menjadi seorang istri yang tengah hamil, pemain sinetron Dia Bukan Manusia ini sering menggugah potret diri dan aktivitasnya selama hamil di laman Instagram pribadinya.

Seperti halnya para seleb lainnya, Audi Marissa pun tak ingin melewatkan moment kehamilannya. Artis berdarah minang ini melakukan maternity shoot untuk mengabadikan masa kehamilan anak pertamanya dengan Anthony Xie.

Dalam pemotretan bersama FD Photography tersebut, Audi Marissa dengan perut yang sudah terlihat membuncit itu justru mencuri perhatian. Menariknya, artis kelahiran 1995 ini tampak mempesona dan terlihat elegan mengenakan busana serba hitam.

Berikut ini hasil dari maternity shoot dari Audi Marissa yang dirangkum dari berbagai sumber oleh Liputan6.com, Rabu (17/3/2021).

2 dari 6 halaman

Begini hasil pemotretan maternity shoot Audi Marissa dengan tema black gold

3 dari 6 halaman

Dekorasi dengan nuansa gold dan gaun serba hitam ini membuat Audi Marissa makin mempesona

4 dari 6 halaman

Di maternity shoot kali ini, Audi Marissa tampil dengan riasan bold yang mencuri perhatian

5 dari 6 halaman

Sambil menunjukkan baby bumpnya, artis berdarah minang ini tampak menawan

6 dari 6 halaman

Tak sedikit warganet puji kecantikan Audi Marissa saat tengah hamil

Video Terkini