Sukses

Aktor Bollywood Aamir Khan Positif COVID-19, Ini 4 Faktanya

Aamir Khan kembali menjadi sorotan publik karena positif COVID-19, setelah sebelumnya memutuskan meninggalkan media sosial.

Liputan6.com, Jakarta Nampaknya, pandemi COVID-19 belum juga mereda di berbagai negara, termasuk Indonesia. Bahkan, setiap harinya adanya saja yang masih dinyatakan positif COVID-19.

Hal ini pula yang dialami oleh aktor Bollywood ternama, Aamir Khan. Aktor Bollywood tersebut diketahui baru saja dinyatakan positif COVID-19. Kabar tersebut pun cukup mengejutkan publik. Pasalnya, baru-baru ini pemilik nama Mohammed Aamir Hussain Khan juga jadi sorotan karena memilih untuk berhenti dari media sosial.

Dilansir Liputan6.com dari Thehindu.com, Jumat (26/3/2021) Aamir Khan diketahui terpapar virus corona dan saat ini tengah menjalani isolasi mandiri di rumah. Perwakilan pihak pemain film 3 Idiots ini pun memberikan kabar terbaru mengenai Aamir Khan usai dinyatakan positif COVID-19.

Dirangkum Liputan6.com dari berbagai sumber, berikut ini beberapa fakta terkait Aamir Khan yang dinyatakan positif COVID-19, Jumat (26/3/2021).

2 dari 5 halaman

1. Tetap mengikuti protokol

Dinyatakan positif COVID-19, aktor Bollywood ternama ini pun diketahui langsung menjalani isolasi mandiri. Bahkan, ia juga tetap menjaga dan mengikuti protokol kesehatan.

"Tuan Aamir Khan telah dites positif Covid-19. Dia di rumah dalam isolasi mandiri, mengikuti semua protokol dan dia baik-baik saja," ungkap salah satu pihak aktor 56 tahun tersebut.

3 dari 5 halaman

2. Melakukan tindakan pengecekan terhadap orang sekitar

Mengetahui dirinya terpapar COVID-19 dan dinyatakan positif virus corona, Aamir Khan pun meminta jika orang-orang yang pernah bertemu dalam waktu dekat untuk menjalani pemeriksaan. Hal tersebut dilakukan untuk mencegah terjadinya hal-hal yang tak diinginkan.

"Semua orang yang pernah berhubungan dengannya harus melakukan tes sebagai tindakan pencegahan. Terima kasih atas semua keinginan dan perhatian Anda," terangnya.

4 dari 5 halaman

3. Berharap lekas pulih

Meski telah menghentikan aktivitas di media sosial, akan tetapi berbagai akun fan base masih terus membeirkan kabar terbaru. Bahkan, akun fan base @aamirkhanactor_ juga mengunggah kabar sang aktor yang positif COVID-19. Tak sedikit pula para penggemar dari Aamir Khan yang turut mendoakan kesehatannya supaya bisa kembali pulih.

5 dari 5 halaman

4. Salah satu staf pernah positif COVID-19

Sebelumnya, pada pertengahan 2020 lalu, aktor kelahiran Mumbai ini pernah mengabarkan jika beberapa stafnya terpapar COVID-19. Bahkan, dirinya menyebutkan jika para karyawan yang dinyatakan positif COVID-19 langsung dilarikan ke fasilitas kesehatan yang bertanggung jawab menangani pandemi.

Namun, saat pertengahan 2020 lalu, dirinya dinyatakan negatif COVID-19. Meski begitu, ia pun langsung melakukan berbagai tindakan dengan menghubungi BMC Official untuk melakukan pensterilan lingkungan rumah.

"Aku sangat berterima kasih kepada BMC karena sudah merawat mereka dan juga sudah melakukan penyemprotan serta sterilisasi di seluruh lingkungan tempat tinggalku. Sementara kami yang ada di sini sudah dites dan hasilnya negatif," ujar Aamir Khan.

Video Terkini