Liputan6.com, Jakarta Dalam rangka memperingati Hari Musik Sedunia, penyanyi Widi Mulia kembali merilis sebuah single berjudul "Penguasa Paling Sederhana". Single terbaru ini dirilis pada Senin (21/6/2021) lalu.
Baca Juga
Advertisement
Lagu ini tercipta dari kesadaran Widi bahwa perempuan punya kekuatan dan pengaruh yang begitu besar di balik kesederhanaannya, dari generasi ke generasi mereka pun semakin menguasai dunia.
Sebelumnya, personel B3 ini telah merilis 2 single solo berjudul Gonna Be Around (2016) dan Wahai Kau Tuan (2017). Kehadiran lagu "Penguasa Paling Sederhana" ini merupakan seruan Widi Mulia untuk sesama perempuan agar mulai mengambil peran penuh dalam kehidupannya dan menjadi penguasa atas dirinya sendiri.
Dalam pembuatan teaser lagu, istri Dwi Sasono ini tampil cantik dengan balutan kebaya modern lengkap dengan kain batik sebagai bawahan dan gaya rambut yang menjadi ciri khas perempuan pribumi.
Seperti apa penampilannya? Berikut Liputan6.com rangkum dari berbagai sumber, potret Widi Mulia saat kenakan batik, Kamis (24/6/2021).
1. Single 'Penguasa Paling Sederhana' ini sangat cocok untuk Widi yang memiliki suara yang khas dengan alto-nya.
Advertisement
2. Istri Dwi Sasono ini merilis lagu terbaru bertepatan dengan Hari Musik Sedunia.
3. Widi Mulia mengangkat tagar #akumulia #kamumulia dan #kitamulia untuk menyuarakan perempuan sebaiknya mulai menyadari bahwa dialah penguasa yang paling berpengaruh atas dirinya sendiri.
Advertisement
4. Lagu 'Penguasa Paling Sederhana' tercipta di tahun 2019, sebelum adanya pandemi Covid-19.
5. Lagu ini diaransemen dengan memadukan rasa retro dan kekinian, seperti yang diinginkan Widi Mulia.
Advertisement