Sukses

6 Potret Romantis YouTuber Gita Savitri dan Paul Andre, Pasangan yang Kini Jadi Sorotan

Potret mesra YouTuber Gita Savitri dan sang suami, selalu kompak.

Liputan6.com, Jakarta Sosok YouTuber Gita Savitri mendadak jadi trending dan menjadi perbincangan di dunia maya. Wanita yang menetap di Jerman ini ramai disorot usai pengakuannya soal childfree mencuat dan menimbulkan pro kontra di kalangan warganet.

Gita Savitri dan suaminya, Paul Andre Partohap, menilai punya anak atau tidak merupakan sebuah pilihan hidup. Ia juga membeberkan alasannya sehingga memutuskan untuk memilih childfree.

Terlepas dari keputusannya, pemilik nama lengkap Gita Savitri Devi ini dikenal sebagai YouTuber sekaligus influencer. Dirinya kerap mengunggah video YouTube soal kesehariannya jadi mahasiswi di negeri orang. 

Gita Savitri menikah dengan Paul Andre Partohap pada 2 Agustus 2018. Pasangan yang dekat usai sama-sama kuliah di Jerman ini naik pelaminan setelah menjalin asmara sejak 2015 lalu.

Selalu kompak, berikut ini 6 potret romantis YouTuber Gita Savitri dan Paul Andre yang dirangkum dari Instagram @gitasav oleh Liputan6.com, Jumat (20/8/2021).

2 dari 7 halaman

1. Gita Savitri Devi dan sang suami, Paul Andre Partohap merupakan pasangan YouTuber yang menikah pada 4 Agustus 2018.

3 dari 7 halaman

2. Sebelum akhirnya mantap menikah, Gita dan sang suami sempat terhalang beda keyakinan.

4 dari 7 halaman

3. Paul Andre kemudian memutuskan untuk masuk Islam atau mualaf dan akhirnya menikah 2018 lalu.

5 dari 7 halaman

4. Bagi kalangan muda, pasangan ini dikenal sebagai influencer yang kerap memberikan edukasi dan inspirasi.

6 dari 7 halaman

5. Saat ini, keduanya masih tinggal di Hamburg, Jerman. Mereka kerap membagikan konten YouTube soal kehidupan sehari-harinya.

7 dari 7 halaman

6. Paul dengan kegiatannya soal musik, sementara Gita dengan diskusi kritis serta vlog lainnya.

Video Terkini