Sukses

Harga Nintendo Switch, Spesifikasi, serta Kelebihan dan Kekurangannya

Harga Nintendo Switch perlu kemu kenali terlebih dahulu sebagai referensi.

Liputan6.com, Jakarta Harga Nintendo Switch cukup bervariasi saat ini. Nintendo Switch merupakan konsol game dari Nintendo yang bisa dimainkan langsung tanpa TV atau secara portable. Namun, konsol ini juga dapat dihubungkan dengan TV.

Konsol game Nintendo Switch ini dirilis pada tahun 2017. Nintendo Switch ini merupakan tipe konsol game berukuran 239 x 102 x 28.7mm dengan berat 299g. Kamu bisa bermain game dimana saja dengan Nintendo Switch ini. 

Harga Nintendo Switch perlu kemu kenali terlebih dahulu sebagai referensi. Tentunya kamu ingin membeli dengan harga termurah. Selain itu, jika ingin memilih yang lebih murah, kamu juga bisa memilih Nitendo Switch Lite.

Berikut Liputan6.com rangkum dari berbagai sumber, Minggu (5/9/2021) tentang harga nintendo switch.

2 dari 5 halaman

Nintendo Switch

Sebelum mengetahui harga Nintendo Switch, kamu tentunya perlu mengenal deskripsi hingga spesifikasinya terlebih dahulu. Sejauh ini, konsol ini merupakan satu-satunya konsol hybrid, yaitu konsol yang dapat digunakan sebagai konsol rumahan sekaligus konsol portabel juga. Lebih jelasnya, konsol ini dapat dimainkan dengan 3 cara,

- Home Console Way dengan meletakkan layarnya pada docking station-nya dan memainkannya melalui televisi

- Handheld Way dengan memainkannya sambil memegangnya

- Tabletop Way dengan meletakkannya diatas meja dan mencabut kontrolernya dan memainkannya sambil bersantai di kursi

Konsol ini menggunakan kontroler yang disebut Joy-Cons, kontroler ini dapat dilepas dari badan utama konsolnya. Joy-Cons dilengkapi dengan Accelerometer, Giroskop, Infrared Depth Sensor dan Komunikasi Jarak-Dekat.

3 dari 5 halaman

Spesifikasi dan Harga Nintendo Switch

Harga Nintendo Switch ini bisa menjadi referensi kamu sebelum membelinya. Harga Nintendo Switch ini biasanya berkisar 4 jutaan hingga 5 jutaan. Seperti Liputan6.com kutip dari iprice, berikut harga Nintendo Switch yang perlu kamu kenali:

Harga Nintendo Switch: Rp 4.495.000 – Rp. 4.650.000

Harga Nintendo Switch Lite: Rp. 4.295.000

Setelah mengenali harga Nintendo Switch, tentu kamu juga perlu mengenali spesifikasinya. Hal ini perlu diketahui sebagai bahan pertimbangan pula.

 

Spesifikasi Nintendo Switch

Berikut spesifikasi Nintendo Switch:

- Layar : Multi-touch capacitive touch screen

- Ukuran Layar : 6.2-inch LCD Screen / 1280 x 720

- Memori : 32 GB

- Dimensi : 23.9 x 10.2 x 1.4 cm

- Berat : 398 gram

- Konektivitas : Joy‑Con [L]: Bluetooth 3.0, Joy‑Con [R]: Bluetooth 3.0/NFC, Nintendo Switch™ console: Wi-Fi (IEEE 802.11 a/b/g/n/ac)(*), Bluetooth 4.1

- Speaker : Stereo

- Grafis : NVIDIA Custom Tegra Processor

- Baterai : 4310 mAh

4 dari 5 halaman

Kelebihan dan Kekurangan Nintendo Switch

- Konsol game hybrid. Switch hadir sebagai jawaban akan konsol hybrid, yakni konsol game dan juga handheld console dengan fitur multiplayer offline dan online.

- Joy-Con yang unik. Sebagai controller pada Nintendo Switch yang disebut juga Joy-Con, kamu bisa menemukannya di bagian kiri kanan konsol Nintendo Switch kamu. Cara menggunakannya, kamu bisa menempelkan Joy-Con Nintendo Switch ini pada Joy-Con grip dan controller ini akan berfungsi sebagai controller biasa. Sementara jika kamu lepas, maka controller ini akan berfungsi secara individual, yang bisa dimainkan oleh 2 orang alias multiplayer.

- Portable, mudah dibawa dan dimainkan.

- Bisa terhubung ke tv. Tidak seperti konsol lainnya seperti Playstation 4 dan Xbox One, Switch ini bisa dikoneksikan ke layar TV dengan dock-nya dan juga bisa dibawa-bawa dengan dukungan touchscreen beresolusi 1280 x 720 piksel Nvidia Tegra.

- Prosesor dukung performa terbaik. Spesifikasi Nintendo Switch sangat gahar untuk ukuran game konsol. Konsol ini didukung oleh prosesor Nvidia Tegra yang performanya tidak perlu diragukan karena mampu menghadirkan game yang cepat dan ringan.

- Ada fitur touch screen. Nintendo Switch juga menawarkan fitur multi-touch capacity touch pada layar sehingga kamu pun bisa bermain bahkan tanpa menekan tombol di konsol.

- Baterai cukup awet. Baterai berkapasitas 4310 mAh pada Nintendo Switch yang bisa digunakan untuk mendukung pengalaman bermain hingga 4 jam dalam sekali charge.

- Pengisian baterai lama. Butuh sekitar tiga jam hingga baterai terisi penuh hingga 100%. Meski cukup lama, tetapi kamu bisa memainkan Nintendo Switch dalam waktu hingga 4 jam dalam sekali charging.

- Kualitas layar masih perlu ditingkatkan. Panel LCD pada layar Nintendo Switch ini masih terasa kurang nyaman karena memantulkan bayangan. Bermain game di luar ruangan jadi terlihat sulit karena gambar terlihat kurang jelas.

- Sistem penyimpanan tidak fleksibel. Memori tambahan di konsol ini hanya bisa digunakan untuk menyimpan berkas lain seperti update software, tapi tidak bisa digunakan untuk menyimpan data permainan. Artinya jika konsol rusak maka data game kamu pun akan hilang.

5 dari 5 halaman

Perbedaan Nintendo Switch dan Nintendo Switch Lite

Seperti yang telah disebutkan sebelumnya, jika kamu ingin yang lebih murah, kamu bisa memilih Nintendo Switch Lite. Harga Nintendo Switch dan Nintendo Switch Lite memang berbeda. Hal ini tentunya mengakibatkan spesifikasi keduanya pun juga berbeda.

Berikut perbedaan Nintendo Switch dengan Nintendo Switch Lite:

Nintendo Switch

- Layar 6,2 inci beresolusi 720 piksel

- Joy-con (controller) bisa dilepas

- Berat mencapai 398 gram dengan joy-con

- Bisa main multiplayer dengan melepas joy-con

- Bluetooth hanya digunakan untuk Joy-con

- Bisa dikoneksikan ke TV, layar lebih besar. Hanya tinggal pasangkan ke dock dan langsung bisa dimainkan.

- Ada port USB Type-A yang bisa dihubungkan ke berbagai aksesoris lain.

- Baterai Switch reguler berkapasitas 4310 mAh, tapi Switch Gen. 2 lebih irit baterai.

- Adanya kick stand untuk meletakkan Switch di atas meja sehingga bisa mabar alias main bareng.

- Harga Nintendo Switch reguler lebih mahal dibanding harga Nintendo Switch versi lite

 

Nintendo Switch Lite

- Layar 5,5 inci beresolusi 720 piksel

- Tidak punya joy-con yang bisa dilepas (controller) sehingga ukuran lebih ringkas

- Berat Switch Lite lebih ringan, 277 gram

- Tidak bisa main multiplayer dengan satu konsol game

- Bluetooth bisa disambungkan ke headset wireless

- Tidak bisa dicolokkan ke TV, hany bisa main di layar kecil saja

- Tidak tersedia USB Type-A

- Nintendo Switch Lite punya baterai berkapasitas 3570 mAh

- Harga Nintendo Switch tipe lite lebih murah dibandingkan harga Nintendo Switch biasa

Â