Sukses

Pengertian Pencemaran Lingkungan dan Penyebabnya, Sering Disepelekan

Pencemaran lingkungan adalah sama dengan perusakan alam dan bumi

Liputan6.com, Jakarta Memahami pengertian pencemaran lingkungan adalah berhubungan dengan masalah kerugian yang berdampak pada kehidupan manusia. Umumnya penyebab pencemaran lingkungan adalah ulah dari manusia itu sendiri dan tidak disadari. Pencemaran lingkungan dapat memengaruhi kualitas hidup manusia. 

“Pengertian pencemaran lingkungan adalah bagian dari kegiatan seperti penebangan hutan secara ilegal atau membakar hutan untuk lahan pertanian,” dijelaskan oleh ahli Darmono (1995).

Mulai dari limbah pabrik, pembakaran sampah, penggunaan kendarakan bermotor, pupuk, bahan peledak, dan masih banyak lagi. Para ahli sepakat pengertian pencemaran lingkungan adalah bentuk perubahan alam dan iklim di bumi akibat ulah tangan manusia yang tidak dikehendaki lingkungan.

 “Pengertian pencemaran lingkungan adalah dimasukkannya zat energi atau komponen yang merusak lingkungan, ataupun berubahnya terhadap segala bentuk tatanan lingkungan, baik hasil dari kegiatan manusia ataupun proses alam sehingga dapat mengancam kualitas lingkungan,” bunyi Undang-Undang Nomor 4 tahun 1982.

Berikut Liputan6.com ulas tentang pengertian pencemaran lingkungan lebih dalam dari berbagai sumber, Rabu (27/10/2021).

2 dari 3 halaman

Mengenal Pengertian Pencemaran Lingkungan

Pencemaran lingkungan merupakan salah satu fenomena alam yang tidak boleh disepelekan. Pencemaran lingkungan adalah sama dengan perusakan alam dan bumi. Pencemaran lingkungan akan sangat memengaruhi ekosistem.

Berikut pengertian pencemaran lingkungan menurut para ahli:

1. Pengertian Pencemaran Lingkungan Menurut Darmono (1995)

Pengertian pencemaran lingkungan adalah segala bentuk perubahan alam dan iklim yang ada di bumi akibat kegiatan manusia yang tidak dikehendaki oleh alam (lingkungan). Kegiatan ini seperti halnya penebangan hutan secara ilegal atau membakar hutan untuk lahan pertanian.

2. Pengertian Pencemaran Lingkungan Menurut Surat Keputusan Menteri Kependudukan Lingkungan Hidup (1988)

Pengertian pencemaran lingkungan adalah dimasukkannya makhluk hidup, zat energi atau komponen lain ke dalam air atau udara dan hal tersebut dianggap menyebabkan prosesisasi berubahnya segala kegiatan manusia dan juga proses kondisi alam.

3. Pengertian Pencemaran Lingkungan Menurut Kimia Lingkungan

Pengertian pencemaran lingkungan adalah suatu bentuk penyebaran bahan-bahan kimia dengan ukuran tertentu sehingga dapat merubah suatu keadaan atau keseimbangan ekosistem yang ada di alam, baik secara langsung ataupun tidak langsung.

4. Pengertian Pencemaran Lingkungan Menurut Palar (1994)

Pengertian pencemaran lingkungan adalah proses perubahan ekosistem baik secara fisik, kimia, atau perilaku biologis yang bisa mengganggu kehidupan manusia karena dinilai dapat merusak sumberdaya yang ada di alam yang ada di bumi, bahkan keadaan ini dapat menyebabkan bencana alam.

5. Pengertian Pencemaran Lingkungan Menurut Wardhana (2001)

Pengertian pencemaran lingkungan adalah setiap bentuk kegiatan yang dilakukan manusia dalam membuang bahan pencemar, baik berbenatuk padat, gas, cair atau partikel tersuspensi dalam kadar tertentu sehingga dapat lingkungan.

6. Pengertian Pencemaran Lingkungan Menurut Undang-Undang No 4 tahun 1982

Pengertian pencemaran lingkungan adalah dimasukkannya zat energi atau komponen yang merusak lingkungan, ataupun berubahnya terhadap segala bentuk tatanan lingkungan, baik hasil dari kegiatan manusia ataupun proses alam sehingga dapat mengancam kualitas lingkungan.

7. Pengertian Pencemaran Lingkungan Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI)

Pengertian pencemaran lingkungan adalah masuknya berbagai polutan ke dalam lingkungan, sehingga lingkungan tersebut menjadi tidak sehat.

3 dari 3 halaman

Penyebab Pencemaran Lingkungan

1. Rokok

Rokok merupakan bagian dari macam-macam pencemaran lingkungan. Rokok ini memiliki dampak yang sangat buruk untuk kualitas udara. Misalnya saja seperti tindakan merokok di tempat umum. Tidak hanya diri sendiri yang akan menghisap racun, tetapi orang-orang disekitarnya yang ikut menghirup udara juga akan teracuni.

2. Pembakaran Sampah

Pembakaran sampah merupakan bagian dari macam-macam pencemaran lingkungan. Khususnya pencemaran yang terjadi di udara. Pencemaran ini sudah pasti disebabkan oleh kegiatan manusia.

Meski tujuannya untuk membakar sampah, jika tidak dilakukan dengan benar akan berdampak buruk bagi udara lingkungan sekitar. Asap dari pembakaran sampah inilah yang nantinya dapat memperburuk kualitas oksigen. Bahkan bisa saja, paru-paru akan mengalami komplikasi karena kualitas udara ini.

3. Kendaraan

Kendarakan bermotor termasuk sumber macam-macam pencemaran lingkungan. Asap dari pembakaran kendarakan bermotor inilah sebabnya. Asap kendarakan yang semakin banyak terkumpul akan berdampak pada adanya polusi udara. Kualitas udara juga menjadi buruk dan tidak layak untuk dihirup manusia.

Untuk mengatasi permasalahan ini, kamu bisa cukup berjalan kaki atau bersepeda. Bisa juga dengan mulai menggunakan kendarakan umum untuk mengurangi penggunaan kendarakan bermotor.

4. Membuang Sampah Sembarang

Jangan membuang sampah sembarangan ke sungai. Sebab, membuang sampah sembarangan termasuk macam-macam pencemaran lingkungan yang harus dihindari. Seperti sisa limbah rumah tangga biasanya dibuang begitu saja ke sungai.

Kebiasaan ini bisa menyebabkan air keruh dan kotor. Air sungai menjadi tidak layak konsumsi dan mengganggu makhluk hidup air yang lain. Parahnya lagi, membuang sampah di sembarangan juga dapat menyebabkan banjir. Mulai sekarang tanamkan kesadaran bahwa air adalah kebutuhan pokok untuk semua makhluk hidup.

5. Penggunaan Pupuk

Penggunaan pupuk yang berlebihan termasuk dari macam-macam pencemaran lingkungan. Hal ini disebabkan saat hujan, sisa pupuk yang tidak terserap akar tanaman akan terbawa aliran air hujan. Aliran air ini pada akhirnya akan menuju sungai atau danau terdekat dan menyebabkan air terkontaminasi pupuk. Selain itu, enceng gondok di area sungai akan semakin tumbuh subur dan dapat mengurangi kandungan oksigen sungai.

6. Limbah

Limbah merupakan bagian dari macam-macam pencemaran lingkungan. Terutama limbah pabrik yang tidak memiliki tempat pembuangan khusus. Limbah ini biasanya langsung dibuang menuju sungai di permukiman. Dampaknya akan membuat sungai menjadi tercemar dan kualitas air penduduk di permukiman buruk. Kesehatan penduduk akan ikut memburuk dan makhluk hidup sungai akan mati.

7. Racun dan Bahan Peledak

Racun dan bahan peledak untuk menangkap ikan sangat berbahaya bagi lingkungan. Bahkan dapat membuat air terkontaminasi bahan kimia. Selain membuat kualitas air buruk, kegiatan ini juga dapat mengakibatkan ekosistem air sungai/laut rusak. Untuk mengatasi, buat sebuah larangan menggunakan racun dan bahan peledak ketika menangkap ikan. Bisa ditambahkan dengan adanya sanksi apabila sengaja ataupun tidak sengaja melakukannya.

8. Bahan Radioaktif

Bahan radioaktif dapat memicu pencemaran tanah. Sehingga tidak heran jika bahan ini termasuk dari macam-macam pencemaran lingkungan. Pencemaran akibat radioaktif ini bisa menimbulkan kanker dan tumor. Biasanya pencemaran radioaktif ini berasal dari bom atau reactor nuklir.

Untuk mengatasi permasalahan ini adalah dengan menghindari bahan-bahan pembuatan bom atau reactor nuklir. Sebiasa mungkin kamu menjauhi atau menghindari untuk berdekatan langsung dengan sumber penyebab pencemaran bahan radioaktif ini.

9. Pupuk Tanaman

Selain dapat menyebabkan pencemaran air, pupuk tanaman juga dapat menyebabkan pencemaran tanah. Tidak heran jika penggunaan pupuk memang bagian dari macam-macam pencemaran lingkungan. Dampaknya akan semakin buruk jika digunakan secara berlebihan. Sebab, kandungan kalium pupuk akan mengganggu keseimbangan basa tanah pertanian sehingga berpotensi merusak tanaman.

Kandungan magnesium dan kalsium berlebihan dalam tanah bisa membuat kondisi pH tanah terlalu basa. Hal ini akan sangat berisiko bagi kandungan unsur hara yang dibutuhkan tanaman. Sehingga penggunaannya justru akan membuat tanaman tidak dapat tumbuh dengan baik.

Meningkatkan risiko kematian mikroorganisme dan kesuburan tanah menjadi terganggu. Hal ini disebabkan karena mikroorganismelah yang berfungsi menguraikan bahan-bahan organik di dalam tanah. Hingga kemudian dapat meningkatkan kesuburuan tanah. Jika tanah justru menjadi tidak subur, hasil pertanian petani juga pasti terganggu dan tidak maksimal.

10. Pencemaran Suara

Pencemaran suara termasuk bagian dari macam-macam pencemaran lingkungan meskipun tidak signifikan. Pencemaran ini berupa suara yang mengganggu aktivitas manusia dan merusak pendengaran. Misalnya saja seperti suara knalpot yang kencang, memutar musik kencang, dan berteriak-teriak. Masalah pencemaran ini hanya bisa diatasi atas kesadaran diri untuk tidak melakukan dan selalu berupaya mengingatkan.