Liputan6.com, Jakarta Nama bintang muda Rachel Amanda dan Nimaz Dewantary tentunya sudah tak asing di telinga masyakarat Indonesia. Nama keduanya melambung saat masih belia tepatnya saat bintangi sinetron Candy tahun 2007.
Baca Juga
Advertisement
Sinetron yang diadaptasi berdasarkan cerita yang sama dengan serial anime dan Manga Jepang, berjudul Candy Candy ini merupakan sinetron pertama yang mempertemukan Rachel Amanda dan Nimaz Dewantary.
Dalam sinetron tersebut, dua bintang muda yang terpaut usia 2 tahun ini berperan sebagai sepasang sahabat yang sama-sama tinggal di panti asuhan sejak kecil. Persahabatan Rachel Amanda (Candy) dan Nimaz Dewantary (Rani) cukup erat sampai akhirnya Rani diadopsi dan meninggalkan Candy.
Setelah sinetron Candy, Rachel Amanda dan Nimaz Dewantary kembali dipertemukan dalam sinetron Namaku Mentari tahun 2008. 14 tahun berlalu sejak dipertemukan pertama kali lewat sinetron Candy, kini persahabatan Rachel Amanda dan Nimaz Dewantary masih hangat bak saudara.
Berikut Liputan6.com merangkum dari berbagai sumber tentang potret persahabatan Rachel Amanda dan Nimaz Dewantary, Selasa (9/11/2021).
1. Rachel Amanda dan Nimaz dewantary pertama kali adu akting tahun 2007 saat Rachel masih 12 tahun dan Nimaz 14 tahun.
Advertisement
2. Terpaut usia 2 tahun, tak heran jika keduanya merasa klik satu sama lainnya dan tetap kompak hingga kini.
3. Meski sudah jarang terlibat dalam satu judul sinetron, keduanya masih sering luangkan waktu untuk berjumpa.
Advertisement
4. Bahkan Rachel dan Nimaz Dewantary juga pernah jalani pemotretan bareng dalam balutan kain nusantara.
5. Tak banyak berubah, pemeran Candy dan Rani ini tetap hangat bak saudara meski sudah belasan tahun berlalu.
Advertisement