Liputan6.com, Jakarta Kabar duka datang dari dunia hiburan Jepang. Yoshiko Ohta yang merupakan pengisi suara pertama karakter Nobita dalam serial anime Doraemon meninggal dunia di usia 89 tahun. Kabar ini disampaikan langsung oleh agensi dari Yoshiko, Theater Echo Group.Â
Baca Juga
Advertisement
Kabar tersebut tentunya mengejutkan pecinta serial anime Doraemon. Merupakan pengisi suara pertama Nobita, Yoshiko Ohta adalah salah satu orang dibalik kesuksesan serial Doraemon yang kini mendunia. Ada beragam prestasi yang luar biasa yang sudah diraih Yoshiko Ohta sepanjang kariernya.
Yoshiko Ohta mulai menyuarakan karakter Nobita Nobi dalam serial animasi perdana Doraemon pada tahun 1973. Serial ini hanya tayang di stasiun TV Jepang selama setengah tahun dan tak pernah ditayangkan ulang.
Berikut Liputan6.com merangkum dari berbagai sumber tentang fakta meninggalnya Yoshiko Ohta pengisi suara serial anime Doraemon, Kamis (11/11/2021).
1. Gagal Jantung
Kabar meninggalnya pengisi suara Nobita, Yoshiko Ohta disampaikan oleh langsung oleh agensi dari Yoshiko, Theater Echo Group.Â
Melansir dari KapanLagi,com, Theater Echo Group mengeluarkan obituari tentang Yoshiko pada hari Senin (8/11) lalu. Dalam obituari tersebut, Yoshiko meninggal dunia di usianya yang ke-89 tahun karena gagal jantung.Â
Advertisement
2. Prosesi Pemakaman Digelar Tertutup
Mengutip dari crunchyroll, Yoshiko Ohta meninggal dunia di salah satu rumah sakit di prefektur Kanagawa, Tokyo pada tanggal 29 Oktober 2021 lalu di usia 89 tahun. Prosesi pemakaman Yoshiko Ohta juga digelar secara tertutup dan hanya dihadiri oleh keluarga.
3. Kehidupan
Dubber suara Nobita ini lahir di prefektur Hyogo pada 25 April 1983, dan menghabiskan masa kecilnya di Tanah Kelahirannya. Pada tahun 1947, Yoshiko Ohta bergabung dengan Takarazuka Revue, yang merupakan kelompok musik teatrikal yang saat terkenal di Hyogo sampai dengan tahun 1952.
Pada tahun 1947 yakni tahun yang sama Yoshiko Ohta bergabung dengan Takarazuka Revue, Â Yoshiko bertemu dengan calon suaminya yang juga seorang pengisi suara, Osamu Saka. Setelah menikah, di tahun 1964 mereka pindah ke Tokyo dan bergabung dengan Theater Echo Group.Â
Advertisement
4. Perjalanan Karier
Merupakan dubber Nobita pertama, tentunya dari Yoshiko Ohta lah sosok Nobita itu hidup. Awal mula terkenalnya suara Nobita tentunya berawal dari suara Ohta walaupun pada saat itu serial anime Doraemon hanya tayang di stasiun televisi Jepang dan tak pernah ditayangkan ulang.
Kini serial Doraemon sudah mendunia. Sosok Ohta tentunya selalu diingat sejak awal mula hadirnya suara Doraemon. Yoshiko Ohta sebagai dubber Nobita pertama tentunya akan selalu terkenang beserta sederet karyanya.
Yoshiko bergabung dengan Theatre Echo pada 1963 dan terlibat dalam sejumlah kartun klasik dan anime dari tahun 1960-an hingga 1990-an. Yoshiko juga dikenal dengan bakatnya yang mampu menjadi pengisi suara laki-laki maupun perempuan. Ia juga kerap menghidupkan karakter protagonis usia remaja.
Beberapa karakter terkenal yang ia perankan antara lain, Leo di JUNGLE EMPEROR LEO tahun 1966, Atsuko Kagami di HIMITSU NO AKKO-CHAN tahun 1969, dan Baby Panda di anime PANDA! GO, PANDA!. Tahun 1973, ia menjadi pengisi suara Nobita Nobi atau Da Xiong dalam adaptasi anime pertama DORAEMON yang ditayangkan oleh TV Jepang.Â
Selama menjadi aktor suara, Yoshiko Ohta mendapatkan penghargaan Lifetime Achievement Award di Tokyo Anime Award Festival tahun 2016 atas kontribusinya di dunia animasi Jepang.Â