Sukses

Gengsinya Tinggi, 5 Zodiak Ini Sulit Meminta Maaf

Zodiak ini lebih memilih mempertahankan gengsinya yang tinggi daripada meminta maaf.

Liputan6.com, Jakarta Semua orang tak luput dari kesalah. Baik sengaja maupun tak sengaja. Namun suatu kesalahan juga kerap memberi pelajaran berharga bagi orang yang melakukannya, sehingga bisa memperbaiki diri menjadi lebih baik lagi.

Ketika seseorang berbuat salah, tentunya meminta maaf adalah hal yang seharusnya dilakukan. Akan tetapi, tak semua orang mudah meminta maaf atas kesalahan yang diperbuatnya.

Seperti halnya dengan beberapa zodiak ini. Orang yang memiliki salah satu dari beberapa zodiak ini cenderung punya gengsi yang tinggi. Hal itu membuat ia sulit untuk meminta maaf ketika berbuat salah. Zodiak-zodiak ini lebih memilih mempertahankan gengsinya yang tinggi.

Apakah kamu termasuk di antaranya? Berikut 5 zodiak yang sulit meminta maaf, dirangkum Liputan6.com dari berbagai sumber, Rabu (29/12/2021).

2 dari 6 halaman

1. Gemini

Gemini memang dikenal sebagai orang yang menyenangkan. Namun ia sering merasa bahwa dirinya sudah melakukan hal yang benar dan tidak terlalu peka terhadap perasaan orang lain. Gemini kerap tak sadar bahwa dirinya telah menlukai perasaan orang lain.

Sifatnya yang kurang peka tersebut membuat Gemini santai dan sering tak berpikir panjang dengan sikap atau perkataannya. Meskipun sudah menyadari kesalahannya, ia enggan meminta maaf sebelum orang lain melakukannya terlebih dahulu. Hingga akhirnya saling memaafkan bisa terjadi.

3 dari 6 halaman

2. Sagitarius

Pemilik zodiak Sagitarius bukannya tak merasa bersalah, hanya saja ia memang sulit untuk meminta maaf. Hal itu disebabkan karena Sagitarius terlalu sulit merangkai kata untuk meminta maaf pada seseorang jika membuat kesalahan.

Ujung-ujungnya, permintaan maaf hanya berakhir sebagai rencana yang tak pernah direalisasikan hingga akhirnya lupa untuk dilakukan. Namun uniknya, biasanya Sagitarius akan bersikap lebih baik sebagai ganti permintaan maafnya yang tak terucap.

4 dari 6 halaman

3. Capricorn

Pemilik zodiak Capricorn sering tak sadar ketika sudah melakukan kesalahan pada orang lain. Hal itu juga disebabkan oleh sifatnya yang perfeksionis, sehingga merasa tak mungkin melakukan kesalahan.

Capricorn terkadang tak membalas pesan dari orang lain, meskipun ia memegang handphone sepanjang waktu. Namun ia menganggap hal itu adalah masalah sepele. Capricorn akan sadar setelah diajuhi orang lain dan mau memperbaiki sikapnya.

5 dari 6 halaman

4. Aquarius

Aquarius sulit meminta maaf, bahkan ketika ia menyadari telah membuat kesalahan. Pemilik zodiak ini sering merasa hanya melakukan kesalahan kecil yang sepele, jadi menurutnya tak masalah jika tidak meminta maaf.

Selain itu, Aquarius juga punya sifat cuek, sehingga tak terlalu memikirkan perasaan orang lain. Hal itu terkadang membuat orang lain merasa kesal kepadanya.

6 dari 6 halaman

5. Scorpio

Seorang Scorpio terkadang bisa menjadi sangat egois dan keras kepala. Hal itu membuatnya sulit untuk mengakui kesalahannya dan meminta maaf. Ketika sifat egois dan keras kepalanya muncul, ia menganggap jika meminta maaf bisa menjatuhkan harga dirinya.

Saat dituduh melakukan kesalahan, Scorpio akan meminta orang lain untuk menunjukkan letak kesalahannya dan ia akan terus melakukan pembelaan. Bahkan ketika harus meminta maaf, ia tidak melakukannya dengan sungguh-sungguh. Sehingga terkesan tidak tulus meminta maaf.