Liputan6.com, Jakarta Sebagian besar masyakarat Tanah Air pasti tahu kartun asal Malaysia, Upin & Ipin. Bukan hanya digemari anak-anak saja, tontonan ini juga banyak disukai oleh orang dewasa. Selain melihat tingkah lucu Upin & Ipin dan kawan-kawan, kartun ini banyak memberikan nasihat baik.
Baca Juga
Upin Ipin bercerita tentang dua anak laki-laki kembar yang tinggal bersama Opa dan kakak perempuannya, Ros. Selama ini penonton hanya menganggap bahwa kartun ini fiksi belaka, namun belum lama ini viral sebuah video yang membuat warganet terkejut.
Advertisement
Lewat akun TikTok @abi_alonk3110 membagikan video yang memperlihatkan dua makam bertuliskan nama Upin dan Ipin. Di makam tersebut juga tertulis tahun meninggalnya mereka.
"Pantasen gak pernah gede, ternyata cerita berdasarkan khayalan opah 10 tahun lalu," tulis akun tiktok @abi_alonk3110. Video itu pun lantas mengundang banyak warganet yang penasaran, sedih serta bercocoklogi dengan kisah kartun tersebut.
Viral Makam Upin dan Ipin
Lewat video yang diunggah oleh @abi_alonk3110, memperliahtkan dua makam kecil berkeramik biru yang bertuliskan Upin dan Ipin. Keterangan di masing-masing batu nisan tertulis bahwa Upin meninggal pada 6 Agustus 1995 dan Ipin 2 April 1996.
"Akhirnya tidur Nyenyak😭," tulis @abi_alonk3110 di video yang ia unggah Minggu (16/1/2022), dikutip oleh Liputan6.com, Senin (17/1/2022)
Usai memperlihatkan makam Upin Ipin, video itu pun merekam suasana sekeliling yang rupanya juga terdapat banyak makam lainnya. Namun sayangnya video itu tidak menjeaskan lokasi makam tersebut berada.
Advertisement
Dapat Kiriman dari Temannya di Malaysia
Ramai dan hingga kini sudah ditonton lebih dari 37,2 juta views, sang pengunggah video mengaku dirinya hanya mendapatkan video tersebut dari temannya yang berada di Malaysia.
"maaf ya gaes jd rame..video ini alonk dapat dr temen yang juga org malaysia..katanya ini berdasar kisah dr nenek disana yg diungkap kedalam animasi," tulis akun tiktok @abi_alonk3110.
Meski memiliki nama yang sama, namun kuburan tersebut belum diektahui kebenarannya yang memang tokoh dalam film Upin dan Ipin atau hanya kuburan orang lain yang memiliki nama serupa.
Warganet Sedih dan Bercocoklogi
Video itu pun menarik perhatian warganet lainnya. Bayak teori-teorti cocoklogi bermunculan dari sumber komentar-komentar warganet. Salah satunya adalah Upin dan Ipin yang tak pernah dewasa karena di kehidupan nyata sudah meninggal saat kanak-kanak.
Ada pula yang menduga jika Upin dan Ipin turut jadi korban kecelakaan yang menimpa kedua orang tua mereka. Meski begitu, banyak warganet yang mengaku sedih jika benar bahwa kuburan tersebut adalah kuburan asli dari tokoh Upin dan Ipin.
"Di balik kartun yang selalu buat kita tertawa ada kesedihan mendalam yang dipendam opah," ujar @Queen of typo.
"Kayak pernah denger,kalau cerita nya hanya khayalan opah," komentar @kamusiapa.
Advertisement