Sukses

Mengenal Unsur Budaya Menurut Para Ahli, Lengkap Pengertian dan Fungsinya

Penjelasan unsur budaya ada beragam dan berbeda-beda setiap pendapat para ahli.

Liputan6.com, Jakarta Mempelajari unsur budaya sangat penting untuk memahami beberapa unsur kebudayaan manusia. Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia atau KBBI, budaya adalah sebagai pikiran, adat istiadat, sesuatu yang sudah berkembang, sesuatu yang menjadi kebiasaan yang sukar diubah. 

Budaya memiliki unsur-unsur di dalamnya. Penjelasan unsur budaya ada beragam dan berbeda-beda setiap pendapat para ahli, meskipun begitu masih memiliki pokok pikiran yang sama. Unsur-unsur besar dalam kebudayaan yang disebut unsur kultural universal.

Unsur budaya tersebut dianggap universal karena dapat ditemukan di dalam kebudayaan semua bangsa yang tersebar di dunia. Setiap negara memiliki budayanya masing-masing yang menjadi ciri khas dari bangsa tersebut.

Berikut ini ulasan mengenai unsur budaya menurut para ahli beserta pengertian dan fungsinya yang telah dirangkum oleh Liputan6.com dari berbagai sumber, Rabu (19/1/2022).

2 dari 5 halaman

Pengertian Budaya Menurut Para Ahli

Berikut ini terdapat sejumlah pendapat mengenai pengertian budaya menurut para ahli, antara lain:

E.B Taylor 

Menurut Taylor, budayamerupakan hal kompleks yang mencakup beberapa hal di dalamnya seperti kepercayaan, kesenian, hukum, moral, adat istiadat serta kemampuan yang dapat diperoleh manusia sebagai bagian dari kelompok masyarakat tersebut.

Ki Hajar Dewantara

Menurut Ki Hajar Dewantara, pengertian budaya adalah buah budi dari manusia yang muncul karena adanya hasil alam serta kodrat masyarakat. Hal ini juga bentuk dari kejayaan dari masyarakat yang mampu mengatasi kesulitan-kesulitan serta menjadi awal dari munculnya tata tertib di masyarakat.

Koentjaraningrat

Pengertian budaya merupakan keseluruhan dari perilaku makhluk seperti manusia serta hasil yang dapat diperoleh makhluk tersebut melalui berbagai macam proses belajar serta tersusun dengan sistematis dalam kehidupan bermasyarakat.

3 dari 5 halaman

Unsur-Unsur Budaya Menurut Para Ahli

Berikut ini terdapat beberapa unsur budaya menurut para ahli, antara lain:

Unsur Budaya Menurut Prof. Dr. Koentjaraningrat

1. Unsur Budaya Berupa Sistem Bahasa

Sistem bahasa sangat penting dalam kebudayaan manusia. Bahasa menjadi sarana komunikasi bagi manusia dalam berinteraksi kepada lingkungannya. Dalam membangun tradisi budaya dan mewariskannya kepada generasi penerus, manusia sangat bergantung pada penggunaan bahasa.

2. Unsur Budaya Berupa Sistem Pengetahuan

Dalam unsur budaya universal, sistem pengetahuan berhubungan dengan sistem peralatan hidup dan teknologi. Setiap kebudayaan pasti memiliki pengetahuan tentang alam, tumbuh-tumbuhan, binatang, benda, dan manusia yang ada di sekitarnya. Manusia dapat membuat alat-alat jika mengetahui dengan teliti ciri-ciri bahan mentah yang digunakan saat membuat alat-alat tersebut.

3. Unsur Budaya Berupa Sistem Sosial

Unsur budaya merupakan sistem kekerabatan dan organisasi sosial. kehidupan berbagai kelompok masyarakat diatur oleh adat istiadat di dalam lingkungan. Kesatuan sosial yang paling dekat adalah keluarga inti dan kerabat dekat yang lainnya.

4. Unsur Budaya Berupa Sistem Peralatan Hidup dan Teknologi

Dalam mempertahankan hidup, manusia berusaha membuat peralatan atau benda-benda yang dapat menopang kehidupannya. Para antropolog memahami kebudayaan manusia berdasarkan pada unsur teknologi yang dipakai suatu masyarakat. Atau dalam hal ini merupakan suatu benda yang dijadikan sebagai peralatan hidup dengan bentuk dan teknologi yang masih sederhana.

5. Unsur Budaya Berupa Sistem Mata Pencarian

Sistem mata pencarian merupakan sistem yang berisi cara suatu masyarakat mencukupi kebutuhan hidupnya. Pada zaman dahulu, sistem mata pencarian masyarakat tradisional antara lain berburu dan meramu, beternak, bercocok tanam di ladang, dan menangkap ikan. Jenis sistem mata pencarian tersebut tergolong lampau, sehingga banyak masyarakat yang beralih ke sistem mata pencarian lain.

6. Unsur Budaya Berupa Sistem Religi

Sistem religi adalah sistem kepercayaan manusia terhadap penciptanya. Sistem ini berguna untuk mengatur kehidupan manusia dengan Sang Pencipta. Salah satu contohnya adalah melalui agama. Di Indonesia, terdapat berbagai macam agama, yaitu Islam, Hindu, Buddha, Konghucu, Kristen Protestan, dan Katolik.

7. Unsur Budaya Berupa Kesenian

Unsur budaya yang terakhir adalah kesenian. Unsur kesenian menjadi salah satu bagian dari kebudayaan yang memiliki keunikan dan keindahan di dalamnya. Macam-macam kesenian antara lain seni musik, seni rupa, seni teater, seni sastra, dan seni tari. Perwujudan seni yang ada di masyarakat merupakan cerminan dari kepribadian hidup masyarakat.

Unsur Budaya Menurut Cateora

1. Unsur Budaya Berupa Sistem Kebudayaan Material

Kebudayaan material mengacu pada semua ciptaan masyarakat yang nyata, konkret. Termasuk dalam kebudayaan material ini adalah temuan-temuan yang dihasilkan dari suatu penggalian arkeologi: mangkuk tanah liat, perhisalan, senjata, dan seterusnya. Kebudayaan material juga mencakup barang-barang, seperti televisi, pesawat terbang, stadion olahraga, pakaian, gedung pencakar langit, dan mesin cuci.

2. Unsur Budaya Berupa Sistem Kebudayaan Nonmaterial

Kebudayaan nonmaterial adalah ciptaan-ciptaan abstrak yang diwariskan dari generasi ke generasi, misalnya berupa dongeng, cerita rakyat, dan lagu atau tarian tradisional.

3. Unsur Budaya Berupa Sistem Lembaga Sosial

Lembaga sosial dan pendidikan memberikan peran banyak dalam konteks berhubungan dan berkomunikasi di alam masyarakat. Sistem sosial yang terbentuk dalam suatu negara akan menjadi dasar dan konsep yang berlaku pada tatanan sosial masyarakat.

4. Unsur Budaya Berupa Sistem Kepercayaan

Bagaimana masyarakat mengembangkan, dan membangun sistem kepercayaan atau keyakinan terhadap sesuatu akan memengaruhi sistem penilaian yang ada dalam masyarakat. Sistem kepercayaan ini akan memengaruhi kebiasaan, pandangan hidup, cara makan, sampai dengan cara berkomunikasi.

5. Unsur Budaya Berupa Sistem Estetika

Berhubungan dengan seni dan kesenian, musik, cerita, dongeng, hikayat, drama, dan tari–tarian, yang berlaku, dan berkembang dalam masyarakat. Seperti di Indonesia setiap masyarakatnya memiliki nilai estetika sendiri. Nilai estetika ini perlu dipahami dalam segala peran agar pesan yang akan disampaikan dapat mencapai tujuan dan efektif.

6. Unsur Budaya Berupa Sistem Bahasa

Unsur budaya yang terakhir adalah sistem bahasa. Bahasa merupakan alat pengantar dalam berkomunikasi, bahasa untuk setiap wilayah, bagian, dan negara memiliki perbedaan yang sangat kompleks. Dalam ilmu komunikasi bahasa merupakan komponen komunikasi yang sulit dipahami. Bahasa memiliki sifat unik dan kompleks yang hanya dapat dimengerti oleh pengguna bahasa tersebut.

4 dari 5 halaman

Unsur-Unsur Budaya Menurut Para Ahli Lainnya

Unsur Budaya Menurut Melville J. Herskovits

1. Alat-alat teknologi.

2. Sistem ekonomi.

3. Keluarga.

4. Kekuasaan politik.

Unsur Budaya Menurut Bronislaw Malinowski

1. Sistem norma sosial yang memungkinkan kerja sama antara para anggota masyarakat untuk menyesuaikan diri dengan alam sekelilingnya.

2. Organisasi ekonomi.

3. Alat-alat, dan lembaga-lembaga atau petugas-petugas untuk pendidikan (keluarga adalah lembaga pendidikan utama).

4. Organisasi kekuatan (politik).

Unsur Budaya Menurut C.Kluckhohn

1. Bahasa.

2. Sistem pengetahuan.

3. Sistem teknologi, dan peralatan.

4. Sistem kesenian.

5. Sistem mata pencarian hidup.

6. Sistem religi.

7. Sistem kekerabatan, dan organisasi kemasyarakatan.

5 dari 5 halaman

Fungsi Budaya

Berikut beberapa fungsi dari budaya, antara lain:

  1. Kebudayaan dapat meningkatkan rasa nasionalisme masyarakat yang memiliki budaya tersebut.
  2. Kebudayaan dapat menimbulkan rasa toleransi serta rasa empati dari masyarakat.
  3. Masyarakat yang memiliki budaya tersebut, akan menghargai satu sama lain.
  4. Kebudayaan dapat dijadikan sebagai sebuah sarana untuk dapat menjalin sosialisasi.
  5. Kebudayaan juga berfungsi sebagai media belajar.
  6. Kebudayaan berfungsi sebagai penentu batas, artinya kebudayaan dapat menciptakan perbedaan yang membuat setiap kelompok masyarakat unik dan membedakannya dengan kelompok masyarakat lain.
  7. Budaya berfungsi untuk memberikan rasa identitas pada anggota kelompoknya.
  8. Budaya berfungsi untuk memfasilitasi lahirnya komitmen pada suatu hal yang lebih besar dari kepentingan individu anggota kelompok masyarakat tersebut.
  9. Kebudayaan berfungsi untuk dapat meningkatkan kemantapan pada sistem sosial di masyarakat.
  10. Kebudayaan bertindak sebagai sebuah mekanisme sebagai pembuat makna maupun kendali yang dapat menuntun dan membentuk sikap dan perilaku individu.