Liputan6.com, Jakarta Aparat kepolisian dikenal dengan orang yang serius di saat bertugas. Sebagai pengayom masyarakat, tingkah laku polisi kerap dijadikan contoh baik di mata masyarakat. Tak heran berbagai kegiatan yang menyangkut keamanan, polisi selalu tegas bertindak. Namun polisi juga seorang manusia yang punya sifat asli. Selain terkenal serius, mereka juga punya sifat naluri alami seperti lembut, bahkan kocak.Â
Baca Juga
Deretan foto tingkah lucu para polisi ini bahkan dilakukan saat mereka bertugas. Lengkap memakai seragam dan di tempat umum, para aparat polisi bertindak konyol layaknya sedang kurang hiburan. Entah sedang mengusir kepenatan atau menghibur diri, tingkah lucu polisi ini berhasil diabadikan melalui jepretan kamera.
Advertisement
Mulai dari menindak pelanggaran lalu lintas kepada bayi dan mainannya, hingga berlaga menjadi DJ musik dengan berjuta penonton. Selain itu, kelakuan lucu para polisi ini juga terjadi di saat bertugas seperti momen menangkap kura-kura yang terlepas hingga memameerkan mereka bisa terbang. Â
Tak sedikit tingkah para polisi ini menjadi hiburan di dunia maya. Berikut Liputan6.com merangkum potret tingkah mereka melansir dari Bored Panda, Senin (14/2/2022).
1. Ada-ada saja kelakuan para polisi yang memanfaatkan troli belanja jadi ajang permainan dengan para rekannya.
Advertisement
2. Wajah polos balita ini tak tahu sang polisi sedang membuatkan surat tilang.
3. Masa kecil kurang bahagia, polisi asal Portland ini bermain salju layaknya mengenang masa mudanya.
Advertisement
4. Berfoto dengan baliho penonton konser, dua polisi ini bergaya ala seorang DJ musik professional, banjir tepuk tangan dari gambar.
5. Polisi pengukur kecepatan kendaraan ini sepertinya memimpikan baku tembak saat perang, atau mempraktikkan tanda peringatan di depan mereka.
Advertisement
6. Demi menyelamatkan seekor burung, polisi memasang payung hingga meletakkan gair polisi agar sang burung bisa menjaga telurnya.
7. Outfit celana dua polisi ini seketika mencuri perhatian, bagaimana tidak celana mereka puna motif bagai kulit sapi dan dedaunan.
Advertisement