Sukses

10 Cara Menghilangkan Uban Secara Alami dan Aman, Tak Perlu Dicat

Cara menghilangkan uban di rambut ternyata tidak hanya dicat saja, namun juga bisa menggunakan bahan alami.

Liputan6.com, Jakarta Cara menghilangkann uban di rambut ternyata tidak hanya dicat saja, namun juga bisa menggunakan bahan alami. Uban bukan hanya tumbuh pada orang yang sudah memasuki lanjut usia. Tetapi beberapa kelompok anak muda juga terkadang memiliki uban.

Ada banyak faktor yang menyebabkan pertumbuhan uban di umur yang masih muda. Rambut akan mengalami siklus mati alami, di mana selanjutnya akan diikuti dengan regenerasi atau pertumbuhan rambut baru. Seiring dengan bertambahnya usia, folikel rambut akan menghasilkan warna yang lebih sedikit. Folikel rambut inilah yang menua dan cenderung menghasilkan rambut putih atau abu-abu untuk menggantikan rambut terakhir yang mati. Sebenarnya, faktor yang berperan besar terhadap pertumbuhan uban adalah faktor genetik.

Munculnya uban akan sangat menggangu penampilan bagi sejumlah orang, karena mereka ingin tampil lebih muda. Untuk itu, banyak yang ingin mencari cara menghilangkan uban secara alami tanpa harus bolak-balik untuk cat rambut.

Berikut ini terdapat beberapa cara menghilangkan uban secara alami yang telah dirangkum oleh Liputan6.com dari berbagai sumber, Jumat (25/2/2022).

2 dari 6 halaman

Cara Menghilangkan Uban Secara Alami

1. Memenuhi Asupan Vitamin dan Mineral

Cara pertama untuk menghilangkan uban secara alami tentu dengan memerhatikan pola hidup sehat seperti memastikan kebutuhan vitamin dan mineral pada tubuh tercukupi. Adapun vitamin yang harus dipenuhi adalah vitamin B (vitamin B12 dan Biotin), vitamin A, vitamin D dan vitamin E. Sementara kebutuhan mineral yang harus terpenuhi adalah zat besi, magnesium, tembaga, selenium dan seng. Vitamin dan mineral sendiri bisa didapatkan melalui sumber alami seperti matahari, buah-buahan, sayur-sayuran dan protein seperti telur. Mineral zat besi juga bisa Anda temukan melalui makanan seperti daging merah, hati dan juga sayur-sayuran seperti bayam.

2. Menggunakan Minyak Kelapa

Minyak kelapa dikatakan mampu mempertahankan protein yang ada di rambut dan mencegah timbulnya uban. Selain untuk menghilangkan uban, minyak kelapa juga memiliki nutrisi yang baik untuk rambut. Jika ingin mencegah uban, silahkan oleskan dua sendok makan minyak kelapa murni ke kulit kepala dan memijatnya perlahan selama beberapa menit. Lalu diamkan terlebih dahulu selama kurang lebih satu jam sebelum dibilas dan berkeramas dengan sampo. Untuk menghilangkan uban, silahkan aplikasikan ke rambut dan kulit kepala sebelum tidur. Setelah itu, silahkan bilas di pagi hari. Lakukan perawatan ini seminggu tiga kali untuk hasil yang maksimal.

3 dari 6 halaman

Cara Menghilangkan Uban Secara Alami

3. Menggunakan Minyak Jarak

Anda bisa menggunakan minyak jarak sebagai cara menghilangkan uban yang tumbuh sebelum waktunya. Berikut caranya:

a. Campur 2 sdm minyak kelapa dengan 2 sdm minyak jarak, panaskan sebentar.

b. Pijatkan campuran minyak hangat ke kulit kepala dan seluruh rambut selama 15 menit.

c. Biarkan selama 30 menit, lalu bilas dengan sampo dan kondisioner.

d. Lakukan 2-3 kali seminggu.

4. Menggunakan Kain Kari

Daun kari sudah dijadikan obat alami selama berabad-abad. Ternyata dengan menyampurkan minyak rambut dan daun kari bisa mengobati tumbuhnya uban di usia dini. Berikut ini cara menghilangkan uban dengan daun kari, yaitu:

a. Rebus segenggam daun kari dengan 3 sdm minyak kelapa.

b. Diamkan hingga minyak dingin.

c. Saring daun, lalu aplikasikan minyak di rambut dan kulit kepala sambil dipijat lembut selama 15 menit.

d. Diamkan selama 30 menit sebelum dibilas dengan air bersih.

4 dari 6 halaman

Cara Menghilangkan Uban Secara Alami

5. Menggunakan Minyak Almond

Selanjutnya ada minyak almond yang bisa Anda manfaatkan untuk menghilangkan uban yang ada di rambut. Berikut ini cara menghilangkan uban dengan minyak almond, antara lain:

a. Campur minyak almond, jus lemon, dan jus buah malaka dengan perbandingan 1:1:1.

b. Oleskan campuran tersebut ke rambut dan kulit kepala hingga merata sambil dipijat.

c. Diamkan beberapa menit sebelum dibilas bersih.

d. Dapat dilakukan setiap hari.

6. Dengan Masker Kembang Sepatu

Jika Anda memiliki tanaman cantik satu ini di halaman rumah, Anda bisa menggunakannya untuk menghilangkan uban. Berikut ini cara menghilangkan uban dengan masker kembang sepatu, yaitu:

a. Hancurkan bunga dan daunnya hingga hancur.

b. Campurkan 3 sdm bunga yang sudah dihancurkan dengan 3 sdm bubuk buah malaka, gunakan blender jika diperlukan. Beri tambahan air secukupnya untuk membentuk pasta halus dengan kekentalan yang pas.

c. Oleskan campuran ke seluruh kulit kepala sambil dipijat dan gosokkan hingga ke ujung rambut.

d. Biarkan masker selama 30-45 menit, lalu bilas dengan sampo dan kondisioner.

e. Lakukan dua kali seminggu.

5 dari 6 halaman

Cara Menghilangkan Uban Secara Alami

7. Menggunakan Kopi

Selain nikmat untuk diminum, kopi juga dipercaya bisa menghilangkan uban secara alami. Begini cara menghilangkan uban dengan kopi, yaitu:

a. Siapkan 5 sdm henna bubuk, 1 sdm kopi, dan satu gelas air.

b. Seduh kopi dengan segelas air, lalu tambahkan 5 sdm henna, aduk hingga tercampur merata.

c. Oleskan campuran tersebut ke seluruh rambut hingga merata.

d. Diamkan selama 3-4 jam, lalu bilas dengan sampo dan kondisioner.

e. Lakukan setiap tiga minggu sekali.

8. Keramas dengan Teh Hitam

Teh hitam dikatakan mampu membuat rambut kepala terlihat lebih gelap, mengkilap dan lembut. Berikut ini cara menghilangkan uban dengan keramas teh hitam, yaitu:

a. Rebus 2 sdt hitam dengan segelas air.

b. Diamkan hingga dingin, kemudian saring.

c. Aplikasikan cairan teh keseluruh rambut dan kulit kepala sambil dipijat lembut.

d. Diamkan hingga satu jam, kemudian bilas.

6 dari 6 halaman

Cara Menghilangkan Uban Secara Alami

9. Berhenti Merokok

Menurut studi tahun 2013 yang dilaporkan melalui Italian Dermatology Online Journal mengatakan bahwa para perokok 2,5 kali lebih mungkin memiliki risiko tumbuh rambut uban sebelum usia 30 tahun. Bukan hanya tidak baik untuk kesehatan, ternyata rokok juga bisa menyebabkan folikel rambut menjadi kecil dan rusak. Maka dari itu, jika Anda merokok, disarankan untuk berhenti kebiasaan tersebut agar uban bisa hilang secara alami.

10. Menghentikan Kebiasaan Merusak Rambut

Selain perawatan dengan bahan alami, cara menghilangkan uban di rambut yang lainnya adalah dengan menghentikan kebiasaan yang suka merusak rambut. Beberapa perlakuan yang sebaiknya dihindari antara lain menggunakan bleaching, menggunakan sisir rambut dengan gigi rapat terutama pada kondisi rambut basah, terlalu sering menggunakan pengering atau pengeriting rambut, bahkan terlalu sering keramas dan menggunakan sampo keras atau sampo yang tidak cocok untuk kulit kelapa pun mampu membuat rambut rusak.