Sukses

Pria Ini Beli Nasi Goreng Seberat 1 Kilogram, Harganya Bikin Geleng Kepala

Punya berat tak biasa, harga nasi goreng ini ternyata terjangkau.

Liputan6.com, Jakarta Siapa yang tak suka dengan masakan nasi goreng? Makanan berbahan dasar nasi ini merupakan makanan yang banyak digemari dan dijumpai hampir di seluruh daerah di Indonesia. Mulai dari pedagang pinggir jalan sampai restoran bintang lima. 

Ada banyak cara menyajikan nasi goreng, seperti nasi goreng ayam, nasi goreng seafood, nasi goreng kari dan sebagainya. Biasanya para penjual akan menyajikannya dengan porsi satu piring.

Namun ada penjual nasi goreng yang beda dari lainnya. Keunikan pedagang ini adalah ia menjual nasi goreng dengan berat hampir 1 kilogram per porsinya. Hal itu diungkapkan lewat video di akun TikTok @chefnausa. 

Si pemilik video menunjukkan bungkusan nasi goreng yang punya berat 922 gram. Sontak video itu pun viral dan membuat warganet ikut heran. Banyak pula yang terkejut usai si pemilik video memberi tahu harga nasi goreng itu yang ternyata terhitung murah.

2 dari 4 halaman

Nasi Goreng Jumbo

Melansir dari akun Tiktok @chefnausa, ia menunjukkan video yang berisi review nasi goreng super jumbo. Tampak nasi goreng itu dibungkus seperti bungkusan nasi pada umumnya.

"Unboxing Nasi Goreng Seporsi 1 kg" tulisnya dalam keterangan video yang diunggah Jumat (25/3/2022). Ia menyebut jika nasi itu ia beli disebuah restoran Chinesse.

"Restoran Chinesse ini kalau ngasi nasi goreng itu emang bener-bener gila banget guys porsinya," tuturnya lagi.

3 dari 4 halaman

Beratnya Hampir 1 Kilogram

Untuk memastikan, ia pun menimbang bungkusan nasi goreng tersebut. Terlihat jelas pada timbangan menunjukkan angka 922,3 gram atau hampir satu kilogram dalam satu porsi. 

Saat dibuka pun pria tersebut dibuat heran dengan penampilan nasi gorengnya. Terlihat satu porsi nasi goreng itu bisa dikonsumsi ramai-ramai untuk satu keluarga.

4 dari 4 halaman

Harganya Terjangkau

Meski memiliki porsi jumbo dengan berat hampir satu kilogram, pemilik akun @chefnausa ini menyebut kalau harganya cukup terjangkau.

"Ini harganya sekitar Rp45 ribu atau Rp50 ribu gitu gila worth it banget kann," kata pria itu.

Meski memiliki porsi jumbo dengan harga yang tidak begitu mahal, ia melanjutkan jika rasa dari nasi goreng itu juga cukup lezat. berbagai komentar juga turut meramaikan video tersebut.

"cocok buat anak kos buat makan 3 hari" tulis koemtnar Tyas.

"Enak tu bang. Bisa buat 3x makan wkwkk" imbuh Horaahoreeeee.

"buset ngelebihin nasi padang" timpal wkwk.