Liputan6.com, Jakarta Artikel adalah sebuah karya tulis yang tentunya sudah dipahami kebanyakan orang. Artikel merupakan karya tulis berupa pendapat mengenai fakta, fenomena, data, hingga kejadian tertentu yang ditulis menggunakan bahasa ilmiah.
Menurut KBBI, artikel merupakan suatu karya tulis yang ditulis secara lengkap. Artikel merupakan jenis tulisan yang biasanya berisi pendapat, gagasan, pikiran, hingga kritik terhadap suatu persoalan yang sedang berkembang di masyarakat.
Artikel adalah karya tulis yang biasanya dipublikasikan di media online ataupun media cetak, seperti buletin, majalah, hingga koran. Tujuan pembuatan artikel ini yaitu untuk memengaruhi, mendidik, memberitahu, meyakinkan, serta menghibur pembacanya.
Advertisement
Berikut Liputan6.com rangkum dari berbagai sumber, Senin (18/4/2022) tentang artikel adalah.
Artikel adalah
Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI), artikel adalah karya tulis lengkap, misalnya laporan berita atau esai dalam majalah, surat kabar dan sebagainya. Artikel adalah jenis tulisan yang berisi pendapat, gagasan, pikiran, hingga kritik terhadap suatu persoalan yang sedang berkembang di masyarakat. Artikel adalah karya tulis yang biasanya dipublikasikan di suatu media, mulai buletin, majalah, koran hingga website.
Artikel adalah sebuah karya tulis yang berisi pendapat mengenai fakta, fenomena, data, hingga kejadian tertentu yang ditulis menggunakan bahasa ilmiah. Adapun tujuan secara umum dari pembuatan artikel ialah untuk memengaruhi, mendidik, memberitahu, meyakinkan, serta menghibur pembacanya.
Â
Pengertian Artikel Menurut Para Ahli
- Al-Aqli. Artikel adalah suatu tulisan yang telah ditulis oleh masing–masing disiplin ilmu. Setiap artikel akan membahas suatu masalah hingga selesai dengan cara tuntas, lugas serta jelas sehingga para pembaca bisa mengambil intisari dari suatu karangan yang telah ditulis oleh sang penulis.
- Rillan E. Wolseley. Artikel ialah suatu karangan tertulis dengan panjang yang tidak ditentukan dengan tujuan untuk menyampaikan gagasan serta fakta dengan maksud mendidik, menghibur, dan meyakinkan.
- Sumandiria. Artikel adalah suatu karya tulis lepas berisikan sebuah opini seseorang yang sudah mengetahui secara jauh tentang masalah atau objek yang bersifat aktual, dengan tujuan untuk memberitahukan, menghibur, memengaruhi, dan meyakinkan pembaca.
- Andi Baso Mappatato. Artikel adalah karya tulis yang lengkap, tulisan nonfiksi, serta karangan tertulis yang memiliki panjang tidak menentu.
Advertisement
Jenis-Jenis Artikel
Artikel terdiri dari 5 jenis. Jenis-jenis artikel adalah sebagai berikut:
1. Narasi
Artikel narasi merupakan jenis artikel yang isinya menceritakan tentang rangkaian peristiwa secara sistematis, mulai dari awal, tengah hingga akhir. Di dalam narasi terdapat tokoh, konflik dan juga penyelesaian. Contoh dari artikel narasi adalah autobiografi, biografi dan kisah pengalaman.
2. Deskripsi
Sesuai dengan namanya, artikel deskripsi adalah jenis artikel berupa karangan yang menggambarkan mengenai suatu hal kepada pembaca, sehingga pembaca seolah-olah bisa merasakan, melihat dan mendengar isi dari deskripsi tersebut.
3. Eksposisi
Artikel eksposisi merupakan jenis artikel yang isinya menjelaskan atau memberikan informasi tentang suatu topik yang tujuannya untuk menambah wawasan pembacanya. Artikel eksposisi umumnya dilengkapi dengan gambar, grafik dan informasi pendukung lainnya.
4. Argumentasi
Artikel argumentasi merupakan suatu karangan yang dibuat untuk membuktikan kebenaran mengenai suatu pendapat dengan menyajikan fakta atau data sebagai alasan. Di dalam artikel ini umumnya terdapat unsur opini dan data, serta fakta yang menjadi pendukung opini.
5. Persuasi
Artikel persuasi merupakan artikel yang isinya bertujuan untuk mempengaruhi pembaca, sehingga bersedia melakukan sesuatu yang disarankan oleh penulis dalam karangannya. Artikel ini biasanya digunakan dalam kampanye-kampanye. Contohnya kampanye anti narkoba yang berisi mengenai bahaya narkoba.
Ciri-Ciri Artikel
Ciri-ciri artikel adalah sebagai berikut:
- Sumbernya berasal dari fakta yang ada.
- Bersifat faktual sesuai dengan data-data yang diketahui oleh si pengarang atau penulis.
- Isi yang disampaikan sesuai dengan fakta yang didapat dari narasumber dan bukan dari pemikiran penulis.
- Isinya bisa berupa pemaparan biografi tokoh, kisah-kisah perjalanan, argumentasi, peristiwa, atau hal fakta lainnya.
- Gagasan atau topiknya harus menyesuaikan dengan kebutuhan pembaca atau masyarakat umum.
- Tulisannya singkat, padat, jelas, dan pembahasannya lengkap serta tuntas.
Advertisement
Struktur Artikel
Struktur dari artikel tentunya berbeda dengan karya tulis lainnya. Berikut ini penjelasan mengenai struktur artikel, yaitu:
1. Pernyataan Pendapat atau Tesis
Tesis merupakan pendapat dan opini umum yang meliputi pengenalan isu, masalah, atau pandangan penulis secara umum mengenai topik yang akan dibahas dalam artikel.
2. Rangkaian Argumen
Rangkaian argumen berupa sejumlah pendapat, opini, atau argumen penulis sebagai penjelasan atas tesis yang telah dikemukakan. Bagian ini juga biasanya diperkuat oleh fakta dan data yang digunakan untuk memvalidasi argumen.
3. Penegasan Ulang
Penegasan ulang merupakan perumusan kembali secara ringkas mengenai tesis dan fakta yang telah disampaikan. Bagian ini juga dapat memuat rekomendasi berupa solusi konkret dari penulis.