Sukses

Wanita Berusia 50 Tahun Ini Cosplay Berbagai Karakter Kartun, 7 Gayanya Totalitas Banget

Meski tak lagi muda, wanita ini totalitas saat cosplay berbagai karakter.

Liputan6.com, Jakarta Istilah cosplay pasti sudah tak asing lagi di telinga. Cosplay berkaitan erat dengan penggunaan kostum tertentu. Biasanya seseorang akan mengenakan kostum menyerupai tokoh karakter film fiksi, anime, manga, kartun dan lainnya.

Biasanya cosplay banyak ditemukan di sejumlah acara populer dan dieragakan oleh para anak muda.  Para cosplayer ini juga kebanyakan anak muda yang berasal dari Asia, seperti Jepang dan Korea. Kendati begitu, tak dipungkiri cosplay juga populer di negara Barat.

Seperti yang diminati oleh wanita berusia 50 tahun ini. Walaupun bukan lagi anak muda, Solange atau yang akrab disapa "Aunty Sun" dari Manus, Brazil ini begitu menyukai dunia cosplay. Ia merupakan cosplayer tertua di acara di kotanya.

Ia akan berpenampilan sebagai karakter fiksi tua yang jarang sekali dimianti oleh para anak muda. Looney Tunes' Granny, The Little Mermaid's Ursula, dan Shrek's Dama Fortuna hanyalah beberapa karakter fantastis yang akan ia tunjukkan.

Selalu totalitas, berikut ini 7 penampilannya saat cosplay yang dirangkum dari Brightside oleh Liptuan6.com, Jumat (29/4/2022).

2 dari 8 halaman

1. Begini gaya Solange saat dandan menjadi The Matchmaker di film Mulan.

3 dari 8 halaman

2. Ia juga pernah mengubah penampilan seperti Fairy Godmother dalam kisah Cinderella.

4 dari 8 halaman

3. Setuju kan kalau Solange mirip banget dengan Dama Fortuna, salah satu karakter di film Shrek.

5 dari 8 halaman

4. Enggak cuma busana, ia bahkan mengubah wajahnya agar mirip dengan The Bored Witch, The Triplets.

6 dari 8 halaman

5. Menurutmu Solange sudah mirip belum dengan Ursula di The Little Mermaid?

7 dari 8 halaman

6. Gayanya saat jadi Gramma Tala di film Moana ini sukses bikin takjub kan?

8 dari 8 halaman

7. Dari hobinya itu, rupanya wanita berusia 50 tahun ini punya banyak penggemar lho!