Liputan6.com, Jakarta Sejumlah selebriti wanita Tanah Air terlihat tampil beda di Bulan Suci ini. Ingin menggunakan momentum Ramadhan sebagai ajang untuk mengoreksi dan memperbaiki diri, para artis wanita tampil dengan balutan hijab. Salah satunya, selebgram Dara Arafah.
Berbeda dari kesehariannya, Dara Arafah mengunggah potretnya saat mengenakan hijab melalui laman Instagram. Selebgram kelahiran Jakarta, 28 Februari 2000 itu beberapa kali menampilkan gayanya saat berhijab. Melihat gaya busananya yang beda, banyak warganet yang memuji penampilannya.
Tampil dengan gaya berhijab, Dara disebut penuh pesona dan dinilai cocok dengan parasnya yang terlihat kalem. Selain warganet, sahabat dan rekan artis yang juga ikut memuji penampilannya. Tak sedikit pula yang mendoakan perempuan 22 tahun itu untuk istiqomah dengan hijabnya.
Advertisement
Menawan dan pancarkan pesona, berikut ini 6 potret Dara Arafah saat tampil berhijab yang dirangkum Liputan6.com dari Instagram pribadinya, Sabtu (30/4/2022).
1. Dara Arafah tampil beda di bulan Ramadhan ini dengan membagikan potretnya saat berhijab.
Advertisement
2. Wajahnya terlihat lebih kalem saat mengenakan hijab.
3. Bulan Ramadhan selalu dimanfaatkan oleh selebgram 22 tahun ini untuk melatih diri yang dimulai dari penampilan.
Advertisement
4. Warganet dibikin salah fokus dengan penampilan Dara Arafah yang manglingi.
5. Sahabat rekan artis dan penggemar pun memuji penampilan menawan dari Dara ini.
Advertisement