Sukses

Cepu Artinya Informan Polisi, Kenali Maknanya dalam Bahasa Gaul

Cepu adalah istilah yang belakangan ini kerap disebut oleh banyak orang.

Liputan6.com, Jakarta Cepu adalah istilah yang belakangan ini kerap disebut oleh banyak orang. Istilah ini awalnya banyak digunakan di media sosial, dan sekarang bahkan sudah digunakan dalam percakapan sehari-hari. Istilah cepu merupkan bagian dari bahasa gaul anak muda. 

Cepu menjadi istilah yang sering kali muncul di media sosial. Hal ini biasanya digunakan oleh anak muda dalam menjelaskan tentang seseorang yang membocorkan suatu rahasia dalam hubungan pertemanan.

Cepu artinya berkaitan dengan seseorang yang mengetahui sebuah informasi dan menyebarkannya ke orang lain. Hal ini berhubungan dengan hubungan pertemanan yang kurang sehat dan menimbulkan berbagai masalah.

Berikut Liputan6.com rangkum dari berbagai sumber, Jumat (17/6/2022) tentang cepu artinya.

2 dari 4 halaman

Cepu Artinya

Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI), cepu adalah informan polisi. Cepu artinya informan polisi yang tugasnya adalah untuk membocorkan rahasia tertentu yang berguna untuk penyelidikan. Kamu mungkin bisa mengambil contoh dari kasus teroris hingga narkoba. Orang yang mulanya dicurigai bisa dengan segara diciduk berkat adanya cepu ini. Jadi, cepu artinya berhubungan dengan seseorang yang memberikan informasi rahasia kepada polisi untuk digunakan dalam menangani perkejaan polisi tersebut.

Seiring perkembangan zaman, cepu artinya informan polisi ini mengalami pergeseran makna. Dalam bahasa gaul yang digunakan oleh anak muda, cepu artinya orang yang membocorkan rahasia. Cepu artinya juga berkembang menjadi tukang mengadu karena dengan membocorkan rahasia orang lain, nantinya akan menimbulkan masalah. Makanya, cepu artinya ini kerap kali terjadi di lingkungan pertemanan. Jadi, cepu artinya adalah orang yang membocorkan rahasia orang lain.

3 dari 4 halaman

Bahasa Gaul Lainnya

Selain cepu artinya yaitu orang yang membocorkan informasi tentang orang lain. Berikut beberapa bahasa gaul lainnya yang perlu kamu kenali:

Ghosting

Arti ghosting dalam bahasa gaul adalah menghilang secara tiba-tiba tanpa kontak sama sekali. Orang yang melakukan ghosting, yang biasanya adalah orang dekat kamu, tiba-tiba menghilang tanpa kabar dan tidak bisa dihubungi lagi. 

Pansos

Pansos merupakan singkatan dari panjat sosial. Pansos dapat diartikan sebagai usaha seseorang dalam melakukan pencitraan diri agar mendapatkan perhatian dan memiliki status sosial yang tinggi.

Ngab

Ngab merupakan kebalikan dari Bang. Kata ini memang memiliki makna Bang, yang merupakan kata sapaan untuk kakak laki-laki. Kata ini sering digunakan di media sosial untuk memanggil seseorang.

Halu

Kata ini adalah kependekan dari halusinasi, yang menggambarkan seseorang dengan khayalan yang tinggi. Halu atau halusinasi adalah pengalaman sensorik yang tampak nyata, namun hal tersebut diciptakan oleh pikiran. Halu dalam bahasa gaul bisa menggambarkan seseorang yang berpikir atau berkata terlalu tinggi tapi tak bisa dibuktikan kebenarannya.

Kepo

Kepo merupakan singkatan dari knowing every particular object. Dalam KBBI, kepo didefinisikan sebagai rasa ingin tahu yang berlebihan tentang kepentingan atau urusan orang lain. Istilah ini dilontarkan pada orang yang terlalu penasaran terhadap sesuatu.

Baper

Baper sering digunakan dalam situasi seseorang menganggap serius setiap perkataan orang. Istilah baper kerap muncul pada pasangan yang sedang PDKT, emosi, atau dalam situasi iba.

Baper adalah singkatan gaul yang kepanjangannya adalah Bawa Perasaan. Istilah gaul ini merujuk pada seseorang yang memasukkan ke hati segala ucapan dan tindakan orang lain. Orang yang baper sering menggunakan emosi di tiap momen yang ia lalui.

Mager

Mager adalah istilah gaul yang merupakan singkatan dari 'Males gerak.' Mager bahkan sudah masuk dalam KBBI, lho. Menurut KBBI mager berarti malas (ber)gerak; enggan atau sedang tidak bersemangat untuk melakukan aktivitas apapun.

Mager menggambarkan seseorang yang enggan atau tidak bersemangat melakukan aktivitas apapun. Orang yang mager bisanya malas untuk bergerak dan tidak ingin melakukan apapun.

Nolep

Kata ini merupakan plesetan dari kata bahasa inggris yatu No Life. Kata ini merujuk pada seseorang yang lebih suka berdiam diri di rumah dan tidak suka bergaul.

Gaje

Gaje adalah singkatan gaul istilah dari gak jelas atau enggak jelas. Gaje menggambarkan situasi dimana keadaan tidak jelas atau tidak menentu. Arti gaje bisa merujuk pada situasi tertentu atau seseorang yang tidak jelas apa maunya.

4 dari 4 halaman

Bahasa Gaul Lainnya

Sabi

Sabi merupakan pembacaan Bisa yang dibalik. Kata ini memang memiliki makna Bisa dan cukup sering digunakan di media sosial maupun kehidupan sehari-hari anak muda.

Bucin

Bucin adalah kependekan dari istilah budak cinta. Singkatan gaul ini digunakan untuk merujuk pada pria atau wanita yang tergila-gila akan cinta, di mana orang tersebut mau melakukan apapun demi orang yang dia cinta.

Julid

Selain arti kata mager dan gabut, ada banyak istilah kekinian lagi yang wajib diketahui. Salah satunya adalah julid. Dalam KBBI, Julid berarti berarti iri dan dengki dengan keberhasilan orang lain. Julid biasanya berupa komentar negatif yang menyudutkan seseorang.

Receh 

Receh merupakan sebutan untuk guyonan yang kurang lucu tapi bisa bikin tersenyum.

Gercep

Merupakan singkatan dari gerakan cepat. Singkatan ini adalah anjuran untuk melakukan sesuatu hal lebih cepat dari biasanya. Gercep adalah tanggapan yang cepat oleh seseorang terhadap sesuatu.

Kicep

Kicep merupakan kondisi dimana seseorang tidak bisa membalas perkataan lawannya. Di KBBI, kicep diartikan sebagai "diam karena takut atau gelisah."

Komuk

Komuk adalah singkatan gaul istilah dari kondisi muka. Kata komuk digunakan dalam bahasa kehidupan pergaulan sehari-hari kalangan anak muda untuk menggambarkan kondisi wajah seseorang.

Mantul

Mantul adalah singkatan gaul istilah dari mantap betul.

Santuy 

Santuy merupakan bahasa gaul dari Santai. Menggambarkan seseorang yang santai menghadapi apapun.

Japri

Japri adalah singkatan gaul istilah dari jalur pribadi. Biasanya kata japri digunakan seseorang saat saling berkirim pesan secara pribadi, SMS, WhatsApp dan pesan obrolan di media sosial lainnya.