Sukses

Hasbunallah Wanikmal Wakil Artinya Dzikir, Ketahui Keutamaannya

Kalimat ini sering dipanjatkan ketika sedang berdzikir.

Liputan6.com, Jakarta Hasbunallah Wanikmal Wakil artinya sering dipanjatkan ketika sedang berdzikir. Hasbunallah Wanikmal Wakil artinya termasuk dalam kalimat pujian serta doa yang ditujukan hanya pada Allah. Hasbunallah Wanikmal Wakil artinya bisa diucapkan kapan saja sebagai pengingat kebesaran Allah.

Hasbunallah Wanikmal Wakil artinya sebenarnya adalah bagian dari penggalan surah Ali Imran ayat 173. Kalimat ini menjadi bagian dari dizikir umat Islam untuk memohon perlindungan Allah.

Dengan mengetahui Hasbunallah Wanikmal Wakil artinya, kamu bisa memahami mengapa kalimat ini punya makna yang sangat besar. Hasbunallah Wanikmal Wakil artinya merupakan wujud bahwa manusia menyerahkan segalanya pada Allah SWT. Berikut penjelasan tentang Hasbunallah Wanikmal Wakil artinya, dirangkum Liputan6.com dari berbagai sumber, Senin(20/6/2022).

2 dari 5 halaman

Hasbunallah Wanikmal Wakil artinya

Hasbunallah Wanikmal Wakil artinya adalah "cukuplah Allah sebagai tempat diri bagi kami, sebaik-baiknya pelindung dan sebaik-baiknya penolong kami". Hasbunallah Wanikmal Wakil bisa menjadi doa yang kuat untuk mengatasi rasa takut, cemas, atau tertekan.

Dalam sebuah hadis, Ibn 'Abbas berkata: Ketika (Nabi) Ibrahim (عَلَيْهِ لَّم) dilemparkan ke dalam api, dia berkata: “Cukuplah Allah (saja) bagi kami, dan Dialah sebaik-baik Pemelihara urusan. .” Begitu juga Rasulullah, Muhammad SAW, ketika dia diberitahu: "Pasukan besar orang-orang kafir telah berkumpul melawan dia, jadi takutlah mereka". Tetapi (peringatan) ini hanya meningkatkan dia dan kaum Muslimin dalam Iman dan mereka berkata: “Cukuplah Allah (Sendiri) bagi kami, dan Dia adalah Pemelihara Terbaik (bagi kami)” – [Al-Bukhari].

Hasbunallah Wanikmal Wakil akan memberi seseorang kekuatan besar untuk mengatasi apa pun yang dihadapi. Dengan membaca kalimat ini, seorang hamba akan menempatkan semua kepercayaannya kepada Allah di masa-masa sulit dan memahami kekuatan, kekuasaan, dan kecerdasan-Nya. Menyerahkan diri pada kehendak Allah dan menyerahkan urusan kepada-Nya seperti mengangkat beban berat dari pundak.

3 dari 5 halaman

Makna Hasbunallah Wanikmal Wakil dalam Al Qur'an

Kalimat Hasbunallah Wanikmal Wakil disebutkan dalam surah Ali Imran ayat 173. Bentuk utuh dari ayat ini berbunyi:

اَلَّذِيْنَ قَالَ لَهُمُ النَّاسُ اِنَّ النَّاسَ قَدْ جَمَعُوْا لَكُمْ فَاخْشَوْهُمْ فَزَادَهُمْ اِيْمَانًاۖ وَّقَالُوْا حَسْبُنَا اللّٰهُ وَنِعْمَ الْوَكِيْلُ

Allażīna qāla lahumun-nāsu innan-nāsa qad jama'ụ lakum fakhsyauhum fa zādahum īmānaw wa qālụ ḥasbunallāhu wa ni'mal-wakīl.

(Yaitu) orang-orang (yang menaati Allah dan Rasul) yang ketika ada orang-orang mengatakan kepadanya, “Orang-orang (Quraisy) telah mengumpulkan pasukan untuk menyerang kamu, karena itu takutlah kepada mereka,” ternyata (ucapan) itu menambah (kuat) iman mereka dan mereka menjawab, “Cukuplah Allah (menjadi penolong) bagi kami dan Dia sebaik-baik pelindung.”

Orang-orang yang mendapat pahala besar adalah orang-orang yang menaati Allah dan Rasul. Mereka memenuhi perintah Allah untuk berjuang yang ketika ada sekelompok orang-orang munafik yang loyal kepada kaum musyrikin mengatakan kepadanya dengan nada mengejek dan meniupkan rasa ketakutan terhadap orang-orang mukmin,

”Orang-orang Quraisy telah mengumpulkan pasukan untuk menyerang kamu dengan jumlah pasukan yang lebih besar dan persiapan lebih matang, karena itu takutlah kepada mereka.” Ternyata ucapan mereka itu tidak membuat orang-orang mukmin gentar dan takut, justru menambah kuat iman mereka dan mereka menjawab dengan teguh dan mantap,

“Cukuplah Allah menjadi penolong bagi kami dalam melawan setiap musuh dan Dia sebaik-baik pelindung yang selalu melindungi dari setiap penyerang, dan membela dari setiap penyerbu, karena kami adalah tentara Allah.”

4 dari 5 halaman

Manfaat membaca Hasbunallah Wanikmal Wakil

Salah satu manfaat utama dari membaca Hasbunallah Wanikmal Wakil adalah ketakutan akan berakhir dan kepercayaan diri akan meningkat. Dengan mempercayakan sepenuhnya kepada Allah, semua tugas sulit menjadi mudah.

Hasbunallah Wanikmal Wakil artinya adalah bahwa Allah adalah penolong sebaik-baiknya umat-Nya. Apa yang dibutuhkan, ketika Allah berada di pihak seorang hamba, maka sudah tercukupilah kebutuhannya.

Dzikir ini sangat baik bagi seorang Muslim yang merasa tidak berdaya, yang menghadapi masalah pernikahan, fluktuasi karir, takut musuh, atau ketika orang itu terjebak dalam situasi di mana tidak ada yang bisa membantu selain Allah.

5 dari 5 halaman

Hasbunallah Wanikmal Wakil sebagai dzikir

Hasbunallah Wanikmal Wakil menjadi doa yang dipanjatkan saat dzikir. Berikut beberapa manfaat yang akan diperoleh dengan menjadikan doa ini sebagai bagian dari dzikir harian:

- Tugas yang sulit menjadi mudah ketika bertawakal kepada Yang Maha Kuasa dengan meyakini firman-Nya

- Masalah uang, kekayaan dan rezeki yang terkait bisa terselesaikan dan Allah akan menggantikan kesulitan dengan kemudahan.

- Masalah dalam pernikahan terpecahkan.

- Cinta di antara anggota keluarga, pasangan dan kerabat menjadi meningkat.

- Keinginan dan masalah terkait kesehatan teratasi Insya Allah.

- Iman kepada Allah semakin kuat. - Semua jenis ketakutan berakhir

- Penyakit mental seperti kecemasan, depresi dan fobia berakhir jika seseorang berpegang teguh pada doa ini dengan sepenuh hati dan jiwanya.

- Keyakinan diperoleh.

- Hajat apa pun yang dimiliki di hati akan terpenuhi ketika membacanya dengan penuh keyakinan kepada Allah.