Sukses

9 Tujuan Kuliah yang Perlu Kamu Pertimbangkan

inilah 9 tujuan kuliah yang perlu kamu ketahui sebagai bahan pertimbangan sebelum memutuskan rencana masa depanmu

Liputan6.com, Jakarta Apakah kuliah itu perlu atau tidak? Pertanyaan ini sudah cukup lama menimbulkan berbagai perdebatan di masyarakat. Sebagian masyarakat setuju bahwa kuliah itu adalah sebuah kebutuhan, sementara sebagian yang lain tidak menyetujuinya. Perdebatan ini juga bisa mempengaruhi anak-anak SMA yang baru saja lulus ataupun yang sedang merencanakan masa depan mereka. Pertanyaan-pertanyaan seperti "apakah kuliah itu sebenarnya diperlukan?" dan "apa tujuan kuliah sebenarnya?" muncul di kepala mereka dan membuat mereka ragu akan rencana mereka di masa depan.

Bagi orang yang setuju bahwa kuliah itu perlu, mengatakan bahwa tujuan kuliah itu untuk menambah ilmu serta keahlian. Kuliah juga diperlukan untuk membantu mereka mencari pekerjaan dan mencapai kesuksesan. Orang-orang yang tidak setuju menyangkal pendapat tersebut.

Menurut mereka, kuliah bukanlah kunci kesuksesan dan keahlian ataupun ilmu dapat dipelajari secara otodidak ataupun pendidikan non-formal. Tak jarang orang-orang yang kontra membawa-bawa nama orang-orang sukses yang tidak menyelesaikan studinya di tingkat universitas, seperti Bill Gates ataupun Mark Zuckerberg, untuk mendukung argumen mereka.

Terlepas dari perdebatan tersebut, kuliah sebenarnya membawa banyak manfaat. Ada banyak tujuan kuliah yang dapat membantu seseorang untuk mencapai kesuksesan di masa depan. Berikut ini beberapa tujuan kuliah yang dirangkum oleh Liputan6.com dari berbagai sumber, Rabu (13/7/2022)

2 dari 4 halaman

Tujuan Kuliah

1. Membantu Proses Belajar

Tujuan kuliah yang pertama adalah membantu proses belajar. Kurikulum yang digunakan di sekolah-sekolah termasuk universitas didesain untuk membantu proses belajar mahasiswa. Proses pembelajaran yang dibuat secara terstruktur dengan mempertimbangkan berbagai faktor dapat membantu siswa dalam memahami dan menguasai materi, yang hasilnya mempersingkat waktu pembelajaran. Selain itu, keberadaan dosen yang ahli dibidangnya juga dapat membantu mahasiswa untuk memahami materi-materi yang sulit untuk mereka pahami.

2. Melatih pola berpikir ilmiah dan kritis

Tujuan kuliah yang berikutnya ialah melatih pola berpikir ilmiah dan kritis. Pola pembelajaran di universitas didesain untuk melatih pola pikir ilmiah dan kritis secara intensif. Dalam proses pembelajaran di universitas, mahasiswa dituntut dan dibiasakan untuk berpikir secara kritis, sistematis, dan terstruktur. Proses pembelajaran yang mengedepankan diskusi juga turut membantu mahasiswa untuk melatih pola pikir mereka dan kemampuan mereka untuk menyampaikan pendapat dan kritik. Berbeda dengan guru di sekolah, tugas dosen di kelas lebih seperti pendamping atau fasilitator yang memantik dan memfasilitasi proses diskusi dan dialektika di dalam kelas.

3. Mempelajari Keahlian

Tujuan kuliah yang berikutnya ialah mempelajari keahlian atau vokasi. Universitas adalah institusi pendidikan yang bertujuan untuk mencetak para ahli di suatu bidang tertentu. Di universitas, mahasiswa memilih bidang yang ingin mereka geluti, dan mereka kemudian akan dilatih untuk menjadi ahli d ibidang tersebut. Selain itu, ada beberapa profesi yang menuntut sertifikasi keahlian tertentu seperti dokter, perawat, dan apoteker. Keahlian-keahlian tersebut hanya bisa didapatkan melalui bangku kuliah.

3 dari 4 halaman

Tujuan Kuliah

4. Membantu Mencari Pekerjaan

Tujuan kuliah yang selanjutnya adalah untuk membantu mencari pekerjaan. Tidak dapat dipungkiri, saat ini gelar sarjana, master, dan doktor penting untuk membantu kita dalam mencari pekerjaan. Cobalah tengok situs penyedia informasi lowongan kerja, mayoritas lowongan kerja yang ada di situs-situs tersebut meminta gelar sarjana sebagai suatu persyaratan. Saat ini, banyak pekerjaan yang membutuhkan keahlian dalam bidang tertentu. Kuliah menjadi salah satu cara bagi seseorang untuk mempelajari keahlian tersebut. Gelar dan ijazah yang kita miliki adalah suatu bukti penting tentang keahlian yang kita miliki. Selain itu, kuliah juga melatih berbagai kemampuan yang kita butuhkan dalam dunia kerja seperti komunikasi dan pemecahan masalah.

5. Meningkatkan karir dan pendapatan

Tujuan kuliah yang berikutnya ialah untuk meningkatkan karir dan pendapatan. Gelar yang kita miliki juga berpengaruh terhadap karir dan pendapatan kita. Pada beberapa kesempatan, gelar dapat mempegaruhi peluang promosi di pekerjaan.Tidak jarang jika seseorang akan dituntut untuk bersekolah lagi dan mendapatkan gelar yang lebih tinggi sebagai persyaratan untuk naik jabatan atau mengisi jabatan-jabatan tertentu. Biasanya hal ini terjadi di instansi-instansi pemerintah. Selain itu, memiliki gelar juga membantu kita untuk mempertahankan pekerjaan dan mempermudah kita untukmencari pekerjaan.

6. Membangun Relasi yang Luas

Tujuan kuliah yang berikutnya adalah untuk membangun relasi yang luas. Berbeda dengan sekolahan, mahasiswa yang menuntut ilmu di universitas banyak yang berasal dari berbagai latar belakang. Para mahasiswa, khususnya di universitas-universitas yang besar, bisa berasal dari berbagai suku, ras, dan agama. Mereka juga bisa datang dari luar kota, luar luar pulau, bahkan luar negeri. Kuliah membuka kesempatan bagi kamu untuk membangun relasi seluas mungkin yang nantinya akan berguna baik bagi kehidupan pribadi ataupun profesional di masa yang akan datang.

4 dari 4 halaman

Tujuan Kuliah

7. Membuka Wawasan

Tujuan kuliah yang selanjutnya ialah membuka wawasan yang luas. Seperti yang sudah dibahas di poin sebelumnya, para mahasiswa yang menimba ilmu di suatu universitas bisa datang dari latar belakang yang berbeda-beda. Berinteraksi dengan banyak orang yang memiliki latar belakang berbeda dapat membuka wawasan kita dan merubah cara pandang kita. Selain itu, sistem pembelajaran yang mengedepankan diskusi di kampus juga membuat kita terbiasa untuk terbuka dalam menerima berbagai informasi dan pendapat baru yang berbeda sembari tetap kritis terhadap apapun yang kita terima.

8. Melatih Tanggung Jawab dan Kemandirian

Melatih tanggung jawab adalah tujuan kuliah yang berikutnya. Kemandirian adalah suatu hal yang dituntut dari mahasiswa. Saat kuliah, kamu tidak akan menemukan dosen mengejar-ngejar mahasiswa yang tidak mengerjakan tugas ataupun bolos kuliah. Belajar, mengerjakan tugas, dan hadir di kelas semuanya berdasarkan dari kesadaran diri mahasiswa sendiri. Mahasiswa diberikan banyak kebebasan tetapi dituntut untuk bertanggungjawab atas pilihan yang mereka buat. Selain itu, bagi mahasiswa yang kuliah jauh dari rumahnya, hidup jauh dari keluarga juga dapat melatih kemandirian dan tanggung jawab mereka.

9. Membuka berbagai kesempatan yang menarik

Tujuan kuliah yang berikutnya adalah membuka berbagai peluang yang menarik. Ada berbagai peluang menarik yang bisa kamu dapatkan selama masa kuliah di antaranya adalah mengunjungi luar negeri dalam program pertukaran pelajar atau menghadiri seminar-seminar di luar negeri. Kuliah juga meningkatkan peluangmu untuk mendapatkan pekerjaan di luar negeri. Selain itu, kuliah juga bisa membantumu untuk membangun relasi dengan para profesional di bidang yang kamu geluti.