Liputan6.com, Jakarta Tradisi hajatan sudah ada sejak lama. Tujuan orang melaksanakannya ada sebagai bentuk rasa syukur atas suatu hal dan ada pula bentuk sebuah peringatan, seperti tujuh hari, seratus hari, dan seribu hari meninggalnya anggota keluarga.
Hajatan yang seringkali dijumpai pun biasanya digelar secara meriah. Selain meriah dan bertemu dengan banyak orang, di acara tersebut juga menyediakan beragam makanan yang bisa kamu santap di tempat.
Advertisement
Baca Juga
Namun apa jadinya jika hajatan hadir di dalam mimpimu? Mungkin sebagian orang akan senang jika mendapat mimpi hajatan ini. Akan tetapi apakah benar arti di balik mimpi hajatan memang sesuai dengan kenyataannya?
Tak jarang mimpi hajatan dikaitkan dengan pertanda buruk. Rupanya memiliki makna sesuai kejadian yang ada di dalam mimpimu. Berikut 7 arti mimpi hajatan, dirangkum Liputan6.com dari berbagai sumber Jumat (22/7/2022).
1. Mimpi Datang ke Hajatan
Pernah mengalami mimpi pergi ke hajatan? Datang ke hajatan seseorang tentu dapat menjadi sebuah tanda bahwa kamu menghargai acara orang tersebut dan menghargai sudah diundang.
Ternyata mimpi satu ini memiliki makna yang cukup baik untuk kamu. Pasalnya, mimpi datang ke hajatan menandakan bahwa kamu akan disegani dan dihormati oleh banyak orang.
Advertisement
2. Mimpi Menggelar Hajatan
Menggelar hajatan sendiri memang menjadi momen yang membahagiakan. Apalagi nantinya acara tersebut akan dihadiri banyak orang dari berbagai kalangan. Namun bagaimana kalau tiba-tiba kamu mimpi hajatan milikmu sendiri?
Kabarnya mimpi ini membawa pertanda yang tidak baik. Di mana kamu akan mengalami momen yang sial dalam waktu dekat. Misalnya saja dipecat dari pekerjaanmu saat ini. Bahkan bagi kamu yang memiliki bisnis, maka akan mengalami gulung tikar.
3. Mimpi Melihat Orang Mengadakan Hajatan
Saat melihat orang lain mengadakan hajatan, jika itu orang terdekat atau tetangga, kamu akan spontan membantunya. Mimpi satu ini ternyata memiliki makna yang cukup baik untuk kamu. Pasalnya, mimpi ini mengartikan bahwa kamu akan memperoleh kenikmatan yang berupa berlimpahnya rezeki.
Advertisement
4. Mimpi Datang ke Hajatan Orang Tak Dikenal
Datang ke hajatan orang tak dikenal tentu akan membuat kamu canggung, bingung, dan malu. Nah jika kamu mengalami mimpi satu ini ternyata menandakan bahwa kamu akan mengalami sebuah fase hidup yang baru dan lebih baik tepatnya. Bagi kamu yang sedang menghadapi masalah maka akan mendapat sebuah solusi.
5. Mimpi Hajatan dan Kacau
Tentu jika acara hajatan yang digelar kacau pasti kamu akan merasa kecewa, sedih, marah, dan campur aduk. Namun ternyata di balik mimpi ini ada pertanda yang baik. Pasalnya, mimpi ini menandakan bahwa kau akan terhindar dari musibah yang akan terjadi. Sebab, akan ada seseorang yang rela membantu kamu saat terjadinya musibah tersebut.
Advertisement
6. Mimpi Terlambat di Hajatan
Bagaimana jika kamu bermimpi terlambat datang ke hajatan? Mungkin hal ini disebabkan karena ada urusan mendadak atau yang lainnya sehingga datang terlambat. Ternyata, di balik pengalaman tidur ini memiliki pertanda yang kurang baik.
Pasalnya, kamu akan direndahkan atau menjadi perbincangan orang sekitar. Karena orang di sekitarmu tidak menyukai atau iri terhadap pencapaianmu selama ini.
7. Mimpi Hajatan yang Meriah
Ketika seseorang menyelenggarakan hajatan yang besar dan meriah ini memang akan terlihat menggembirakan. Tapi jika hal ini terjadi dalam mimpi justru menjadi suatu pertanda yang kurang baik.
Sebab, selama ini kamu memiliki keinginan tetapi belum ada yang terwujud. Tak hanya itu, kamu juga akan merasa putus asa dan menyerah. Alangkah baiknya, tetap percaya diri dan semangat sebab keberuntungan pasti akan datang kepadamu.
Advertisement