Sukses

25 Macam Batik Nusantara Populer Dan Ciri Khasnya, Dari Aceh Hingga Papua

macam-macam batik nusantara yang tersebar di berabagi wilayah di Indonesia mulai dari Aceh hingga Papua.

Liputan6.com, Jakarta Macam batik nusantara yang ada di Indonesia memiliki motif dan ciri khas masing-masing yang terinspirasi dari budaya dan kehidupan masyarakat yang tinggal di daerah tersebut. Dipengaruhi oleh banyak suku dan budaya membuat Indonesia kaya akan berbagai motif batik yang indah. 

Batik merupakan salah satu warisan budaya yang ada di Indonesia, tidak hanya unik dan indah, batik juga memiliki makna filosofis didalamnya. Memiliki nilai yang tinggi didalamnya, di Indonesia sendiri terdapat banyak macam batik Nusantara yang tersebar hampir diseluruh Indonesia.

Tidak hanya satu, bermacam-macam batik nusantara yang ada di berbagai daerah di Indonesia, telah banyak yang diakui dunia sebagai warisan budaya yang harus dilindungi dan dilestarikan keberadaannya.

Berikut ini ulasan macam batik nusantara yang Liputan6.com rangkum dari berbagai sumber pada Rabu (27/7/2022). Untuk mengenal lebih baik berbagai macam batik nusantara yang ada di Indonesia dan sebagai tambahan wawasan tentang budaya di Indonesia.

2 dari 6 halaman

Macam Batik Nusantara Populer Dan Ciri Khasnya

1. Batik Parang dari Solo

Macam batik nusantara yang pertama adalah batik parang dari Surakarta atau Solo. Batik ini memiliki bentuk seperti huruf S yang tersusun rapi. Motif batik asal Solo ini menjadi salah satu motif yang menjadi favorit bagi turis asing saat berkunjung ke Kampung Batik Laweyan di Solo.

Berasal dari kata pereng yang berarti lereng, motif batik asal solo ini melambangkan jalan yang berkesinambungan dan tidak terputus, sehingga diibaratkan semangat pemakainya yang tidak pernah putus dalam menggapai impiannya.

 

2. Batik Kawung dari Yogyakarta

Macam batik nusantara yang selanjutnya adalah batik kawung. Batik Kawung adalah salah satu motif batik tertua yang ada di Indonesia. Gambar batik ini sendiri terinspirasi dari bentuk buah kawung atau yang dikenal juga sebagai buah aren.

Motifnya terdiri dari empat oval dan di tengah-tengah memiliki bentuk yang menyerupai salib. Keseluruhan gambar batik memiliki makna yang mengacu pada sumber energi universal. Batik Kawung menjadi salah satu batik nusantara yang hanya boleh dikenakan oleh orang-orang kerajaan saja. Biasanya motif batik ini bisa kamu temui ketika digunakan sebagai sarung dari raja atau permaisuri.

 

3. Batik Sekar Jagad dari Yogyakarta

Yogyakarta terkenal memiliki motif batik yang populer. Salah satunya adalah motif batik sekar jagad. Pola batik ini  menyimpan arti keindahan yang mampu membuat siapa pun yang melihat terpesona. Gambar batiknya yang indah tentu akan membuat pemakainya tampak lebih elegan dan mempesona. Motif batik sekar jagad juga dikatakan terinspirasi dari peta dunia karena gambar batik yang menyerupai pulau-pulau.

 

4. Batik Tujuh Rupa dari Pekalongan

Motif batik tujuh rupa berasal dari Pekalongan. Dalam satu kain batik, terdapat warna dan gambar batik yang sangat beragam sehingga dikatakan tujuh rupa. Dulunya Pekalongan merupakan pelabuhan yang sangat besar tempat pedagang dari Tiongkok, Arab, dan Eropa melakukan perdagangan dengan warga lokal. Percampuran budaya inilah yang membuat batik Pekalongan sangat kaya warna.

 

5. Batik Mega Mendung dari Cirebon

Macam batik nusantara yang popular berikutnya berasal dari Cirebon yaitu batik mega mendung. Salah satu ciri khas gambar batik dari daerah pesisir pantai adalah warnanya yang lebih terang sehingga memberikan kesan ceria kepada pemakainya. Contohnya motif batik mega mendung asal Cirebon ini. Ciri khasnya adalah motif mega mendung berwarna biru di atas langit yang cerah. Batik nusantara ini juga cocok digunakan dengan semua umur.

3 dari 6 halaman

Macam Batik Nusantara Populer Dan Ciri Khasnya

6. Batik Gentongan dari Madura

Macam batik nusantara yang berasal dari pesisir selanjutnya adalah batik gentongan. Sama seperti batik pesisir lainnya, warna batik ini juga cerah sehingga menampilkan kesan ceria pemakainya. Batik gentongan ini dibuat dengan hanya satu motif saja dan untuk mewarnainya, kain dicelupkan ke dalam gentong lalu motifnya digambar langsung di atas kainnya. Teknik ini membuat warna kain tidak akan pudar dalam beberapa tahun.

 

7. Batik Sogan dari Solo-Yogyakarta

Batik Sogan yang berasal dari Solo dan Yogyakarta ini memiliki ciri khas warna coklat muda dengan gambar batik beraksen bunga dan titik-titik, serta lengkungan dan garis di dalam motifnya. Sogan sudah ada sejak era nenek moyang dan biasanya digunakan oleh raja-raja di keraton karena warnanya yang elegan, kombinasi coklat dan hitam.

 

8. Batik Priangan dari Tasikmalaya

Macam batik nusantara berikutnya adalah batik priangan. Motif batik dari Tasikmalaya ini biasanya disukai pria karena gambar batik yang rapi sehingga memberikan kesan kalem sekaligus berwibawa. Batik Tasikmalaya memiliki ciri khas berupa warna yang lebih cerah seperti biru muda, merah, atau hijau muda, dan menggambarkan lingkungan alamnya. Motif daun, bunga, atau burung sering menjadi motif utama dalam batik ini.

 

9. Batik Sidomukti dari Magetan

Macam batik nusantara lainnya yang popular adalah batik sidomukti. Motif batik satu ini berasal dari Kabupaten Magetan, Jawa Timur. Batik sidomukti Magetan memiliki warna-warna yang terang dan jauh dari kesan kolot. Ciri khas dari motif batik ini adalah gambar bambu dan bunga-bunga sederhana.

Awalnya, batik sidomukti dipakai untuk upacara adat dan acara resmi. Hanya sultan dan keluarga yang diperbolehkan memakai motif batik keraton ini. Namun, kini peraturan telah dicabut dan rakyat bisa memakai motif batik sidomukti Magetan secara bebas.

  

10. Batik Cilacap

Macam batik nusantara yang perlu diketahui adalah yang berasal dari cilacap. Cilacap merupakan daerah yang memiliki berbagai budaya yang khas dan unik, salah satunya adalah budaya membatik. Ciri khas batik Cilacap adalah mempunyai pilihan warna klasik, yaitu warna coklat, hitam, dan putih.

Untuk motif batik Cilacap pada umumnya terinspirasi oleh keadaan lingkungan sekitar seperti tumbuh-tumbuhan dan binatang. Batik Cilacap juga mempunyai motif kontemporer khas Cilacap, diantaranya adalah buah jeruk, buah gowok, dan sungai serayu.

4 dari 6 halaman

Macam Batik Nusantara Populer Dan Ciri Khasnya

11. Batik Bali

Berikutnya adalah batik asal Bali. Ciri khas dari kain batik Bali adalah terletak pada motifnya yang memadukan antara motif tradisional dan motif modern. Selain itu, kain batik Bali mempunyai ciri khas adanya lambang-lambang daerah seperti naga, burung bangau, kura-kura, dan rusa.

Dilihat dari motif dan bentuknya dapat dikatakan bahwa motif yang ada pada batik Bali ini tidak mempunyai batasan dalam hal pengeksporannya. Batik Bali sendiri banyak terinspirasi oleh semua hal yang berada di Bali.

 

12. Batik Aceh

Macam batik nusantara yang selanjutnya adalah batik dari Aceh. Ciri khas dari batik Aceh adalah menggunakan perpaduan unsur alam dan budaya dari masyarakat Aceh itu sendiri. Untuk masalah warna, batik Aceh lebih dominan menggunakan warna yang cerah.

Keberanian memainkan warna itulah yang menjadikan batik Aceh terkesan unik dan glamor. Selain itu, Aceh merupakan daerah yang memiliki pengaruh Agama Islam yang kuat. Sehingga jarang sekali masyarakat Aceh menggunakan motif binatang yang merupakan larangan dalam Agama Islam.

 

13. Batik Bojonegoro

Bojonegoro merupakan sebuah daerah yang mempunyai kekayaan alam dan budaya yang sangat luar biasa. Kekayaan ini lah yang menginspirasi masyarakat Bojonegoro untuk menjadikannya sebagai motif batik khas Bojonegoro.

Batik khas Bojonegoro biasa disebut dengan nama batik Jonegoroan dan memiliki 9 motif batik yang terkenal. Diantaranya adalah motif Jagung Miji Emas, Gastro Rinonce, Mliwis Mukti, Parang Jembul Sekar Rinandar, Parang Dahano Gemunggal, Pari Sumilak, Sata Gondo Wangi, Sekar Jati dan Rancak Thengul.

 

14. Batik Banten

Selanjutnya ada batik dari Banten. Ciri khas batik Banten adalah memiliki corak warna yang cenderung ceria dengan memanfaatkan perpaduan warna pastel yang berkesan lembut. Hal tersebut melambangkan bahwa masyarakat Banten mempunyai karakter dengan hati yang lembut.

Selain itu, batik Banten mempunyai ciri khas pada pola hias gerabah klasik dan keramik dari peninggalan kerajaan Banten. Filosofi batik Banten banyak bercerita tentang sejarah seperti nama bangunan, gelar, tempat dan lain-lain. Beberapa motif Banten yang terkenal adalah motif mandalikan, sabakingking, pasepen, pesantren, pasulaman, kapurban, dan lain-lain.

 

15. Batik Ciamis

Selanjutnya ada batik yang berasal dari Ciamis. Batik Ciamis berbeda dengan kebanyakan batik lainnya. Corak batik Ciamis tidak terlalu rumit dan ramai. Motif batik Ciamis biasa disebut dengan nama Ciamisan dan mempunyai karakter yang sederhana.

Ragam hias batik Ciamis mempunyai nuansa naturalistik, banyak menggunakan gambar tumbuh-tumbuhan dan hewan serta lingkungan alam sekitar. Salah satu motif alam sekitar yang paling banyak dijumpai dalam batik Ciamisan adalah lereng atau rereng.

5 dari 6 halaman

Macam Batik Nusantara Populer Dan Ciri Khasnya

16. Batik Demak

Cam batik nusantara yang sudah banyak diketahui adalah batik dari Demak. Ciri khas batik Demak adalah motifnya mengkombinasikan antara motif pesisiran dengan motif pertanian serta terdapat perpaduan corak Majapahit dengan nilai-nilai Agama Islam. Tujuannya untuk mengenalkan kembali berbagai macam corak batik Demak kepada para pecinta batik di seluruh Dunia.

Motif batik Demak banyak terinspirasi dari sejarah kerajaan Demak dan sangat menonjolkan motif pesisiran. Selain itu, motif batik Demak juga memiliki keunikan yaitu memadukan antara motif klasik dan motif kontemporer.

 

17. Batik Betawi

Berikutnya adalah batik yang berasal dari Betawi. Ciri khas batik Betawi adalah keunikan pada warnanya yang semarak sesuai dengan selera orang Betawi. Motif batik Betawi juga tidak lepas dari budaya yang berkembang di Betawi. Selain itu motif batik Betawi juga banyak dipengaruhi oleh budaya-budaya China, Arab, Belanda, dan India.

Dalam pewarnaan, batik Betawi didominasi dengan warna-warna cerah seperti biru terang, pink, hijau, dan orange. Batik Betawi jarang menggunakan warna gelap karena dianggap sebagai warna yang mengekspresikan kesedihan.

 

18. Batik Malang

Selanjutnya ada macam batik nusantara yang berasal dari Malang. Ciri khas dari batik Malang adalah dibuat dengan berdasarkan ilustrasi candi-candi Hindu. Salah satu motif batik Malang yang terkenal adalah motif bunga teratai. Motif-motif batik yang terdapat di Kota Malang mempunyai filosofi harapan suatu keluhuran dari pemakainya.

Beberapa motif batik Malang yang terkenal adalah dele kecer, sawat kembang pring, kucewara, kembang kopi, teratai singo, celaket, kembang juwet, kembang tanjung dan lain-lainnya

 

19. Batik Pontianak

Macam batik nusantara lainnya adalah batik Pontianak. Ciri khas batik Pontianak adalah motif dan coraknya dipengaruhi oleh suku Melayu. Motif yang sering kita jumpai adalah motif pola bunga dan arwana. Selain itu, untuk pewarnaan menggunakan warna-warna yang cerah agar terlihat meriah. Beberapa corak batik yang sering digunakan adalah motif awan berarak, dayak, tidayu dan sebagainya.

 

20. Batik Papua

Berikutnya adalah batik yang berasal dari Papua. Ciri khas batik Papua adalah mengkombinasikan warna yang cerah dengan motif etnik Papua yang asimetris. Kombinasi ini membuat batik Papua terlihat lebih eksotis. Sebagian besar motif batik Papua menampilkan unsur alam dan budaya masyarakat Papua.

Motif hewan yang biasa digunakan adalah burung cendrawasih, cicak, kadal, dan buaya. Biasanya motif-motif yang sifatnya natural ditambah dengan warna-warna yang relatif beragam membuat batik Papua semakin khas dan mempesona.

6 dari 6 halaman

Macam Batik Nusantara Populer Dan Ciri Khasnya

21. Batik Palembang

Macam batik nusantara yang tidak boleh dilewatkan adalah batik asal Palembang. Batik Palembang mempunyai motif yang tak kalah indahnya dengan batik daerah lainnya. Batik Palembang mempunyai motif yang mengikuti syariat Islam, yaitu tidak menggunakan gambar makhluk hidup sebagai hiasannya. Sebagian besar motif batik Palembang adalah motif lasem dan motif bunga teh.

Pembuatan Batik di Palembang juga memiliki sedikit perbedaan dengan pembuatan batik seperti di daerah lainnya. Kalau di Jawa batik cukup disampirkan lalu dimulai untuk membatik, akan tetapi di Palembang kain batik harus dibentangkan terlebih dahulu dengan kencang, kemudian dibatik.

  

22. Batik Maluku

Selanjutnya ada batik yang berasal dari Maluku. Batik Maluku mempunyai ciri khas yaitu cengkeh, pala, parang, dan salawaku. Beberapa motif batik Maluku yang terkenal adalah motif cengkeh gugur, motif debur ombak, motif khas pulau seram, dan budaya maluku. Batik Maluku juga mempunyai ragam warna yang terang, kalem, gelap, dan biru laut. Kain yang dipakai adalah kain katun dan sutra

  

23. Batik Semarang

Macam batik nusantara yang selanjutnya akan dibahas adalah batik asal Semarang. Ciri khas batik Semarang adalah motif dan bentuknya sangatlah natural serta alami. Konsep motif batik semarang terlahir oleh ide kreatif pengrajinnya serta berkaitan dengan kebudayaan Kota Semarang.

Motif yang sering ditampilkan adalah gambar rumah adat istiadat, masjid, tanaman, binatang, dan beberapa relief yang terdapat di Kota Semarang. Selain itu warna yang dihasilkan dalam motif batik Semarang mengkombinasikan kebudayaan yang berasal dari China, Indonesia, dan Belanda.

  

24. Batik Lamongan

Batik Lamongan juga biasa dikenal dengan nama batik sendang. Hal itu dikarenakan sentra batik di Kota Lamongan berada di desa sendang.  Batik sendang mempunyai beberapa karakteristik yang sangat berbeda dengan batik di daerah lainnya. Ciri khas batik Lamongan adalah mempunyai goresan gambar yang sangat detail dan rumit.

Selain itu, ciri khas yang dimiliki batik Lamongan adalah motif burung slempang, gapuro tanjung kodok, paten, dan motif gendang ceplik bandeng lele dan sebagainya.

  

25. Batik Minangkabau

Macam batik nusantara yang terakhir berasal dari Minangkabau. Ciri khas batik Minangkabau adalah motifnya lebih banyak mencerminkan motif-motif ukiran rumah adat Minang serta motif kain songket khas Minangkabau. Beberapa motif yang terkenal adalah motif pucuk rebung, sicam, siku-suku baragi, dan kaluak paku. Selain itu motif batik Minangkabau juga dipengaruhi oleh budaya India, Portugis, China, Thailand, dan Melayu. Motif batik tradisional Minangkabau adalah motif kuda laut dan burung hong.

 

 

 

Â