Sukses

Yaumul Ba’ats Artinya Dibangkitkan dari Kubur, Pahami Dalilnya dalam Al-Quran

Yaumul Ba’ats artinya dalam Islam sebagai sebuah peristiwa saat Allah SWT membangkitkan kembali seluruh umat manusia yang telah meninggal dari alam kubur

Liputan6.com, Jakarta Yaumul Ba’ats artinya dalam Islam sebagai sebuah peristiwa saat Allah SWT membangkitkan kembali seluruh umat manusia yang telah meninggal dari alam kubur. Yaumul Ba’ats juga merupakan salah satu kejadian besar yang terjadi pada hari Kiamat.

Yaumul Ba’ats artinya juga dapat disimpulkan sebagai peristiwa pertama yang terjadi setelah kehancuran alam semesta, Dalam Islam, setelah kiamat yang menghancurkan seluruh alam semesta, Allah SWT akan membangkitkan kembali semua orang telah meninggal untuk kemudian memasuki padang Mahsyar.

Tahapan Yaumul Ba’ats akan dilewati oleh seluruh umat manusia di alam akhirat, sebagai umat Islam yang percaya akan kebesaran Allah SWT, tentu penting mengetahui arti penting dalam Yaumul Ba’ats dalam Islam.

Untuk mengetahui lebih lengkapnya, berikut ini Liputan6.com rangkum dari berbagai sumber mengenai arti Yaumul Ba’ats dalam Islam dan juga dalil-dalil yang membenarkannya. Rabu (10/8/2022).

2 dari 5 halaman

Pengertian Yaumul Ba'ats Artinya

Pengertian Yaumul Ba'ats

Yaumul Ba'ats artinya adalah hari kebangkitan dari kubur. Untuk lebih memahami artinya, berikut ini adalah pengertian Yaumul Ba'ats secara Bahasa maupun secara istilah syar’i yang terdapat di dalam Al-Quran.

Makna Ba'ats secara bahasa.

Syaikh Muhammad Thahir Abduzh-Zhahir Al-Afghani berkata, Menurut Al-Azhari rahimahullah Ta’ala, kata Al Ba'ats dalam bahasa Arab itu memiliki dua aspek makna yaitu:

1. Pengutusan

Makna Al Ba’ats yang pertama yaitu pengutusan, hal ini sebagaimana firman Allah SWT dalam Al-Quran yang terdapat dalam surat Al-A'raf ayat 103. yang berbunyi:

“Kemudian kami utus Musa setelah mereka.” [Al-A’raf: 103]

ba’atsnaa di sini adalah arsalnaa, yang artinya Kami telah utus

 

2. Allah SWT menghidupkan kembali manusia yang telah mati.

Selanjutnya makna dari Al Ba’ats yang kedua adalah dimana Allah SWT menghidupkan kembali Manusia yang telah mati dari kubur setelah kehancuran alam semesta untuk dikumpulkan di padang mahsyar. Hal ini tertuang sebagaimana firman Allah SWT dalam surat Al Baqarah ayat 56.

“Kemudian kami bangkitkan kalian setelah kematian kalian..” [ Al-Baqarah: 56]

Maksud dari ba’atsnaakum adalah “kami hidupkan kalian.”

3 dari 5 halaman

Dalil Yaumul Ba'ats Dalam Al - Quran

Dalil – dalil Yaumul Ba'ats dalam Al-Quran

Yaumul Ba'ats juga diterangkan dalam ayat-ayat dalam Al-Quran dan terdapat juga banyak dalil yang menerangkan Yaumul Ba'ats, di dalam Al-Quran sendiri untuk mengartikan Yaumul Ba'ats, ada yang langsung menggunakan kata Ba'ats, serta ada pula yang berupa kata lain namun dapat diambil makna yang sama. Untuk lebih jelasnya berikut ini dali-dalil dalam Al-Quran tentang Yaumul Ba'ats.

1. Surat Al-Infithar: 4

“dan apabila kuburan-kuburan dibongkar, “

2. Surat Al-‘Adiyat: 9

“Maka apakah dia tidak mengetahui apabila dibangkitkan apa yang ada di dalam kubur, ..”

3. Surat Al-Hajj: 6-7

“Yang demikian itu, karena sesungguhnya Allah, Dialah yang haq dan sesungguhnya Dialah yang menghidupkan segala yang mati dan sesungguhnya Allah Maha Kuasa atas segala sesuatu”

“dan sesungguhnya hari kiamat itu pastilah datang, tak ada keraguan padanya; dan bahwasanya Allah membangkitkan semua orang di dalam kubur.”

4. Al-An’am: 36

“Hanya mereka yang mendengar sajalah yang mematuhi (seruan Allah), dan orang-orang yang mati (hatinya), akan dibangkitkan oleh Allah, kemudian kepada-Nya-lah mereka dikembalikan.”

5. Al-Qashash: 85

“Sesungguhnya yang mewajibkan atasmu (melaksanakan hukum-hukum) Al Quran, benar-benar akan mengembalikan kamu ke tempat kembali. Katakanlah: “Tuhanku mengetahui orang yang membawa petunjuk dan orang yang dalam kesesatan yang nyata”.

4 dari 5 halaman

Dalil Yaumul Ba'ats Dalam Al - Quran

6. At Taghabun: 7

“Orang-orang yang kafir mengatakan bahwa mereka sekali-kali tidak akan dibangkitkan. Katakanlah: “Memang, demi Tuhanku, benar-benar kamu akan dibangkitkan, kemudian akan diberitakan kepadamu apa yang telah kamu kerjakan”. Yang demikian itu adalah mudah bagi Allah.”

7. Ar Rum: 50

“Perhatikanlah jejak-jejak rahmat Allah, bagaimana Dia menghidupkan bumi setelah mati (kering). Sesungguhnya (Zat yang melakukan) itu pasti berkuasa menghidupkan orang yang telah mati. Dia Maha Kuasa atas segala sesuatu.”

8. At Thariq: 5-8

“Hendaklah manusia memperhatikan dari apa dia diciptakan.”

“Dia diciptakan dari air (mani) yang memancar,”

“yang keluar dari antara tulang sulbi (punggung) dan tulang dada.”

“Sesungguhnya Dia (Allah) benar-benar kuasa untuk mengembalikannya (hidup setelah mati)”

9. An Nahl: 38

"Dan mereka bersumpah dengan (nama) Allah dengan sumpah yang sungguh-sungguh, "Allah tidak akan membangkitkan orang yang mati." Tidak demikian (pasti Allah akan membangkitkannya), sebagai suatu janji yang benar dari-Nya, tetapi kebanyakan manusia tidak mengetahui."

5 dari 5 halaman

Hikmah Yaumul Ba'ats Untuk Umat Islam

Hikmah Yaumul Ba'ats Untuk Umat Islam

Yaumul Ba'ats merupakan salah satu peristiwa setelah kehancuran alam semesta akibat kiamat yang akan menimpa seluruh manusia. Sebagai umat Islam yang mengimani hari akhir, penting untuk mengetahui dan memahami tentang Yaumul Ba'ats untuk dapat mengambil hikmah yang terkandung didalamnya.

Dikutip dari buku Pendidikan Agama Islam dan Budi Pekerti kelas VI (2018) berikut ini adalah hikmah yang bisa didapatkan dengan beriman kepada hari akhir yang didalamnya termasuk Yaumul Ba’ats, diantaranya:

1. Menunjukkan perilaku terpuji dalam kehidupan sehari-hari

2. Teguh dalam melakukan setiap perbuatan dan pekerjaan yang diridhai Allah SWT

3. Menyadarkan manusia untuk tidak terlena terhadap kesenangan dan gemerlap dunia.

4. Senantiasa menjalani hidup dengan penuh harap karena yakin adanya pahala dari Allah SWT

5. Mendorong manusia untuk senantiasa taat dan ikhlas dalam menjalankan perintah Allah SWT

6. Tanggung jawab dan berhati-hati dalam melakukan setiap perbuatan agar tidak mendatangkan dosa