Liputan6.com, Jakarta Tentang datangnya jodoh dan siapa orangnya memang jadi misteri yang sulit ditebak. Bagi sebagian orang, bahkan ada yang mengalami kegagalan dalam pernikahan karena satu dan lain hal. Kegagalan itu membuat rumah tangga berakhir dengan perpisahan.
Meski sudah bercerai, tak sedikit yang masih menjalin hubungan baik dengan mantan pasangan. Bahkan, tampak hadir di acara spesial mereka. Seperti yang dilakukan wanita asal Malaysia baru-baru ini.
Lewat unggahan TikTok @ekatyka, memperlihatkan seorang wanita yang hadir di acara lamaran mantan suaminya. Digelar sederhana di rumah calon pengantin wanita, ia tampil dalam balutan dress biru. Bahkan dari raut wajahnya, wanita itu tak merasa sedih sedikitpun.
Advertisement
Wanita itu juga mengaku bersyukur ketika mantan suaminya akhirnya bisa menemukan pasangan hidup yang bisa membuatnya bahagia. Berikut kisah selengkapnya, dilansir Liputan6.com dari TikTok @ekatyka, Jumat (12/8/2022).
Bantu Pasangkan Cincin
Selain keluarga mantan suami sebagai calon pengantin laki-laki, acara itu juga dihadiri mantan istri dan keluarganya. Tak hanya sekedar hadir jadi tamu undangan, wanita ini juga turut memasangkan cincin di jari manis calon pengantin wanita.
Tampak di tengah-tengah acara, wanita berbaju biru itu menghampiri calon pengantin sambil membawa cincin lamaran. Mantan istri itu kemudian duduk di samping calon istri baru mantan suaminya. Setelah itu ia memasangkan cincin tunangan ke jari calon istri mantan suaminya.
"Mantan istri antar mantan suami lamaran. Mantan istri bantu sarungkan cincin tunangan," tulis sang pengunggah video, seperti dikutip Liputan6.com dari TikTok @ekatyka, Jumat (12/8/2022).
Advertisement
Warganet Terharu
Kisah wanita antar mantan suami lamaran dengan calon istrinya ini pun mengundang perhatian warganet. Unggahan yang viral ditonton lebih dari 652 ribu kali ini langsung mendapatkan beragam respons dari warganet. Banyak dari mereka yang haru melihat momen tersebut dan memberikan semangat untuk mantan istri.
"aku suka post ni,ajal maut jodoh pertemuan Allah yang aturkan,, terbaik.." komentar @Mua AlangHaffis
"MasyaAllah, hebat sis...jiwa besar. semoga bahagia bersama anak," komentar @Yatie Abdullah
"Semoga menjadi kluarga yang sakinah,ma waddah wa rohmah dan barokah.Sang mantan istri semoga sehat dan sukses selalu" komentar @user59561061058796
"ada hikmah dari apa yg terjadi..." komentar @abambulat83