Sukses

Data Adalah Keterangan yang Benar dan Nyata, Kenali Fungsi dan Jenisnya

Data adalah suatu keterangan yang benar dan nyata.

Liputan6.com, Jakarta Data adalah istilah yang sudah tidak jarang kamu dengar. Namun, masih banyak yang belum memahami maknanya. Data sering kali kamu temui dalam pembuatan karya tulis ilmiah, atau dalam bidang akademik.

Kamu mungkin sudah tidak asing dengan istilah data kualitatif, data kuantitif, data primer, ataupun data sekunder. Semuanya merupakan jenis data yang perlu kamu kenali, baik dari segi sifatnya ataupun dari cara memperolehnya.

Data adalah suatu keterangan yang benar dan nyata. Data merupakan sekumpulan informasi yang dperoleh melalui pengamatan atau pencarian berbagai macam sumber. Data sangat penting perannya dalam perkembangan ilmu pengetahuan.

Berikut Liputan6.com rangkum dari berbagai sumber, Minggu (4/9/2022) tentang data adalah.

2 dari 5 halaman

Data adalah

Data adalah bentuk jamak dari kata datum dalam bahasa Latin, yang berarti “sesuatu yang diberikan”. Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI), data adalah keterangan yang benar dan nyata. Data adalah keterangan atau bahan nyata yang dapat dijadikan dasar kajian (analisis atau kesimpulan).

Data adalah istilah yang sering kali digunakan dalam bentuk tunggal, dengan "data-data" sebagai bentuk jamaknya. Dalam bahasa sehari-hari kata "data" paling sering digunakan dalam bentuk tunggal sebagai kata benda massal.

Dalam penggunaan sehari-hari, arti data adalah suatu pernyataan yang diterima secara apa adanya. Pernyataan ini adalah hasil pengukuran atau pengamatan suatu variabel yang bentuknya bisa berupa angka, kata-kata, atau citra.

Melansir wageindicator-data-academy.org, pada dasarnya, data adalah sekumpulan informasi atau keterangan dari suatu hal yang diperoleh melalui pengamatan atau pencarian sumber-sumber tertentu. Data yang diperoleh namun belum diolah lebih lanjut dapat menjadi sebuah fakta atau anggapan. Contohnya adalah data yang diperoleh dari sebuah penelitian dengan menggunakan metode-metode tertentu, dapat menjadi lebih kompleks untuk menyajikan sebuah informasi baru atau bahkan solusi untuk menyelesaikan masalah tertentu.

Fakta dikumpulkan untuk menjadi sebuah data. Data dicirikan sebagai sesuatu yang bersifat mentah dan tidak memiliki konteks. Data sekadar ada dan tidak memiliki signifikansi makna di luar keberadaannya itu. Dia bisa muncul dalam berbagai bentuk, terlepas dari apakah dia bisa dimanfaatkan atau tidak.

3 dari 5 halaman

Pengertian Data Menurut Para Ahli

Menurut para ahli, pengertian data adalah sebagai berikut:

- Bernard. Data adalah fakta kasar mengenai orang, tempat, kejadian, dan sesuatu yang penting diorganisasikan.

- Williams dan Sawyer. Data terdiri dari fakta-fakta dan angka-angka yang diolah menjadi informasi.

- Winarsunu. Data adalah keterangan mengenai sesuatu keterangan, data tersebut dapat berupa bilangan, angka atau data kuantitatif dan berupa keterangan yang bukan berupa bilangan atau disebut dengan data kualitatif.

- Siswandi. Data adalah fakta dari suatu objek dalam proses pengamatan, bisa berbentuk angka dan kata. Dan apabila dipandang dari statistik, data merupakan fakta-fakta yang akan digunakan sebagai bahan penarikan simpulan suatu penelitian.

- Sutama. Data adalah informasi faktual seperti pengukuran dan statistik yang dipergunakan sebagai dasar dalam penalaran, diskusi, atau perhitungan seperti dalam penelitian ilmiah. Selain itu data adalah kenyataan-kenyataan murni yang belum diberi penafsiran apa saja. Belum diubah maupun belum dimanipulasi, namun sudah tersusun dalam sistematika tertentu.

4 dari 5 halaman

Fungsi Data

Fungsi data adalah sebagai berikut:

1. Data digunakan untuk membuat keputusan terbaik dalam memecahkan suatu permasalahan.

2. Data bisa digunakan sebagai dasar suatu penelitian atau perencanaan

3. Data bisa digunakan sebagai acuan dalam tiap implementasi suatu kegiatan.

4. Data dijadikan sebagai bahan evaluasi dalam menanggapi suatu masalah tertentu.

5 dari 5 halaman

Jenis Data

Jenis data adalah jenis yang bisa kamu kenali dari sifatnya dan sumbernya. Dari sifatnya, data terbagi menjadi dua, yaitu data kualitatif dan data kuantitatif. Sementara itu, berdasarkan sumbernya, data juga terbagi menjadi dua, yaitu data primer dan data sekunder.

Jenis Data Berdasarkan Sifatnya

Jenis data berdasarkan sifatnya ini biasanya digunakan dalam suatu penelitian. Jadi, kamu yang aktif di dunia akademik tentu sudah familier dengan jenis data ini. Berikut jenis data berdasarkan sifatnya:

1. Data Kualitatif, yaitu data yang disajikan dalam bentuk verbal (lisan/kata) bukan dalam bentuk angka. Contohnya yaitu wawancara.

2. Data Kuantitatif, yaitu jenis data yang dapat diukur atau dihitung secara langsung, yang berupa informasi atau penjelasan yang dinyatakan dengan bilangan atau berbentuk angka. Contohnya yaitu hasil survey, olahan data statistik.

Jenis Data Berdasarkan Cara Mendapatkannya

Jenis data juga bisa kamu kenali dari sumbernya. Jenis data dari sumbernya dibagu dua juga, menjadi data primer dan data sekunder. Berikut penjelasannya:

1. Data Primer atau data asli, adalah data yang dikumpulkan dan berasal dari sumber asli atau tangan pertama. Data ini harus dicari melalui narasumber atau responden, yaitu orang yang dijadikan obyek penelitian atau orang yang kamu jadikan sebagai sarana mendapatkan informasi ataupun data. Contoh data primer adalah hasil wawancara.

2. Data Sekunder, merupakan data yang mengacu pada informasi yang dikumpulkan dari sumber yang telah diolah. Contoh data sekunder antara lain catatan atau dokumentasi perusahaan; publikasi pemerintah seperti buku, laporan, berita; analisis oleh media, situs web, jurnal, dan lain sebagainya.