Sukses

7 Momen Honeymoon Amanda Khairunnisa dan Tafan Dutton di Bali, Tak Lupa Baca Buku

Mirip Maudy Ayunda, Amanda Khairunnisa dan Tavan Dutton bulan madu di Bali.

Liputan6.com, Jakarta Amanda Khairunnisa adik Maudy Ayunda resmi menikah dengan pria asal Inggris, Tavan Dutton pada Minggu (18/9) lalu. Masih diselimuti kebahagiaan, Amanda Khairunnisa dan Tavan Dutton saat ini tengah honeymoon di Bali.

Lewat unggahan fotonya di Instagram, pemain film Bumi Manusia itu terlihat romantis bareng sang suami. Keduanya terlihat bersantai menikmati terik mentari di tengah resort yang kental akan nuansa kultural. Keduanya sukses mencuri perhatian.

Sama halnya dengan Amanda Khairunnisa, Maudy Ayunda sebelumnya juga menjadikan Pulau Dewata jadi tujuan honeymoon. Kakak adik yang sama-sama hobi baca buku itu juga mengunggah potret buku yang mereka baca saat honeymoon. 

Gaun santai yang dikenakan Amanda Khairunnisa saat bulan madu sukses mencuri perhatian. Begitu pula dengan pakaian santai ala orang Eropa yang dikenakan Tavan Dutton. Keduanya terlihat makin romantis. Berikut Liputan6.com merangkum momen honeymoon mereka melansir dari Instagram @akhairunnisa dan @tavankkd, Rabu (28/9/2022).

2 dari 8 halaman

1. Gaya santai Amanda Khairunnisa saat bulan madu ini sukses mencuri perhatian.

3 dari 8 halaman

2. Tak sedikit yang memuji penampilannya selalu cantik paripurna, bahkan menyebutnya mirip barbie.

4 dari 8 halaman

3. Amanda dan Tavan juga semakin romantis satu sama lain, keduanya berpose santai di bawah teriknya Bali.

5 dari 8 halaman

4. Menyewa sebuah villa bergaya klasik, pasangan publik figur itu cukup menikmati kebersamaan mereka.

6 dari 8 halaman

5. Amanda mengenakan gaun panjang bernuansa hijau yang kontras dengan topi rajutnya.

7 dari 8 halaman

6. Sedangkan Tavan sendiri cukup sederhana mengenakan kaus dengan kacamata hitam andalannya.

8 dari 8 halaman

7. Tavan jarang berada di Indonesia, ia mengaku butuh perjuangan tersendiri untuk berbicara bahasa Indonesia.