Sukses

16 Manfaat Soda Kue dalam Kehidupan Sehari-hari

Soda kue atau baking soda yang biasa digunakan dalam pembuatan kue dan roti ternyata memiliki manfaat lain dalam kehidupan sehari-hari.

Liputan6.com, Jakarta Anda mungkin lebih mengenal soda kue atau baking soda sebagai bahan untuk membuat kue, roti, muffin dan biskuit. Anda juga dapat menyebut soda kue dengan baking soda, natrium bikarbonat dan atau soda bikarbonat.

Soda kue sering digunakan dalam pembuatan berbagai jenis kue karena dapat membuat kue menjadi ringan dan lembut. Soda kue akan bereaksi jika digabung dengan asam, seperti cuka atau jus lemon kemudian membuat adonan mengembang. Manfaat soda kue tidak hanya untuk keperluan memanggang kue, tetapi juga dapat berguna dalam kehidupan sehari-hari Anda.

Manfaat soda kue juga diyakini ada untuk keperluan kesehatan. Dilansir dari MedicalNewsToday, meminum soda kue dalam jumlah sedikit tidak akan berbahaya.

Bagi orang dewasa, hal ini dapat membantu melepaskan gangguan pencernaan. Akan tetapi, meminum soda kue dalam jumlah besar akan berbahaya dan sangat tidak disarankan untuk mengonsumsinya pada jangka waktu yang panjang, ataupun digunakan saat hamil dan pada anak-anak.

Berikut Liputan6.com rangkum dari Healthline tentang manfaat soda kue dalam kehidupan sehari-hari, Selasa (4/10/2022).

2 dari 5 halaman

Manfaat Soda Kue dalam Kehidupan Sehari-hari

1. Obat Kumur

Tidak sedikit orang yang mencoba menggunakan soda kue untuk obat kumur. Beberapa studi ternyata telah mengungkapkan bahwa memang soda kue dapat membantu dalam menyegarkan napas dan mengeluarkan sifat anti bakteri dan anti mikroba. Anda dapat mendapatkan manfaat soda kue ini dengan cara mencampurkan setengah sendok teh atau dua gram soda kue ke dalam setengah gelas yang berisi sekitar 120ml air hangat lalu aduk.

2. Memutihkan Gigi

Jika Anda ingin mencoba memutihkan gigi melalui perawatan rumah, mungkin menggunakan soda kue adalah cara yang bisa Anda coba. Hal ini karena tidak sedikit penelitian yang menyebutkan bahwa pasta gigi yang mengandung soda kue lebih baik dalam memutihkan gigi dan menghempaskan plak daripada pasta gigi tanpa kandungan soda kue. Kemungkinkan alasannya adalah karena baking soda mempunyai sifat abrasif ringan.

3. Deodoran

Manfaat soda kue yang satu ini mungkin masih terbatas pada penelitiannya, tetapi soda kue sering digunakan sebagai deodoran alami yang dapat menghilangkan bau keringat. Anda dapat mencobanya dengan menepuk-nepuk serbuk soda kue ke ketiak Anda atau mencampurkannya dengan minyak kelapa, shea butter atau tepung maizena.

4. Penetral Bau Lemari Pendingin

Soda kue juga ternyata dapat digunakan untuk menghilangkan bau tak sedap pada lemari es atau lemari pendingin Anda. Soda kue dapat menghilangkan partikel bau, tidak hanya menutupi bau tersebut. Anda dapat melakukannya dengan meletakkan secangkir soda kue di bagian belakang lemari pendingin.

3 dari 5 halaman

Manfaat Soda Kue dalam Kehidupan Sehari-hari

5. Penyegar Udara

Daripada Anda membeli pengharum ruangan yang terkadang tidak seusai dan bahkan kurang aman, Anda dapat mencoba memanfaatkan soda kue untuk menggantikannya. Soda kue merupakan pilihan yang aman sebagai penyegar udara karena bebas dari bahan kimia industri dan menetralkan bau. Anda dapat memperoleh manfaat soda kue yang satu ini dengan menggunakan :

- toples kecil

- sepertiga cangkir atau 74 gram soda kue

- 10 sampai 15 tetes minyak esensial

- selembar kain atau kertas

- string atau pita.

Anda dapat memasukkan soda kue dan minyak esensial ke dalam toples. Tutup dengan kain atau kertas, lalu kencangkan dengan tali atau pita dan letakanlah di sudut rumah yang memerlukan, seperti kamar, ruang tamu dsb.

6. Pemutih Baju

Alkali yang ada dalam soda kue dapat berinteraksi dengan asam yang ada di dalam noda ketika dilarutkan dalam air, sehingga dapat membuat cucian Anda menjadi lebih bersih. Anda dapat mencoba manfaat soda kue yang satu ini dengan setengah cangkir atau 110 gram soda kue ke dalam detergen pakaian.

7. Membersihkan Dapur

Anda dapat mencampur soda kue dengan jus lemon atau cuka juga untuk membantu mengendalikan pertumbuhan mikroorganisme, termasuk jamur dan bakteri. Setelah mencampur soda kue dengan perasan lemon, Anda hanya perlu mengoleskannya ke permukaan yang ingin dibersihkan dengan kain atau spons, seperti oven, cangkir kopi, marmer, ubin dapur, microwave dsb.

8. Menghilangkan Bau Karena Sampah

Penelitian menyebutkan bahwa menaburkan soda kue di bagian bawah tempat sampah akan mengurangi bau sampai sebanyak 70 persen.

4 dari 5 halaman

Manfaat Soda Kue dalam Kehidupan Sehari-hari

9. Menghilangkan Noda pada Karpet

Campuran soda kue dan cuka juga dapat Anda gunakan untuk menghilangkan noda membandel pada karpet. Anda dapat melakukannya dengan cara:

- tutup noda karpet dengan soda kue

- masukkan campuran cuka dan air ke dalam botol semprot satu banding satu, lalu semprotkan pada area noda

- tunggulah hingga satu jam atau sampai mengering

- gosok soda kue dengan kuas atau vakum residu

- jika masih ada sisa soda kue, lebih baik Anda membersihkannya dengan handuk basah.

10. Pembersih Kamar Mandi

Manfaat soda kue yang satu ini akan membuat Anda lebih hemat daripada membeli produk komersial pembersih kamar mandi lainnya. Anda dapat membersihkan area kamar mandi, termasuk, ubin, toilet, shower, bathub dan wastafel. Caranya cukup mudah, yaitu dengan mencampurkan soda kue dengan air, lalu gosok permukaan dengan spons atau kain. Setelah 15 hingga 20 menit, Anda dapat membersihkan kembali permukaan dengan kain lembab.

11. Pewangi Sepatu

Jika sepatu Anda bau atau bau apek, Anda dapat menggunakan soda kue untuk menangkal bau busuk tersebut. Caranya sangat mudah, yakni dengan menuang dua sendok makan atau 9 gram soda kue ke dalam dua helai kain tipis. Ikat kain dengan karet atau tali, lalu letakkan di setiap sepatu. Anda bisa mengeluarkannya jika akan menggunakan sepatu tersebut.

12. Pembasmi Gulma

Anda dapat memilih soda kue sebagai alternatif pembasmi gulam yang murah dan lebih aman. Soda kue yang kaya akan natrium dapat menciptkan lingkungan yang tidak diinginkan oleh gulma. Anda bisa mendapatkan manfaat soda kue yang satu ini dengan menaburkan beberapa genggam soda kue ke atas gulma, seperti di celah-celah trotoar atau jalan masuk. Akan tetapi, tidak disarankan bagi Anda untuk menaburkannya pada kebun atau bunga Anda karena dapat berbahaya bagi tanaman lainnya.

5 dari 5 halaman

Manfaat Soda Kue dalam Kehidupan Sehari-hari

13. Alat Pemadam Api

Tahukah Anda jika beberapa alat pemadam api mengandung soda kue? Ya, tepat sekali, beberapa alat pemadam api diketahui mengandung soda kue dan dikenal dengan alat pemadam api kimia kering. Soda kue mampu bereaksi dengan panas untuk menghasilkan karbon dioksida yang membekap api. Oleh karena itu, Anda dapat mencoba menggunakan soda kue untuk memadamkan api minyak kecil. Ini tidak berlaku jika kebakarannya sebesar kebakaran rumah karena akan terlalu banyak oksigen yang bisa mengalahkan soda kue.

14. Mengatasi Panci yang Hangus

Anda tidak perlu bersedih jika panci Anda hangus setelah atau saat digunakan karena salah satu manfaat soda kue juga dapat membersihkan panci yang hangus. Anda hanya perlu menaburkan soda kue dalam takaran yang banyak ke bagian bawah panci yang hangus dan tambahkan air secukupnya. Didihkan campuran tersebut, jika noda masih ada, Anda dapat menggosoknya sedikit dengan sabut pencuci piring.

15. Pemoles Silverware

Anda dapat memoles perak Anda dengan menggunakan soda kue. Caranya pun cukup mudah, seperti berikut:

- siapkan loyang alumunium atau yang sudah dilapisi alumunium foil

- 1 cangkir atau sekitar 240 ml air mendidih

- 1 sendok makan atau 14 gram soda kue

- dan setengah cangkir atau sekitar 120 ml cuka putih.

Anda dapat mencampur ketiga bahan tersebut lalu mamsukannya ke dalam loyang alumunium. Setelah itu, Anda dapat merendam peralatan perak Anda dalam larutan tersebut. Perak akan bereaksi dengan panci alumunium dan soda kue, lalu memindahkan noda tersebut ke panci alumunium sehingga menghasilkan residu berwarna kuning pucat.

16. Menghilangkan Pestisida yang Menempel pada Buah dan Sayur

Terdapat penelitian yang menyebutkan bahwa mencuci biah dan sayur dengan soda kue merupakan cara efektif menghilangkan pestisida pada buah dan sayur. Bahkan sebuah studi menyatakan bahwa menrendam apel pada larutan soda kue selama 12 hingga 15 menit dapat menghilangkan hampir semua pestisida. Akan tetapi, larutan ini tidak dapat menghilangkan pestisida yang sudah menembus kulit.

Nah, demikian manfaat dari soda kue dalam kehidupan sehari-hari. Penting bagi Anda jika digunakan untuk kepentingan tubuh Anda agar tidak berlebihan. Lebih baik lagi jika Anda berpikir dua kali sebelum menggunakan soda kue untuk berkumur, yang mana merupakan bahan yang sama yang dapat digunakan untuk memberishkan kamar mandi.

 

Reporter magang  Friska Nur Cahyani