Sukses

Pilih Bangun Rumah di Tengah Area Kuburan, Alasan Wanita Ini Tak Terduga

Wanita ini bangun tempat tinggalnya di tengah kuburan, dan merupakan satu-satunya rumah di sana.

Liputan6.com, Jakarta Kuburan menjadi salah satu tempat yang ditakuti oleh banyak orang, apalagi saat malam hari. Meski hanya sekadar lewat, tak sedikit yang akan merasakan hawa dingin hingga membuat bulu kuduk berdiri. Namun, tidak dengan orang-orang yang memiliki rumah di sekitar pemakaman.

Ada sebuah keluarga yang memilih untuk tinggal di dalam area pemakaman. Seorang wanita yang dikenal dengan nama Bu Ayu ini disebutkan telah membangun sebuah rumah di area kuburan di Cirebon, Jawa Barat. Jarak antara rumah dan kuburan pun bisa dibilang sangat dekat.

Begitu keluar dari rumah, dia akan disambut dengan ratusan kuburan di dekatnya. Yang lebih menyeramkan lagi, saat Bu Ayu membeberkan alasan dirinya dan keluarganya membangun rumah di area pemakaman lewat video di kanal YouTube Dedenny.

Mengutip dari Dream, dalam video tersebut, pemilik kanal berkunjung ke rumah Bu Ayu pada malam hari. Berikut ini Liputan6.com telah merangkum dari berbagai sumber, Senin (10/10/2022).

2 dari 4 halaman

Satu-satunya rumah yang dihuni manusia

Kehadiran Dendenny disambut oleh Bu Ayu yang sedang duduk santai di ayunan. Menurut Bu Ayu, rumahnya merupakan satu-satunya tempat tinggal yang dihuni manusia di kawasan pemakaman Cirebon. Selain itu, Bu Ayu juga mengatakan bahwa dia bersama suami dan anak-anaknya telah tinggal di rumah itu selama lima tahun.

Bu Ayu mengatakan, awalnya tinggal di rumah yang berada di dalam area pemakaman memang menakutkan. Selanjutnya, di belakang rumahnya terdapat sungai dan pohon besar yang konon merupakan desa makhluk halus.

 

3 dari 4 halaman

Dengar suara tangis dari kuburan

Menurutnya, meski tinggal bersebelahan dengan kuburan, keluarga Bu Ayu tidak pernah diganggu makhluk halus. Ia hanya merasakan suasana seram pada malam hari atau saat hujan. Namun, bukan berarti tidak ada campur tangan dalam bentuk lain.

Bu Ayu pernah mendengar suara tangisan dari kuburan orang yang baru saja dikuburkan. Namun, Bu Ayu mengabaikan gangguan tersebut karena menurutnya setiap orang yang meninggal memiliki faktor kematian yang berbeda.

"Banyak yang mati tapi tidak tahu kenapa," kata Bu Ayu dalam video di kanal YouTube Dendenny, dikutip Liputan6.com pada Senin (10/10) dari Dream.

4 dari 4 halaman

Alasan tinggal di area pemakaman

Namun, yang lebih mengejutkan lagi adalah alasan Bu Ayu dan keluarganya memilih tinggal di area pemakaman. Katanya, mereka ingin merasakan bagaimana rasanya hidup dengan tetangga yang sudah meninggal.

Bu Ayu berpikir bahwa hidup bersebelahan dengan orang mati lebih damai dan tentram daripada hidup bersebelahan dengan manusia.

"Ya pingin aja sih. Kan kalau di kampung biasanya tetangganya orang hidup. Kalau di sini kan enggak, tetangganya orang mati, orang meninggal. Mendingan berteman dengan makhluk yang gak kasat mata tapi nyaman, daripada dengan manusia yang suka usil," jelas Bu Ayu sambil tertawa.

Kawasan pemakaman tempat tinggal keluarga Bu Ayu sangat terkenal di Cirebon. Hal ini dikarenakan banyak keluarga selebriti dan pejabat publik yang meninggal dikuburkan di area tersebut.