Liputan6.com, Jakarta Prilly Latuconsina telah memasuki usia baru. Pasalnya, pada Sabtu (15/10/2022) dirinya diketahui genap berusia 26 tahun.
Namun, momen ulang tahun Prilly Latuconsina kali ini tak bisa dirayakan dengan meriah. Pasalnya, pemain 12 Cerita Glen Anggara diketahui tengah sakit jelang ulang tahunnya.
Baca Juga
Dalam akun Instagram pribadinya, Prilly mengungkapkan jika 2 hari sebelum ulang tahun, ia diketahui mengidap infeksi usus. Hal ini pula yang membuatnya harus menjalani perawatan sehingga sempat menangis.
Advertisement
Namun rupanya, para sahabat serta orang tua Prilly tetap memberikan kejutan ulang tahun untuknya. Wanita yang kini tengah berkarier sebagai dosen praktisi ini bahkan mengaku begitu bahagia mendapatkan kejutan hingga dibuat tertawa oleh para sahabat.
"Dari kemarin gak berhenti nangis karena h-2 sebelum ulang tahun malah infeksi usus, gak kebayang ulang tahun malah sakit. Tapi ternyata mereka dateng ngasih surprise dan bikin ketawa sampe lupa kalo lagi sakit. Terima kasih ya semuaaanyaaaa! " tulisnya.
Dirangkum Liputan6.com dari akun Instagram @prillylatuconsina96, berikut ini beberapa momen kejutan ulang tahun Prilly Latuconsina yang ke-26 yang penuh kehangatan, Senin (17/10/2022).
1. Ini dia kejutan yang diberikan oleh para sahabat Prilly Latuconsina.
Advertisement
2. Dirinya pun bersyukur meski tengah sakit namun para sahabat tetap memberikan kebahagiaan di hari ulang tahunnya.
3. Prilly juga mengungkapkan, jika kejutan yang diberikan memberikan kebahagiaan hingga melupakan rasa sakit yang dialami.
Advertisement
4. Kebahagiaan juga begitu terlihat di wajah Prilly saat bersama teman-temannya.
5. Tampil dengan simpel dress hitam, Prilly juga terlihat bak seorang puteri dengan mahkota cantik di hari ulang tahunnya.
Advertisement
6. Dirinya juga menerima begitu banyak cinta dari keluarga, teman hingga fans pada hari ulang tahun.
7. Bahkan, dalam unggahan di akun Instagram terlihat pula puluhan buket bunga yang menghiasi rumah Prilly.
Advertisement