Liputan6.com, Jakarta Warga ibu kota yang akrab dengan hiruk pikuk kota tentu memerlukan refreshing untuk menghilangkan stres dan rasa jenuh dari kegiatan sehari-hari. Tidak perlu mengeluarkan budget yang banyak, mengunjungi tempat wisata murah di Jakarta dapat menjadi pilihan refreshing yang ramah di kantong.Â
Baca Juga
Advertisement
Selain ibukota negara, Jakarta merupakan sebuah kota dengan ada banyak tempat wisata murah. Tempat wisata murah di Jakarta mulai dari museum, taman kota, sampai taman bermain. Harga tiket masuknya bervariasi mulai dari lima ribu rupiah hingga tiga puluh ribu rupiah.
Selain murah tempat wisata murah di Jakarta juga memiliki sudut-sudut yang menarik di abadikan dan diunggah di akun instagram anda. Berikut beberapa tempat wisata murah di Jakarta yang sudah dikumpulkan Liputan6.com dari berbagai sumber, Senin (24/10/2022).
Tempat Wisata Murah di Jakarta
1. Monas
Monas atau Monumen Nasional merupakan landmark yang tidak hanya memiliki nilai sejarah, tapi juga ikon yang sangat melekat dengan kota Jakarta. Ketika menyebut tempat wisata murah di Jakarta, Monas menjadi salah satu tempat yang tidak bisa dilewatkan.
Monas dibangun atas perintah presiden Soekarno sebagai bentuk peringatan untuk mengenang perjuangan rakyat Indonesia merebut kemerdekaan. Bagian paling atas dari monas berbentuk lidah api yang dilapisi lembaran emas sebagai gambaran semangat perjuangan yang menyala-nyala.
Monas dibuka untuk umum setiap hari mulai dari jam 08.00 sampai 22.00 dengan tiket 15.000 rupiah. Pengunjung dapat naik kebagian atas monas dan melihat pemandangan kota jakarta dari ketinggian. Di bagian bawah bagunan terdapat museum yang menyimpan bukti sejarah perjuangan memperebutkan kemerdekaan.
2. Museum Nasional
Museum Nasional atau dikenal juga dengan Museum Gajah merupakan salah satu tempat wisata murah di Jakarta. Untuk dapat masuk ke dalam museum ini pengunjung hanya dikenakan biasa 15.00 rupiah.Â
Museum Nasional merupakan museum tertua dan terbesar yang ada di Asia Tenggara. Museum ini menyimpan benda-benda peninggalan masa kerajaan dari penjuru nusantara, seperti arca, prasasti, relik kuno, dan benda-benda kuno lainnya. Berfoto dengan latar belakang koleksi arca yang ada di Museum Nasional menjadi hal yang kerap dilakukan para pengunjung museum.
3. Masjid Istiqlal
Masjid Istiqlal merupakan benguan bersejarah yang pembangunannya diprakarsai oleh presiden pertama Indonesia. Nama Istiqlal jika diartikan secara harfiah ke dalam bahasa Indonesia artinya ‘Merdeka’.Â
Pembangunan masjid ini memang bertujuan sebagai ungkapan dan wujud dari rasa syukur bangsa Indonesia yang mayoritas beragama Islam, atas berkat dan rahmat Allah SWT yang telah menganugerahkan nikmat kemerdekaan, terbebas dari cengkraman penjajah.
Pengunjung perlu mengeluarkan uang untuk dapat memasuki area Masjid Istiqlal. Namun, apabila membawa kendaraan pribadi pengunjung akan dikenakan biaya parkir. Masjid Istiqlal juga dapat dikunjungi oleh pengunjung non muslim juga, tapi terbatas tidak pada area yang digunakan untuk beribadah.
4. Gereja Katedral
Gereja Katedral Jakarta bernama resmi Gereja Santa Maria Diangkat Ke Surga. Gereja ini dibangun pada masa kolonial belanda sebagai tempat peribadatan umat Katolik yang satu itu mayoritas merupakan orang Eropa. Gereja Katedral Jakarta dibangun dengan gaya neo gotik. Pengunjung tidak dipungut biaya untuk dapat melihat keindahan arsitektur salah satu gereja tertua di indonesia ini.
Advertisement
Tempat Wisata Murah di Jakarta
5. Kota Tua
Kawasan kota tua atau Oud Batavia merupakan kawasan permukiman bagi orang-orang Eropa pada masa zaman Kolonial Belanda. Bangunan di kawasan ini dipertahankan sebagaimana bentuknya pada zaman dulu.Â
Anda tidak perlu mengeluarkan biaya untuk melihat-lihat kawasan kota tua. Sudut kawasan kota tua juga cukup menarik untuk diabadikan menjadi unggahan di akun instagram.
6. Museum Fatahilah
Museum Fatahillah atau dikenal juga dengan Museum Sejarah Jakarta menupakan salah satu museum yang berada di kawasan kota tua. Pengunjung akan dikenakan biaya sebesar 5.000 rupiah untuk dapat masuk ke dalam museum.
Museum Fatahilah memamerkan barang-barang peninggalan Belanda dan cerita sejarah Kota Batavia hingga menjadi Kota Jakarta seperti sekarang.
7. Museum Wayang
Museum wayang juga merupakan museum yang berada di kawasan kota tua. Museum Wayang memamerkan koleksi wayang berbagai macam jenis wayang dan dari berbagai penjuru nusantara. Pengunjung akan dikenakan biaya sebesar 5.000 rupiah untuk dapat masuk ke dalam museum.
8. Museum Seni Rupa dan Keramik
Museum Seni Rupa dan Keramik juga terdapat dalam kawasan kota tua. Museum ini memiliki 500-an karya seni rupa terdiri dari berbagai bahan dan teknik yang berbeda seperti patung, totem kayu, grafis, sketsa, dan batik lukis. Selain itu ada juga koleksi keramik dari keramik lokal dan keramik asing. Tarif yang dikenakan untuk masuk ke dalam museum ini adalah 5.000 rupiah.
9. Museum Bank Mandiri
Masih di dekat kawasan kota tua, terdapat museum Bank Mandiri yang menempati gedung Nederlandsche Handel-Maatschappij, perusahaan perbankan milik Hindia Belanda. Koleksi museum terdiri dari berbagai macam koleksi yang berkaitan dengan aktivitas perbankan zaman dahulu dan perkembangannya. Tiket masuk museum ini 5.000 rupiah.
Tempat Wisata Murah di Jakarta
10. Museum Bank Indonesia
Di sebelah Museum Bank Mandiri terdapat Museum Bank Indonesia. Museum ini berisi koleksi uang yang pernah ada digunakan sebagai alat tukar yang sah di Indonesia. Tiket masuk museum ini 5.000 rupiah.
11. Taman Mini indonesia Indah
man Mini Indonesia Indah (TMII) merupakan suatu kawasan taman wisata bertema budaya Indonesia di Jakarta Timur. Di sini pengunjung dapat melihat berbagi miniatur budaya dari penjuru negeri Indonesia untuk dapat masuk ke TMII, pengunjung dikenakan biaya sebesar 25.000-30.000 ribu rupiah.
12. Kebun Binatang Ragunan
Kebun binatang umumnya menjadi tempat wisata murah di Jakarta yang menarik bagi anak-anak. Meskipun sudah bukan anak-anak lagi kebun binatang ragunan masih menjadi tempat yang menyenangkan untuk berwisata. Tiket masuk kebun binatang Ragunan sebesar 4.000 rupiah.
Advertisement