Liputan6.com, Jakarta PT. Central Mega Kencana merupakan perusahaan multinasional bergerak di bidang ritel perhiasan yang tersebar di Indonesia, antara lain di Jakarta, Bandung, Surabaya, Semarang, Yogyakarta, Pekanbaru, Medan, Makassar, Balikpapan dan Manado.
PT. Central Mega Kencana menaungi 4 Brand terkemuka dalam retail perhiasan yang tersebar di Mall-Mall besar di Indonesia yaitu Frank & Co, Mondial, Miss Mondial dan The Palace.
Advertisement
PT Central Mega Kencana merupakan perusahan ritel perhiasan mewah terbesar di Asia Tenggara, yang sudah memiliki pengalaman di industri ini selama 50 tahun. Dilansir dari profil LinkedIn Perusahaan, PT Central Mega Kencana memiliki sejarah yang dimulai sejak tahun 1970-an.
PT Central Mega Kencana mengawali langkahnya dengan memasarkan perhiasan yang bertakhtakan berlian. Sekarang, PT Central Mega Kencana memiliki lebih banyak koleksi perhiasan dari berbagai jenis batu mulia.
Untuk lebih memahami PT Central Mega Kencana, berikut adalah profil lengkapnya seperti yang telah dirangkum Liputan6.com dari berbagai sumber, Rabu (21/12/2022).
Sejarah PT Central Mega Kencana
Seperti yang sedikit dibahas sebelumnya, PT Central Mega Kencana memiliki sejarah yang panjang di industri perhiasan mewah yang dimulai sejak tahun 1970-an. Dari apa yang bis ditelusuri Liputan6.com, ini dimulai ketika PT Central Mega Kencana membuka toko perhiasan pertamanya dengan nama brand Mondial Jeweler pada 1979 di Singapura.
Kemudian pada 1996, PT Central Mega Kencana membuka toko pertama dengan nama brand Frank & Co di Mall Pondok Indah 1. Pada 2001, PT Central Mega Kencana membuak toko di Istana Plaza Bandung. Toko ini dibuka dengan nama brand The Palace National Jeweler.
Sejak saat itu, PT Central Mega Kencana terus membuka cabang toko perhiasan mewahnya di berbagai mall di sejumlah kota besar di Indonesia. Hingga pada 2017, PT Central Mega Kencana bekerja sama dengan tiga perancang perhiasan ternaman dari Indonesia, yakni Tex Saverio, Sebastian Hunawan, dan Anne Avantie.
Pada 2018, PT Central Mega Kencana menjalin kerja sama dengan De Beers Forevermark. Di tahun yang sama, PT Central Mega Kencana menerima penghargaan JNA Awards sebagai Retailer of the Year. Setahun kemudian, PT Central Mega Kencana meluncurkan program CMK Club.
CMK Club adalah program loyalitas yang menaungi ritel perhiasan terbesar di Asia Tenggara. CMK Club memberikan program perolehan poin tanpa kerumitan, dan juga berbagai hadiah serta promosi melalui aplikasi seluler.
Sekarang PT Central Mega Kencana telah memiliki lebih dari 1.200 perajin perhiasan yang terampil di CMK Studio. Selain itu, perusahaan ini juga telah mempekerjakan lebih dari 2.500 karyawan di seluruh Indonesia.
Advertisement
Ekosistem PT Central Mega Kencana
Untuk menunjang hasil perhiasan mewah dengan kualitas terbaik, PT Central Mega Kencana didukung oleh tiga pilah penting, yakni studio, laboratorium, dan toko.
CMK Studio
CMK Studio merupakan salah satu pilar pendukung utama ekosistem PT Central Mega Kencana. CMK Studio merupakan rumah bagi lebih dari 1.200 pengrajin perhiasan dan ahli permata. Dari sinilah kemewahan dan keindahan perhiasaan tercipta.
CMK Lab
CMK Lab merupakan fasilitas yang dimiliki PT Central Mega Kencana untuk memastikan bahwa setiap batu mulia yang digunakan adalah kualitas terbaik. Semua peralatan di Lab CMK digunakan untuk melakukan fungsi pengecekan ulang kualitas berlian dan mendeteksi bahwa semua berlian yang digunakan adalah berlian alami.
Toko
Toko merupakan hal penting untuk dapat menunjukkan karya PT Central Mega Kencana kepada khalayak. PT Central Mega Kencana telah membuka ratusan toko yang semuanya dibuka di pusat perbelanjaan populer dan bergengsi di seluruh Indonesia.
Nilai dan Komitmen PT Central Mega Kencana
Dalam menjalankan bisnisnya, PT Central Mega Kencana menganut nilai-nilai dan berkomitmen penuh untuk menjalankan berdasarkan nilai tersebut. Adapun nilai yang dianut oleh PT Central Mega Kencana adalah integritas, inovasi, pelayanan, komitmen organisasi, dan sikap totalitas.
Komitmen Membayar Pajak
Melaksanakan pengelolaan yang bertanggung jawab dan sesuai dengan prinsip demokrasi, PT Central Mega Kencana memenuhi kewajibannya dalam membayar pajak. PT Central Mega Kencana merupakan importir berlian terbesar di Indonesia dengan kontribusi sebesar 90% dari total impor yang dilaporkan BPS atau senilai 46,94 juta dolar Amerika Serikat. Pasokan berlian lokal yang terbatas mengharuskan CMK untuk mengimpor bahan baku berupa berlian atau batu mulia dari sumber terbaik dan bertanggung jawab di seluruh dunia. Proses impor dilakukan secara bertanggung jawab.
Komitmen Mencegah Pencucian Uang
Mengenal pelanggan adalah prioritas utama untuk semua merek di bawah PT Central Mega Kencana. Sesuai dengan ketentuan pemerintah Republik Indonesia dalam Pasal 39 Undang-Undang Nomor 8 Tahun 2010 tentang Pencegahan dan Pemberantasan Tindak Pidana Pencucian Uang, PT Central Mega Kencana juga memiliki kewajiban untuk mencegah tindak pidana pencucian uang dengan melakukan KYC (Know Your Customer).
Komitmen untuk Mendapatkan Berlian Alami yang Etis dan Sah
PT Central Mega Kencana bekerja sama dengan 3 tambang berlian terbesar dan paling bertanggung jawab di dunia. Hal itu dilakukan untuk memastikan bahwa berlian yang digunakan dalam setiap perhiasan adalah berlian alami yang berasal dari tambang yang bertanggung jawab atas kesejahteraan pekerjanya dan lingkungan.
Komitmen ini dibuktikan dengan pengecekan ulang setiap berlian yang diterima sebelum digunakan dalam proses produksi di CMK Lab yang berlokasi di CMK Studio, dilengkapi dengan peralatan teknologi terkini yang merupakan salah satu investasi terbesar CMK.
Advertisement
Brand di Bawah PT Central Mega Kencana
Sekarang, sudah ada delapan brand yang bernaung di bawah PT Central Mega Kencana, yakni MONDIAL, Frank & Co, The Palace, Lakuemas, Hala Gold, Sandra Dewi gold, dan ILYGOLD.
MONDIAL
MONDIAL adalah merek perhiasan mewah yang berfokus pada nilai-nilai warisan dan keahlian, desain yang unik dan berani, serta bahan berkualitas terbaik, melalui ciri khasnya sendiri, yakni berlian yang sangat baik, mewah, dan batu permata berwarna mewah.
Frank & Co
Frank & co merupakan brand di bawah naungan PT Central Mega Kencana yang telah memiliki pengalaman lebih dari 20 tahun, dan telah berkomitmen untuk mengutamakan kualitas terbaik bagi pelanggannya, dengan desain klasik abadi, melalui kelangkaan berlian F VVS.
The Palace
Sebagai National Jewellers, The Palace Jeweller dipengaruhi oleh nuansa modern dan tradisional. Menjadi one-stop-solution untuk belanja perhiasan, The Palace Jeweller hadir dengan harapan membuat perhiasan berkualitas tinggi dapat diakses oleh semua lapisan pelanggan.
Lakuemas
Lakuemas adalah layanan beli jual emas pertama di Indonesia yang dapat diakses dari website, dan aplikasi mobile serta didukung cabang-cabang di mal besar Indonesia, di mana nasabah dapat melakukan pembelian, penyimpanan, penjualan dan penarikan emas tanpa adanya biaya penyimpanan dan mendapatkan keuntungan tambahan.
Lakuemas mendukung pertumbuhan ekonomi kreatif di bidang industri emas dan perhiasan dengan mengembangkan UKM berpotensi dan membantu mengelola tabungan emas nasabah agar dapat memberikan hasil yang kompetitif.
Hala Gold
Hala Gold merupakan penyedia perhiasan emas pertama di Indonesia, yang menjaga amanah untuk menyediakan perhiasan emas dengan kadar yang pas yakni 18K atau 75,5 persen, yang telah bersertifikasi SNI.
Sandra Dewi Gold
Sandra Dewi Gold merupakan brand perhiasaan emas yang dibuat berdasarkan percikan inspirasi oleh Sandra Dewi. Perhiasaan dari bran Sandra Dewi Gold dirancang untuk mempercantik penggunanya dalam menghabiskan momen dengan tulus.
ILYGOLD
ILYGOLD merupakan pabrik perhiasan emas di Indonesia dengan sertifikasi internasional kadar emas pas dari Kementerian Perindustrian, SKK Jewels kembali. Dalam menghasilkan perhiasan emas terbaik, ILYGOLD bekerja sama dengan artis ternama Indonesia, Prilly Latuconsina.
Keseluruhan koleksi ILY Gold sesuai dengan karakter Prilly Latuconsina yang dituangkan dalam desain produk perhiasan. Pribadi yang bersemangat dan ambisius menjadi inspirasi pembuatan perhiasan ILY Gold. Keseluruhan koleksi ini akan dibuat dengan detail finishing terbaik dan craftmanship setara dengan pembuatan perhiasan berlian.