Liputan6.com, Jakarta Ridwan Kamil kerap membagikan cerita baik tentang kondisi terbaru makam sang putra, Emmeril Kahn Mumtadz atau Eril. Gubernur Jawa Barat itu pernah mengungkap bahwa ada seekor kucing yang selalu muncul ketika dirinya dan keluarga mengunjungi makam Eril.
Kini yang terbaru, Ridwan Kamil membagikan cerita bahwa di sekitar makam Eril muncul mata air. Lewat video singkat di laman Instagram pribadinya, orang nomor satu di Jawa Barat itu membagikan penampakan mata air di dekat makam putranya. Ia pun merasa terharu dan tak lupa mengucapkan syukur kepada Sang Khalik.
Baca Juga
Dalam keterangan video, pria kelahiran Bandung itu mengungkapkan bahwa nantinya mata air tersebut akan dimanfaatkan untuk kepentingan masyarakat sekitar, baik irigasi maupun air minum warga. Ridwan Kamil juga mengartikannya sebagai sebuah keberkahan dan buah cerita-cerita baik dari Eril semasa hidup.
Advertisement
Tengah ramai disorot, berikut ini 6 potret kemunculan mata air di dekat makam Eril putra Ridwan Kamil, dirangkum Liputan6.com dari Instagram @ridwankamil, Minggu (8/1/2023).
1. Inilah kondisi terkini makam Eril putra Ridwan kamil yang tampak begitu indah di salah satu sudutnya.
Advertisement
2. Ridwan Kamil menceritakan bahwa kini muncul mata air di dekat makam mendiang putra sulungnya tersebut.
3. Kemunculan mata air ini pun disambut oleh Ridwan Kamil dengan penuh sukacita. Ia pun tak lupa untuk mengucap rasa syukur kepada Sang Pencipta.
Advertisement
4. Dengan ditemukannya mata air tersebut, warganet ramai menyorot kebaikan Eril semasa hidup. Kini, pusaranya juga tak henti didatangi oleh para peziarah.
5. Gubernur Jawa Barat itu juga mengungkapkan bahwa nantinya mata air tersebut akan dimanfaatkan untuk kepentingan masyarakat sekitar.
Advertisement