Sukses

PT Cemindo Gemilang Tbk, Produsen Semen Merah Putih Berkualitas Premium

PT Cemindo Gemilang Tbk merupakan produsen semen berkualitas premium dengan merek dagang Semen Merah Putih.

Liputan6.com, Jakarta PT Cemindo Gemilang Tbk merupakan produsen semen berkualitas premium dengan merek dagang Semen Merah Putih. Sejak awal berdiri, perusahaan berkomitmen menjaga konsistensi kualitasnya melalui penyediaan bahan baku semen terbaik dan pembangunan pabrik-pabrik berteknologi mutakhir yang dioperasikan oleh tenaga kerja yang profesional.

Saat ini PT Cemindo Gemilang mengoperasikan enam pabrik di Indonesia yang tersebar di wilayah Banten, Jawa Timur, Kalimantan Barat, Sumatera Utara, dan Bengkulu. Dalam waktu lima tahun, perusahaan ini berhasil mendistribusikan produk semen buatannya ke 17 provinsi di Indonesia dengan jaringan distribusi dan pemasaran di pulau Sumatera, Kalimantan, Jawa, Bali, dan Nusa Tenggara. 

Komitmen PT Cemindo Gemilang mendapatkan apresiasi masyarakat Indonesia, terbukti dengan Semen Merah Putih mendapatkan penghargaan Home Preferred Brand kategori Best Portland Cement, pilihan pembaca Media Bintang Group Indonesia selama dua tahun berturut-turut di tahun 2015 hingga 2016. Berikut ulasan Liputan6.com tentang kegiatan bisnis PT Cemindo Gemilang yang dilansir dari laman resmi perusahaan, Senin (9/1/2022).

2 dari 5 halaman

Perjalanan PT Cemindo Gemilang

PT Cemindo Gemilang Tbk adalah produsen semen yang memulai usahanya pada 2011. Meski tergolong baru, produk semen buatannya, Semen Merah Putih dan Chinfon Cement diakui memiliki kualitas yang tidak kalah dengan produk semen dari perusahaan lain.

Semen Merah Putih merupakan merek semen yang dipasarkan di Indonesia yang resmi diluncurkan pada 2012. Sedangkan, Chinfon Cement merupakan merek dagang yang dipasarkan di Vietnam melalui anak perusahaan Chinfon Cement Corporation. Chinfon Cement Corporation mulanya adalah produsen semen asal Vietnam yang dikuisisi pada 2012.

Selain memproduksi semen PT Cemindo Gemilang Tbk melalui anak perusahaan, PT Motive Mulia, juga memproduksi produk beton. PT Motive Mulia pertama kali meluncurkan produk Beton Merah Putih pada 2013. Produk yang dihasilkan, diantara beton siap pakai, beton pracetak, dan VAS.

PT Cemindo Gemilang mengoperasikan pabrik semen terintegrasi yang didukung oleh fasilitas pelabuhan laut dalam di Bayah, Banten. Perusahaan juga memiliki pabrik grinding modern yang berlokasi di pulau Jawa, Sumatera, dan Kalimantan. Sebagai fasilitas pendukung, perusahaan juga mengoperasikan terminal semen berfasilitas lengkap yang mampu menjangkau semua pasar.

Seiring dengan kesuksesannya di Indonesia, bisnis yang dijalankan di Vietnam juga terus berkembang secara signifikan. Chinfon Cement Corporation sebagai anak perusahaan berhasil memperlihatkan pertumbuhan signifikan melalui keberhasilannya menembus pasar Vietnam Utara, Vietnam Pusat, dan Vietnam Selatan. Semua itu berkat lokasinya yang strategis dan fasilitas pelabuhan pada pabrik semen terpadu di Hai Phong dan pabrik penggilingan di Ho Chi Minh City.

3 dari 5 halaman

Perjalanan PT Cemindo Gemilang

Setiap tahunnya PT Cemindo Gemilang Tbk dan Chinfon Cement Corporation memproduksi sebesar 9,5 juta ton klinker dan 13,9 juta ton semen, secara keseluruhan. Perusahaan berencana untuk meningkatkan jaringan distribusi agar dapat menjangkau wilayah-wilayah yang lebih luas di Indonesia, Vietnam, dan negara lainnya.

PT Cemindo Gemilang mempekerjakan 3.600 tenaga kerja unggul yang diharapkan dapat mendukung komitmen perusahaan menghasilkan produk yang berkualitas tinggi. Komitmen ini terbukti dengan berbagai penghargaan yang diperoleh produk semen buatan PT Cemindo Gemilang dan Chinfon Cement Corporation  di Indonesia maupun Vietnam. 

Merek Semen Merah Putih berhasil meraih penghargaan sebagai “The Home Preferred Brand Award” pada kategori Semen Portland terbaik, sekaligus sebagai pilihan pembaca Media Bintang Group Indonesia selama dua tahun berturut-turut pada 2015 dan 2016.

Chinfon Cement Corporation berhasil meraih berbagai penghargaan seperti Golden Dragon Award selama dua puluh kali berturut-turut (2001–2021, Golden Dragon Award tidak diselenggarakan pada tahun 2020 karena pandemi COVID-19), Green Brand Award, dan Green Tech Award sebagai penghargaan atas komitmen perusahaan dalam menerapkan pembangunan berkelanjutan.

4 dari 5 halaman

Produk PT Cemindo Gemilang

Semen

Semen PT Cemindo Gemilang dikenal memiliki kualitas premium dengan kekuatan dan daya tahan tinggi. Produk semen dibuat untuk memenuhi kebutuhan pelanggan dengan standar nasional serta internasional. Standar dipakai sebagai jaminan bahwa produk PT Cemindo Gemilang mampu bersaing ranah internasional. Selain Indonesia dan Vietnam, perusahaan juga mengekspor semen ke Australia, Filipina, Tahiti, Bangladesh, Sri Lanka, Tiongkok, dan Madagaskar.

Klingker

PT Cemindo Gemilang juga memproduksi klinker premium dan berkualitas tinggi. Klinker yang dibuat telah terstandarisasi di Indonesia dan Vietnam, yaitu dengan standar Vietnam TCVN 7024:2013 dan standar Indonesia SNI 15-6514-2001. Selain itu, klinker buatan PT Cemindo Gemilang juga telah memenuhi standar internasional seperti ASTM C150, BS-EN 197-1, GB175. Produk klinker juga di ekspor ke Australia, Filipina, Tahiti, Bangladesh, Sri Lanka, Tiongkok, dan Madagaskar.

Beton Siap Pakai 

Beton siap pakai buatan anak perusahaan PT Cemindo Gemilang, PT Motive Mulia, dirancang untuk memenuhi berbagai kebutuhan pelanggan. Produk ini tersedia dalam beberapa tingkat kualitas untuk digunakan pada industri, komersial, dan konstruksi infrastruktur, seperti gedung bertingkat, beton tugas berat, perumahan, jalan, dan masih banyak lagi.

Batching plant untuk Beton Merah Putih telah beroperasi di lebih dari 15 lokasi dengan kapasitas produksi 60 meter kubik hingga 120 meter kubik per jam. Kegiatan produksi juga didukung oleh lebih dari 170 truk untuk mengantarkan produk ke konsumen.

Beton Pracetak

PT Motive Mulia memiliki pabrik seluas lima hektar di Bojonegara, Banten, yang juga memproduksi berbagai macam jenis, bentuk, dan ukuran Beton Pracetak untuk berbagai kebutuhan pelanggan. Pabrik ini dilengkapi dengan mesin pracetak modern dari Jerman, yaitu Avermann dengan total kapasitas produksi tahunan sebesar 150.000 meter persegi.

5 dari 5 halaman

Produk PT Cemindo Gemilang

Agregat

Agregat adalah produk bahan bangunan yang paling banyak digunakan. Agregat umumnya terdiri dari batu pecah, batu, kerikil, dan pasir. Agregat dapat diaplikasikan pada konstruksi jalan, lapisan rel, pembuatan beton pracetak, produk beton siap pakai, dan aspal. Agregat diproses menjadi produk akhir dengan menghancurkan, membentuk, menyaring, dan mencuci jika diperlukan.

Vipers

Vipers merupakan sebuah beton yang siap kering dalam satu malam. PT Motive Mulia membuat produk ini untuk pembangunan jalan atau pekerjaan jalan. Berbeda dengan pekerjaan jalan konvensional yang bisa memakan waktu beberapa hari untuk diselesaikan, Vipers hanya membutuhkan 6 jam untuk dipasang di malam hari. Sangat cocok digunakan di Indonesia untuk menghindari kemacetan saat pengerjaan jalan. Vipers dikembangkan sesuai dengan standar Beton Siap Pakai ASTM C94 serta standar beton terstruktur ACI 318 dan SNI 2487:2013.

Logistik

Sebagai produsen semen dan produk turunannya, PT Cemindo Gemilang memerlukan distributor yang mampu mengantarkan produknya ke pelanggan dengan menjaga kualitas produk yang diantarkan. Untuk itu PT Cemindo Gemilang mendirikan divisi logistik yang bertugas mengirim produk buatan perusahaan ke berbagai wilayah. Divisi ini kemudian berkembang dan tidak hanya mengirimkan produk yang berhubungan dengan semen tapi juga produk lainnya, seperti limbah industri serta produk turunan minyak sawit kasar dan minyak inti sawit.