Sukses

Viral Bekal Sekolah Ayam Kremes Tumpah di Tas Ini Bikin Heboh, Kocak

Sudah keburu lapar, bekal makan siang "menghilang" dari kotak makan.

Liputan6.com, Jakarta Membawa bekal ke sekolah jadi pilihan orang tua agar anak-anaknya tak sembarangan jajan. Tak heran jika membawa bekal makanan harus menggunakan wadah yang aman dari tumpah. Mengingat anak-anak cenderung tak begitu teliti mengenai barang bawaannya. Salah-salah bekal bisa tumpah mengotori seisi tas.

Seperti sebuah video yang tengah jadi sorotan netizen. Sebuah video memperlihatkan betapa kagetnya bocah yang melihat bekal makannya tak ada. Hanya tersisa selembar daun selada dalam sebuah kotak kemasan makan sterofoam. Lewat video yang beredar, kedua anak berseragam pramuka itu justru geleng kepala isi makanan tumpah di dalam tas.

Hal ini tentu menjadi pertimbangan untuk memilih kotak makan yang lebih baik. Tak sedikit wadah makan di dalam tas kerap tumpah mengotori buku dan alat tulis. Itupun harus dipertimbangkan lagi saat membawa bekal makanan berkuah. Jika tumpah, banjirlah sudah. 

Kedua bocah itu bahkan sempat mengira di dalam bekal yang mereka bawa hanya disediakan selada. Tak sedikit netizen yang ikut geleng kepala melihat momen apes ayam kremes tumpah beserta nasinya di dalam tas. Berikut Liputan6.com merangkum kejadiannya melansir dari Instagram @dunia_kaumhawa, Kamis (16/2/2023).

2 dari 3 halaman

Buku jadi piring pengganti ayam, nasi, dan lalapan

Lewat video berdurasi 8 detik itu, kedua bocah itu tampak antusias dengan kotak makan. Mungkin saking laparnya dan tak sabar menyantap bekal spesial Bekal makan siang itu tak diberi perlindungan tambahan. Keduanya lantas membuka dengan mudah dan segera terkejut dengan isi di dalamnya.

Sebuah alas kotak makan dari daun pisang di atasnya hanya sehelai daun selada. Kedua bocah itu lantas segera membuka isi dalam tas. Sudah diduga sebelumnya, ayam kremes, nasi, daun kemangi sebagai lalapan tumpah di dalam tas. 

Kedua bocah dalam video tersebut tertawa melihat menu bekal makan siang sekolah sudah beralaskan buku tulis. Kotak makan siangnya digantikan dengan tas ransel sekolah. Entah jadi dimakan atau tidak, namun momen bekal sekolah tumpah di dalam tas ini jadi pelajaran. Bikin geleng kepala.

3 dari 3 halaman

Reaksi Netizen

Melihat video momen apes bekal sekolah tumpah di dalam tas, tak sedikit netizen yang ikut heboh dibuatnya. Selebihnya mereka ikut tertawa bisa-bisanya bekal makanan tumpah di dalam tas. Ada juga yang mengingatkan untuk lebih hati-hati mengemas bekal makan siang anak. 

“Aduh mana udah laper eh tumpah min,, ,” komentar akun Instagram @dianyayay

“gw prnh nyariin ayamnya ilang gataunya jatoh dlm plastik,” komentar akun Instagram @dzahin888

“Untg soto dan sambel ga tumpah ,” komentar akun Instagram @cha_warcha

“ya akkah ya allah kabur nasi ama ayamnya,” komentar akun Instagram @Saskia_loekman_joesaki

“harusnya ditambain karet gelang lagi biar gak keluar isi nya ,” komentar akun Instagram @bulan.pertama

“Sekarang mbungkusnya pake tas yo,” komentar akun Instagram @umisofiyati1

“Emak nya yg bwain bekel,apa dpt bli itu,,klo bli atau bwa bekel biasa kn di bungkus plasik jdi klo tumpah,tumpah nya ke plstik jdi mkanan ga kotor ga kna kuman,untung tumpah nya di tas,cb klo tumpah nya di jln kn kasian ga dpt mkn tu ank," komentar akun @iteh77