Liputan6.com, Jakarta Cara log out Gmail di HP penting untuk diketahui. Pasalnya log out Gmail di HP lebih rumit ketimbang log out dengan menggunakan komputer atau laptop, untuk itu banyak orang yang masih bingung.
Cara log out Gmail di HP tidak semudah dibayangkan, karena akun Gmail sudah menyambung pada berbagai aplikasi. Berbeda halnya saat log out Gmail di laptop atau komputer yang bisa dilakukan hanya dengan mengeklik foto profil dan akan muncul tulisan sign out.
Cara log out Gmail di HP memang berbeda dan sedikit lebih rumit daripada melakukannya pada laptop atau PC. Meski begitu, anda bisa dapat melakukannya dengan cepat dan anti ribet. Anda hanya mengikuti setiap tahapannya dengan baik dan benar.
Advertisement
Berikut Liputan6.com ulas mengenai cara log out Gmail di HP dengan cepat dan anti ribet yang telah dirangkum dari berbagai sumber, Sabtu (4/3/2023).
Cara Log Out Gmail di HP dengan Cepat dan Anti Ribet
1. Dengan menggunakan aplikasi
Cara log out Gmail di HP dapat dilakukan dengan menggunakan aplikasi. Berikut langkah-langkahnya:
a. Cara log out Gmail di HP yang pertama adalah dengan membuka aplikasi Gmail pada smartphone android anda.
b. Kemudian klik ikon garis tiga pada pojok kiri atas.
c. Setelah itu, anda bisa klik pada Foto Profil akun Gmail yang ingin anda keluarkan sampai muncul tulisan Kelola Akun.
d. Berikutnya klik Kelola Akun.
e. Maka akan muncul akun Gmail yang ada pada smartphone anda. Klik akun Gmail yang ingin anda keluarkan.
f. Selanjutnya, untuk bisa mengeluarkan akun tersebut, anda bisa klik Hapus Akun.
g. Proses selesai, maka akun Gmail anda sudah berhasil log out dari smartphone android anda.
2. Melalui pengaturan atau settings
Selain tahapan di atas, berikut ini terdapat beberapa cara log out Gmail di HP dengan mudah dan anti ribet adalah:
a. Cara log out Gmail di HP yang pertama adalah dengan membuka menu Setelan pada smartphone android anda.
b. Kemudian pilih Pengguna & Akun.
c. Maka akan muncul beberapa akun yang ada pada smartphone anda. Pilihlah akun Gmail yang ingin anda keluarkan.
d. Nah, untuk log out silahkan pilih Hapus Akun.
e. Proses selesai, maka akun Gmail anda sudah berhasil log out dari smartphone android anda.
Advertisement
Cara Log Out Gmail di HP dengan Cepat dan Anti Ribet
3. Melalui browser
Berikut ini terdapat beberapa cara log out Gmail di hp dengan menggunakan Browser, yakni:
a. Cara log out Gmail di HP yang pertama adalah dengan tap nama akun Gmail.
b. Kemudian, pada halaman utama Gmail, tap ikon opsi yang terletak di sudut kiri atas.
c. Setelah itu, tap nama akun Gmail anda.
d. Pilih sign out. Dengan begitu anda akan diarahkan ke halaman awal, yaitu posisi di mana anda harus memasukkan sandi jika ingin masuk.
e. Setelah sandi dimasukan otomatis Gmail anda akan keluar.
f. Poses selesai.
4. Dengan iPhone & iPad (iOS)
Bukan hanya menggunakan ponsel Android, anda juga bisa menggunakan cara log out Gmail dengan iPhone & iPad (iOS). Berikut langkah-langkahnya:a. Cara log out Gmail di HP yang pertama adalah dengan membuka aplikasi Gmail
b. Kemudian, klik opsi menu di kiri atas
c. Klik akun anda (berbentuk foto)
d. Klik “Kelola Akun” atau “Manage Account”
e. Setelah itu, klik “Edit” lalu “Hapus.”
5. Cara log out Gmail di HP dengan jarak jauh
Adapun cara log out Gmail di HP dengan jarak jauh adalah sebagai berikut ini:
a. Cara log out Gmail di HP yang pertama adalah buka https://myaccount.google.com/ pada browser.
b. Kemudian, klik menu "Keamanan".
c. Pada opsi "Perangkat" lalu pilih perangkat yang ingin di logout.
d. Selanjutnya klik ikon titik tiga pada perangkat yang telah dipilih.
e. Klik "logout" dan kembali pilih "logout" untuk konfirmasi.
f. Poses selesai.
Cara Membuat Akun Gmail Melalui HP
Setelah mengetahui terkait cara membuat akun Gmail dengan menggunakan HP, ternyata ada juga cara membuat akun Gmail melalui HP. Berikut langkah-langkahnya:
1. Cari menu setting atau pengaturan di HP dan acoount atau akun.
2. Pilih add acoount atau tambah akun serta cari ikon Google.
3. Akan muncul pilihan sign in dan create a new account dan pilih create a new account.
4. Isi nama depan, nama belakang, tanggal lahir dan jenis kelamin.
5. Pilih nama sebagai username anda, jika ternyata terdapat tulisan ‘That username is taken. Try another.’ Itu tandanya orang lain telah memakai username yang anda pilih. Anda bisa memilih username yang lain atau mengakalinya dengan menambah angka.
6. Selanjutnya adalah memilih password. Minimal 8 karakter, bisa menggunakan huruf kecil, besar, angka, dan karakter unik. Setelah itu, samakan isi password bawahnya.
7. Langkah selanjutnya adalah tidak wajib diisi, jika anda ingin mengisinya kemudian klik next, jika tidak klik skip hingga akan muncul kotak Privacy and Terms, dan kemudian Klik Agree.
8. Setelahnya akan ada konfirmasi username dan password. Kemudian muncul pilihan pembayaran. anda bisa melewatinya dengan pilih No Thanks.
9. Aplikasi akan memproses. Setelah itu, anda akan mendapatkan notifikasi bahwa anda telah berhasil membuat akun Gmail baru.
Advertisement